- PERISTIWA
- REGIONAL
Polisi melakukan pengejaran terhadap dokter kandungan yang diduga melakukan aksi pelecehan seksual terhadap pasiennya
Selasa, 15 Apr 2025 14:35:00

Polisi melakukan pengejaran terhadap dokter kandungan yang diduga melakukan aksi pelecehan seksual terhadap pasiennya. Polisi akan meminta keterangan terhadap sosok di dalam video yang viral.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Garut, AKP Joko Prihatin membenarkan pihaknya saat ini tengah melakukan pengejaran terhadap oknum dokter kandungan berinisial MSF.
"Tim saat ini sudah di lapangan, posisinya sedang dalam perjalanan," katanya, selasa (15/4).
Joko menjelaskan setelah video dugaan pelecehan seksual yang diduga dilakukan MSF, pihaknya langsung melakukan pemetaan untuk melakukan penanganan. Proses itu dilakukan untuk penanganan cepat, mulai dari mengamankan terduga pelaku dan meminta keterangan dari korban.
"Sejak video ini viral, kami langsung melakukan pemetaan bersama anggota Satuan Reserse Kriminal Polres Garut. Jadi kami langsung bagi tim, yang satu untuk mengejar dan mengamankan terduga pelaku lalu meminta keterangan dari korban yang ada di dalam video," jelasnya.
Polisi Buka Posko
Dia berjanji polisi akan melakukan penanganan serius terhadap perkara dugaan pelecehan seksual yang korbannya ibu hamil. Langkah itu dilakukan untuk memberikan jaminan dan rasa keadilan kepada masyarakat.
Selain itu, Joko menyampaikan bahwa bila ada warga yang merasa pernah menjadi korban pelecehan seksual yang dilakukan SMF, bisa langsung membuat laporan resmi kepada polisi. Polisi telah membuka posko pengaduan untuk menangani perkara ini.
"Sebagaimana tadi disampaikan oleh bapak Kapolres Garut, kami membuka posko aduan untuk perkara ini. Jadi bila ada warga masyarakat yang merasa pernah menjadi korban pelecehan seksual yang dilakukan, baik di tempat praktik yang sama (klinik) atau lainnya, bisa datang ke posko pengaduan," pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh


Kemenkes Minta STR Dokter Kandungan Cabuli Pasien Hamil di Garut Dibekukan Sementara
Diduga, aksi itu dilakukan di salah satu klinik yang ada di wilayah Kecamatan Garut Kota, Garut, Jawa Barat.

Viral Dokter Obgyn Mesum di Garut, Lecehkan Ibu Hamil saat USG
Seorang dokter spesialis obstetri dan ginekologi (SpOG) berinisial MSF diduga melakukan pelecehan seksual kepada pasiennya.

Polisi Ungkap Fakta di Balik Dokter Kandungan Cabul saat USG Pasiennya di Klinik
Ia mengaku hal tersebut merupakan langkah tindak lanjut atas viralnya video tersebut.

Klinik Tempat Dokter Kandungan Cabul di Garut Angkat Bicara, Akui Banyak Keluhan soal Perilaku MSF
“Saya juga sudah koordinasi dengan pihak kepolisian untuk selanjutnya kami serahkan kepada kepolisian,” jelasnya.


Status Dokter MY Bergantung Hasil Tes Darah Istri Pasien yang Mengaku Dicabuli
Polisi belum menetapkan tersangka dugaan pelecehan seksual terhadap istri pasien yang tengah hamil, TA (22), dengan terlapor dokter spesialis ortopedi MY.

IDI Segera Panggil Dokter Cabuli Istri Pasien yang Sedang Hamil
Laporan dugaan pencabulan yang dilakukan dokter spesialis ortopedi inisial MY terhadap istri pasien yang sedang hamil TA (22), mendapat kecaman banyak pihak.

RS BMJ Palembang Pecat Dokter yang Cabuli Istri Pasien Saat Tunggu Suami Dirawat
Saat peristiwa itu terjadi, pasien yang juga suami korban sedang disuntik hingga tertidur.

Fakta Baru: Korban Dokter Residen Unpad Bertambah Dua, jadi 3 Orang
Pihak kepolisian pun membuka layanan pengaduan untuk pihak yang merasa menjadi korban.


Ini Profil Dokter MY yang Dilaporkan Cabuli Istri Pasien, Kerap Jadi Pembicara Seminar Kesehatan
Dokter MY memberi obat bius kepada suami korban. Selanjutnya, ia juga menyuntikkan bius kepada korban.

Polisi Dalami Kemungkinan Ada Korban Lain Dokter Residen yang Perkosa Keluarga Pasien di RSHS
Masyarakat yang mengetahui ada korban lain dari tindakan Priguna Anugerah Pratama untuk segera melapor.