- TEK
- IT
Tujuan pertemuan itu untuk membahas penguatan kerja sama strategis dalam pengembangan kecerdasan buatan (AI), adopsi teknologi e-SIM.
Selasa, 22 Apr 2025 11:42:48

Mantan Perdana Menteri Inggris, Tony Blair, mengunjungi Kantor Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) di Jakarta, Senin (21/4).
Tujuan pertemuan itu untuk membahas penguatan kerja sama strategis dalam pengembangan kecerdasan buatan (AI), adopsi teknologi e-SIM, dan percepatan pembangunan talenta digital di Indonesia.
Kunjungan ini menjadi bagian dari kolaborasi jangka panjang antara Kemkomdigi dan Tony Blair Institute (TBI) dalam mendorong transformasi digital yang inklusif dan berkelanjutan.
Menteri Komunikasi dan Digital, Meutya Hafid, menyambut langsung kedatangan Blair bersama pimpinan TBI Indonesia, Shuhaela Fabya Haqim.
“Kunjungan ini menjadi langkah awal untuk mempercepat transformasi digital Indonesia. Kami siap menerima masukan dan bekerja sama dengan Tony Blair Institute demi menghadirkan solusi yang konkret dan berdampak langsung bagi masyarakat,” ujar Meutya dalam rilisnya, Selasa (22/4).
Sementara, Tony Blair menegaskan pentingnya kesiapan digital bagi negara berkembang.
“Infrastruktur digital dan model AI akan memiliki implikasi yang signifikan terhadap bagaimana pemerintah dan masyarakat beroperasi di era modern ini. Situasi ini hampir serupa dengan revolusi industri di abad ke-19,” kata Blair.
Ia menekankan bahwa negara yang berpartisipasi aktif dalam revolusi digital akan tumbuh lebih cepat dari negara lainnya.
Shuhaela Fabya Haqim, Pimpinan TBI Indonesia menambahkan bahwa TBI akan terus mendukung upaya pemerintah Indonesia dalam digitalisasi layanan publik.
“Kami dari TBI akan terus mendukung peran dari Komdigi dalam mempercepat layanan-layanan pemerintahan yang berbasis digital untuk kemudahan yang dapat dimanfaatkan langsung oleh masyarakat,” ujarnya.
Pertemuan ini juga membahas agenda strategis seperti tata kelola AI yang bertanggung jawab, penguatan infrastruktur digital, dan penerapan e-SIM yang terintegrasi dengan verifikasi biometrik dan data kependudukan. Teknologi ini diyakini dapat memperkuat keamanan data dan mempercepat reformasi layanan publik di Indonesia.
“Tadi baru pertemuan awal, dan selanjutnya tim kami bersama tim TBI akan membahas lebih lanjut isu-isu strategis tersebut. Kami akan segera menentukan area prioritas yang dapat diwujudkan dalam bentuk kerja sama nyata,” lanjut Meutya.
Kemitraan antara Kemkomdigi dan TBI sudah terjalin sejak 2024, antara lain dalam penyusunan rencana induk Pusat Data Nasional dan strategi lima tahun untuk Ditjen Aplikasi Informatika.
Kolaborasi tersebut kini diperluas untuk mendukung empat pilar digital Kemkomdigi: infrastruktur, pemerintahan digital, ekonomi digital, dan pengawasan ruang digital.
Dalam waktu dekat, kerja sama teknis akan difokuskan pada tata kelola kabel bawah laut, pengembangan pusat data dan cloud, serta perumusan kebijakan AI yang adaptif.
Selain itu, TBI juga akan dilibatkan dalam mendukung pelaksanaan PP Nomor 17 Tahun 2025 tentang perlindungan anak di ruang digital.
Artikel ini ditulis oleh

F
Reporter
- Fauzan Jamaludin

Pemerintah 'Endorse' Tony Blair untuk Promosikan Proyek Pembangunan IKN Nusantara
Tony Blair akan diminta untuk mempromosikan pembangunan proyek-proyek besar di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Ketemu Mantan PM Inggris Tony Blair, Menkominfo Diwanti-wanti soal Perkembangan AI
Tony Blair menyampaikan kepada Menkominfo kekhawatirannya terhadap perkembangan AI di masa depan.

Bertemu Erick Thohir, Tony Blair Bahas Nasib BUMN Usai Pilpres
alah satu yang dibahas tentang keberlanjutan dan peta jalan (roadmap) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) selama satu dekade ke depan.

Hari ini Presiden Jokowi kembali menerima Mantan PM Inggris Tony Blair yang juga miliarder di Istana Negara.

VIDEO: Kunjungi Prabowo, Eks PM Inggris Tony Blair Ucapkan Selamat "Fantastis"
Blair dan Prabowo sepakat perlu ada strategi transformasi bangsa untuk memperbaiki kualitas hidup rakyat Indonesia.

Tony Blair Bakal Terjun Langsung Kembangkan Proyek Pembangunan di IKN Nusantara
Proyek strategis nasional, pembangunan IKN Nusantara diyakini akan menjadi tonggak besar dalam masa depan Indonesia.

Tony Blair Kunjungi Prabowo ke Kemhan, Ucapkan Selamat Atas Pilpres
Tony sempat mengucapkan selamat secara langsung atas keunggulan Prabowo di pemilihan presiden 2024.

FOTO: Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair Bertemu Mendag
Blair datang dalam kapasitasnya sebagai Executive Chairman dari The Tony Blair Institute for Global Change.

Tony Blair Institute Dorong Penggunaan AI Ramah Lingkungan
Willy mengatakan, pusat data AI perlu dibangun untuk meminimalkan penggunaan energi kotor dan dampaknya terhadap lingkungan.

Di ISF 2024, Tony Blair Institute dan Pakar Soroti Transisi Energi Berkeadilan
Indonesia berkomitmen terhadap penurunan emisi karbon, dan untuk itu transformasi antar kementerian dan lembaga pemerintahan akan memainkan peranan penting.