SARGA.CO Hadirkan BNI Indonesia’s Horse Racing: Triple Crown Serie 1 & Pertiwi Cup 2025

4 days ago 5

  1. GAYA

Dengan total hadiah Rp1 miliar, kejuaraan ini diperkirakan akan diikuti oleh hampir 200 kuda dari berbagai daerah di Indonesia.

Selasa, 15 Apr 2025 16:31:00

 Triple Crown Serie 1 & Pertiwi Cup 2025 SARGA.CO Hadirkan BNI Indonesia’s Horse Racing: Triple Crown Serie 1 & Pertiwi Cup 2025 (©merdeka.com)

SARGA.CO, perusahaan penyelenggara acara olahraga berkuda di Indonesia, siap menggelar kejuaraan BNI Indonesia’s Horse Racing: Triple Crown Serie 1 dan Pertiwi Cup 2025 pada 20 April 2025 di Lapangan Pacuan Kuda Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta. Didukung oleh PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) sebagai sponsor utama, kejuaraan Tier 2 ini merupakan acara kedua dalam kalender The Race of Rising Stars 2025 milik SARGA.CO. Dengan total hadiah Rp1 miliar, kejuaraan ini diperkirakan akan diikuti oleh hampir 200 kuda dari berbagai daerah di Indonesia.

Co-Founder SARGA.CO, Aseanto Oudang, mengatakan, “Kami terus mempersiapkan segala aspek, baik untuk balapan maupun di luar balapan, demi memberikan pengalaman acara yang aman, nyaman, dan tak terlupakan bagi atlet, tim pendukung, serta penonton.”

Selain pacuan kuda, SARGA.CO juga akan mengadakan Sarga Festival, sebuah perayaan kuliner dan musik setelah balapan di lokasi yang sama. Festival ini akan menampilkan artis ternama seperti Judika, Yura Yunita, Nassar, Arlida Putri, CDR, dan Ndarboy Genk, serta berbagai hidangan khas Indonesia yang tersedia di food truck.

Pilihan Tiket dan Promo Menarik

 Triple Crown Serie 1 & Pertiwi Cup 2025 SARGA.CO Hadirkan BNI Indonesia’s Horse Racing: Triple Crown Serie 1 & Pertiwi Cup 2025 merdeka.com

SARGA.CO menyediakan berbagai pilihan tiket untuk menikmati pacuan kuda dan Sarga Festival. Tiket balapan meliputi kelas reguler gratis, tribun (Tribun A Rp125.000 dan Tribun B Rp75.000), serta kelas VIP (VIP A Rp2.900.000 dan VIP B Rp1.450.000). Tiket masuk festival hanya Rp25.000, sementara tiket terusan untuk balapan dan festival tersedia dengan harga Rp150.000 untuk Tribun A dan Rp100.000 untuk Tribun B.

Bekerja sama dengan BNI, SARGA.CO menawarkan diskon 20% untuk tiket balapan (kecuali kelas reguler) dan tiket terusan, serta promo beli satu dapat dua untuk tiket festival bagi pengguna metode pembayaran BNI seperti virtual account, kartu debit, kartu kredit, atau aplikasi Wondr by BNI. Promo ini berlaku hingga 20 April 2025 atau hingga tiket promo habis. Tiket dapat dibeli secara online di www.sargatiket.com, sedangkan pembelian offline tersedia mulai tiga hari sebelum acara di Lapangan Pacuan Kuda Bantul. Tiket kelas reguler hanya dijual di lokasi pada hari acara.

VP Marketing & Operasional SARGA.CO, Kevin Jonathan Van Houten, menjelaskan, “Beragam pilihan tiket, program promo bersama BNI, serta kemudahan pembelian online dan offline adalah wujud komitmen kami untuk memastikan sebanyak mungkin masyarakat dan keluarga dapat menikmati hiburan pacuan kuda yang seru dan meriah.”Acara ini juga didukung oleh Wondr by BNI, BNI Emerald, Hibank, Japfa, Pertamina, Arsari Tambang, PLN, Wuling, Garuda Indonesia, MyRepublic, dan Tokocrypto. Informasi lebih lanjut dapat diakses di www.sarga.co.id atau akun Instagram @sarga.co.

Artikel ini ditulis oleh

Dwi Zain Musofa
Demi Dongkrak Prestasi, Aryo Djojohadikusumo Dukung Kolaborasi Gelar 10 Kejuaraan Pacuan Kuda Sepanjang 2025

Demi Dongkrak Prestasi, Aryo Djojohadikusumo Dukung Kolaborasi Gelar 10 Kejuaraan Pacuan Kuda Sepanjang 2025

Ketua Umum PP PORDASI 2024–2028 Aryo Djojohadikusumo menghadiri peluncuran kalender event pacuan kuda Indonesia tahun 2025 dengan tema "The Race of Rising Star"

Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama

Sukses Terselenggara, Ini Para Juara Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama

Pertamina mendukung ekosistem balap nasional sekaligus berharap dapat menggali bibit pembalap muda potensial.

Pecah Rekor, Pembalap Nasional Antusias ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama

Pecah Rekor, Pembalap Nasional Antusias ikuti Pertamina Mandalika Racing Series 2025 Putaran Pertama

Ajang ini digelar 11-13 April 2025 di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |