Masing-masing gempa berkekuatan 4,2 magnitudo pukul 17.23 WIB dan 2,4 magnitudo pada pukul 17.39 WIB.
Selasa, 08 Apr 2025 18:30:00

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat dua kali gempa bumi mengguncang Kabupaten Solok, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) masing-masing dengan kekuatan 4,2 magnitudo pukul 17.23 WIB dan 2,4 magnitudo pada pukul 17.39 WIB.
"Gempa pertama berlokasi di 0.98 Lintang Selatan, 100.71 Bujur Timur atau 20 kilometer tenggara Kabupaten Solok pada kedalaman satu kilometer," kata Kepala Stasiun Geofisika Padang Panjang, Suaidi Ahadi, Selasa (8/4).
Sementara gempa susulan terjadi diketahui berlokasi 1.01 Lintang Selatan, 100.69 Bujur Timur atau 23 kilometer arah tenggara Kabupaten Solok dengan kedalaman tujuh kilometer.
Aktivitas Sesar Sumani
Dia mengatakan dengan memperhatikan lokasi dan kedalaman pusat gempa bumi, diketahui gempa tersebut merupakan gempa dangkal akibat adanya aktivitas Sesar Sumani.
Berdasarkan estimasi peta guncangan, gempa turut dirasakan masyarakat di Kabupaten Solok dan Kota Solok.
"Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut," kata dia.
Atas kejadian dua gempa berturut-turut tersebut, BMKG mengeluarkan sejumlah rekomendasi di antaranya mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
"Kami mengimbau warga agar menghindari bangunan yang retak atau rusak dan pastikan bangunan tempat tinggal Anda cukup tahan gempa bumi," saran dia, dilansir Antara.
Artikel ini ditulis oleh


Samosir Diguncang Gempa 51 Kali sejak Dini Hari
Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Wilayah I Medan mencatat 51 kali gempa bumi mengguncang Kabupaten Samosir di Sumatera Utara, Minggu (23/6).

Tiga Kali Sumedang Diguncang Gempa
Dalam sehari Kabupaten Sumedang diguncang tiga kali gempa.

Donggala Sulteng 2 Kali Diguncang Gempa Magnitudo 6, Warga di Pantai Panik
Sementara sebuah video beredar sejumlah warga di Balaesang Tanjung, Pantai Barat, Donggala, Sulteng terlihat panik usai gempa mengguncang.

Sumedang Kembali Diguncang Gempa Dua Kali di Awal Tahun 2024
Gempa susulan pascagempa bermagnitudo 4,8 di Sumedang, Jawa Barat kembali terjadi.

Gempa M 4,9 Guncang Sukabumi, Pemicunya Sesar Bawah Laut
BMKG menyebut, hingga pukul 18.10 WIB, belum ada aktivitas gempa bumi susulan.

Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Pesisir Selatan Sumbar, Tidak Berpotensi Tsunami
Gempa berkekuatan magnitudo 5,3 guncang wilayah pesisir Sumatera Barat (Sumbar) pada Rabu, (20/3) sore
Gempa 1 tahun yang lalu

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan gempa bumi tektonik di Tapanuli Utara dampak aktivitas sesar aktif.

Gempa Magnitudo 4.0 Guncang Padang Panjang Sumbar, Ini Penyebabnya
Kepala Stasiun Geofisika Padang Panjang, Suaidi Ahadi mengatakan, gempa itu terjadi pukul 05.54 WIB.

Gempa Bumi Mengguncang Laut Sukabumi Hari Ini, 18 Januari 2025: Berikut Fakta di Baliknya
Sukabumi diguncang gempa berkekuatan 4,3 M pada 18 Januari 2025 pukul 00:44 WIB. Menurut BMKG, gempa ini disebabkan oleh sesar aktif.

Ini Penyebab Gempa Magnitudo 4,5 Guncang Sukabumi
Episenter gempa terletak pada koordinat 7.35 LS dan 106.49 BT


Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Sukabumi, Terasa hingga Bogor
berlokasi pada koordinat 6.76LS, 106.53BT atau pusat gempa berada di darat 25 km Barat Laut Kabupaten Sukabumi