Amalan yang dianjurkan saat menanti malam Lailatul Qadar

10 hours ago 3

Jakarta (ANTARA) - Bulan Ramadhan selalu menjadi waktu yang dinanti oleh umat Muslim karena penuh dengan keberkahan.

Salah satu momen paling istimewa dalam bulan suci ini adalah Lailatul Qadar, malam yang lebih baik dari seribu bulan. Tidak ada yang tahu pasti kapan malam ini terjadi, tetapi Rasulullah SAW menganjurkan umatnya untuk mencarinya di sepuluh malam terakhir Ramadhan.

Banyak orang ingin meraih keutamaan malam Lailatul Qadar, tetapi sering kali bingung bagaimana upaya meraihnya. Padahal, malam ini adalah kesempatan besar untuk memperbanyak pahala dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Agar tidak terlewat, penting untuk mengetahui amalan-amalan yang dianjurkan.

Berikut beberapa amalan yang dapat dilakukan untuk meraih keberkahan malam Lailatul Qadar:

1. Mendirikan shalat sunnah dengan istiqamah

Salah satu amalan utama yang dianjurkan saat menanti Lailatul Qadar adalah shalat sunnah, terutama shalat tahajud dan shalat tasbih. Shalat ini bisa dilakukan secara berjamaah maupun sendiri pada malam hari, antara setelah shalat Isya hingga sebelum Subuh.

Keutamaan shalat sunnah malam sangat besar, salah satunya adalah kesempatan terkabulnya doa. Oleh karena itu, memperbanyak shalat sunnah di malam-malam terakhir Ramadhan sangat dianjurkan agar dapat meraih keutamaan Lailatul Qadar.

2. Memperbanyak dzikir dan doa

Dzikir dan doa adalah bentuk ibadah yang dapat dilakukan kapan saja dan di mana saja. Berdzikir kepada Allah SWT dan berdoa untuk memohon ampunan serta keberkahan adalah amalan yang sangat dianjurkan di malam Lailatul Qadar. Allah SWT berfirman dalam QS. Al-A’raf ayat 205:

وَٱذْكُر رَّبَّكَ فِى نَفْسِكَ تَضَرُّعًا وَخِيفَةً وَدُونَ ٱلْجَهْرِ مِنَ ٱلْقَوْلِ بِٱلْغُدُوِّ وَٱلْءَاصَالِ وَلَا تَكُن مِّنَ ٱلْغَٰفِلِينَ

Artinya: “Ingatlah Tuhanmu dalam hatimu dengan merendahkan diri dan rasa takut, tanpa mengeraskan suara, pada waktu pagi dan petang, dan janganlah kamu termasuk orang-orang yang lalai.” (QS. Al-A’raf: 205)

Dari ayat ini, kita bisa mengambil hikmah bahwa sesibuk apa pun aktivitas kita, tetaplah menyempatkan waktu untuk berdzikir dan berdoa. Malam Lailatul Qadar adalah waktu yang sangat istimewa untuk memohon ampunan, sebagaimana doa yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW:

اللهم إنك عفو تحب العفو فاعف عني

Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘anni

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf, mencintai kemaafan, maka maafkanlah aku.”

3. Melakukan i’tikaf di masjid

I’tikaf adalah berdiam diri di masjid dengan niat mendekatkan diri kepada Allah SWT. Amalan ini sangat dianjurkan di sepuluh malam terakhir Ramadhan karena Rasulullah SAW juga melakukan i’tikaf hingga akhir hayatnya. Sayyidah Aisyah RA berkata:

عَنْ عَائِشَة كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّم يَعْتَكِفُ الْعَشْرَ الْأَوَاخِرَ مِنْ رَمَضَانَ حَتَّى يَتَوَفَّاهُ اللهُ عَزَّ وَجَلَّ

Artinya: “Dari Aisyah RA, ia mengatakan bahwa Rasulullah SAW melakukan i’tikaf setelah tanggal dua puluh Ramadhan hingga akhir hayatnya.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Selama i’tikaf, seseorang dapat mengisi waktunya dengan shalat, dzikir, membaca Al Quran, serta berdoa. Ini adalah cara terbaik untuk menghidupkan malam-malam terakhir Ramadhan dan mendapatkan keutamaan Lailatul Qadar.

4. Bersedekah dengan ikhlas

Bersedekah adalah salah satu amalan yang paling dianjurkan di bulan Ramadhan, terutama pada sepuluh hari terakhir. Rasulullah SAW bersabda:

عَنْ أَنَسٍ قَالَ قِيلَ يَا رَسُولَ اللهِ أَيُّ الصَّدَقَةِ أَفْضَلُ قَالَ صَدَقَةُ رَمَضَانَ

Artinya: “Dari Anas RA, ia berkata bahwa Rasulullah SAW pernah ditanya, sedekah apa yang paling utama? Beliau menjawab, sedekah di bulan Ramadhan.” (HR. Al-Baihaqi)

Sedekah tidak selalu berupa harta atau uang, tetapi bisa dalam bentuk makanan untuk berbuka puasa, pakaian, atau bahkan sekadar senyuman dan bantuan kepada sesama. Dengan bersedekah di malam-malam terakhir Ramadhan, kita bisa mendapatkan pahala yang berlipat ganda dan menjadi bagian dari orang-orang yang beruntung.

Baca juga: Inilah tanda-tanda datangnya malam Lailatul Qadar menurut hadis

Baca juga: Apa saja ibadah yang dianjurkan saat malam Lailatul Qadar?

Baca juga: Makna dan keutamaan malam Lailatul Qadar bagi umat Muslim

Pewarta: Allisa Luthfia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |