Suasana peresmian Gedung Pelayanan Penunjang dan Gedung Diklat RSUD Prambanan pada Jumat (25/4/2025). - Harian Jogja // Catur Dwi Janati
SLEMAN—Memperingati Hari Jadi ke-15, RSUD Prambanan Sleman meresmikan fasilitas Gedung Pelayanan Penunjang dan Gedung Diklat. Peningkatan fasilitas ini diharapkan dapat membuat RSUD Prambanan tidak hanya menjadi rujukan masyarakat Prambanan tapi juga bagi masyarakat di Bantul timur maupun Gunungkidul.
Bupati Sleman, Harda Kiswaya mengatakan peresmian gedung di RSUD Prambanan merupakan wujud jaminan pemerintah kepada masyarakat di bidang kesehatan. Masyarakat lanjut Harda harus mendapatkan layanan kesehatan yang terbaik.
Gedung Pelayanan Penunjang dan Gedung Diklat memiliki ruang khusus untuk bayi dan ibu, hal ini sesuai dengan misi menekan angka stunting di Kabupaten Sleman. Apalagi di RSUD Prambanan juga memiliki program Katering Diet (Kendi) yang bisa diakses masyarakat luas yang ingin mengonsumsi makanan bergizi terukur.
"Pasti [menekan stunting], makanya RSUD Prambanan tadi ada Kendi itu dalam rangka pelayanan di sini menyajikan dari sisi menu agar nanti betul-betul untuk ibu hamil juga bisa dilakukan makanan melalui Kendi tadi," kata Harda, di RSUD Prambanan, Jumat (25/4/2025).
BACA JUGA: Alasan Pemkab Bantul Dahulukan ASN untuk Cek Kesehatan Gratis
"Mudah-mudahan stunting betul-betul bisa dengan cepat kami tekan bahkan nanti bisa dihilangkan di suatu hari nanti," katanya.
Selama 15 tahun berdiri, Harda menilai keberadaan RSUD Prambanan telah banyak memberikan manfaat kepada masyrakat. Manfaat ini kata Harda bahkan tidak hanya dirasakan masyarakat Prambanan di Sleman tetapi juga masyarakat Bantul timur, Klaten barat hingga Gunungkidul yang juga berobat ke RSUD Prambanan.
Setelah RSUD Prambanan, Pemkab Sleman akan terus meningkat sejumlah layanan kesehatan di Kabupaten Sleman. Terdekat, Harda mengungkapkan jika peningkatan fasilitas kesehatan akan dilakukan di RSUD Sleman.
"Layanan kesehatan di Sleman selama saya menjabat akan menjadi salah satu tujuan utama, untuk saya perbaiki bahkan tingkatkan untuk layanan kepada masyarakat," tegasnya.
Direktur RSUD Prambanan, Wisnu Murti Yani menambahkan dalam rangka Hari Jadi ke-15 RSUD Prambanan menggelar kegiatan donor darah yang diikuti puluhan orang dan khitan massal yang diikuti 30 anak. Selain itu dalam rangkaian hari jadi ini, RSUD Prambanan juga menyerahkan bantuan Peduli Karyawan hingga menyelenggarakan Baksos KB.
Puncaknya, RSUD Prambanan meresmikan Gedung Pelayanan Penunjang dan Gedung Diklat. Gedung Pelayanan Penunjang terdiri dari tiga lantai yang terdiri dari ruang instalasi radiologi, instalasi rehab medik, unit dialisis, ruang perawatan perinatalogi, VK ponek, instalasi sanitasi, instalasi pemeliharaan hingga instalasi gizi. Sementara Gedung Diklat memiliki ruang kelas, laboratorium skill hingga perpustakaan.
"Prinsipnya dengan gedung yang baru ini mutu layanan makin meningkat dan capain jenis-jenis layanannya meningkat," kata Wisnu.
Dengan sarana yang makin lengkap perawatan pasien diharapkan bisa tuntas di RSUD Prambanan.
"Yang tadinya harus merujuk insyalaah kita tidak harus merujuk lagi, semua bisa dilakukan di sini," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News