- UANG
- ENERGI
PLN Indonesia Power Services yang kini berusia 27 tahun, menjadi anak usaha, yang berperan dalam memberikan pelayanan pengelolaan pembangkit listrik.
Jumat, 18 Apr 2025 09:59:00

PT PLN Indonesia Power Services menjadi motor penggerak keberlanjutan bisnis induknya, PLN Indonesia Power (PLN IP) sebagai subholding generation company terbesar di Asia Tenggara.
Direktur Utama PLN Indonesia Power, Edwin Nugraha Putra mengatakan, berorientasi pada pengembangan listrik masa depan, salah satu anak usaha PLN IP tersebut mengelola 60 pembangkit thermal maupun non-thermal di dalam dan luar negeri.
Menurut dia, PLN Indonesia Power Services yang kini berusia 27 tahun, menjadi anak usaha, yang berperan dalam memberikan pelayanan pengelolaan pembangkit listrik dan sesuai dengan salah satu pelaksanaan pilar PT PLN (Persero) yaitu pengembangan bisnis di luar produksi listrik atau beyond kWh.
"Selama hampir tiga dekade, PLN IP Services telah membuktikan peran strategisnya sebagai penyedia solusi energi terkemuka di Indonesia dan mendukung keberlanjutan bisnis PLN lP," kata Edwin dikutip dari Antara di Jakarta, Jumat (18/4).
Edwin melanjutkan PLN IP Services pun terus berinovasi dalam menghadirkan layanan yang bernilai tambah. Perusahaan juga berperan penting dalam percepatan transisi energi menuju target net zero emission pada 2060, sekaligus berkontribusi pada langkah besar PLN untuk menjadi top 500 global company dan perusahaan solusi energi pilihan pelanggan.
"Kegiatan bisnis PLN Indonesia Power Services ini sejalan dengan transformasi sektor ketenagalistrikan nasional," tutur Edwin.
Sementara itu, Direktur Utama PLN Indonesia Power Services Hari Cahyono menegaskan pengalaman hampir 30 tahun menjadi fondasi kuat dalam menyediakan layanan operation and maintenance (O&M) pembangkit listrik yang andal.
"Saat ini kami mengelola lebih dari 60 unit pembangkit dengan fokus pada availability, reliability, quality, safety, dan performance," ungkapnya.
Tembus Layanan Luar Negeri
Lebih lanjut, Hari menambahkan bahwa pencapaian tersebut tidak lepas dari dedikasi dan semangat lebih dari 4.750 pegawai yang terus bergerak maju, bersinergi, berinovasi, dan berkolaborasi demi menghadirkan layanan terbaik untuk negeri.
"Memasuki usia ke-27 tahun ini, PLN IP Services meneguhkan kembali komitmennya untuk memperkuat layanan inti, sekaligus mengembangkan solusi beyond kWh. Hal ini menjadi bagian penting dalam mendukung PLN menjadi perusahaan energi global yang andal, hijau, dan berkelanjutan," jelasnya.
PLN IP Services juga menghadirkan layanan maintenance, repair, and overhaul (MRO) sebagai solusi pemeliharaan dan perbaikan menyeluruh untuk memastikan performa optimal pembangkit listrik.
Layanan MRO menjadi unggulan setelah O&M, dengan fokus pada efisiensi, keandalan, dan kualitas tinggi dengan dukungan SDM bersertifikasi internasional, teknologi modern serta standar global.
PLN IP Services juga telah dipercaya mendukung proyek internasional, salah satunya di Vietnam melalui kerja sama dengan EVN NPS untuk inspeksi turbin dan generator di TPP Nghi Son dan TPP Hai Phong.
Selain Vietnam, layanan MRO juga menjangkau Malaysia dan Kamboja. "Layanan ini menjadi bagian dari pengembangan beyond kWh, yang memperkuat posisi kami di pasar global," sebut Hari.
Artikel ini ditulis oleh

I
Reporter
- Idris Rusadi Putra

Dalam perjalanannya, subholding generation company terbesar se-Asia Tenggara ini, terus mengakselerasi pemenuhan energi hijau menuju net zero emission.

Dirut PLN IP: Pemenuhan Listrik Masyarakat RI Berlandaskan Keberlanjutan Lingkungan
Edwin melanjutkan prosedur pengelolaan lingkungan di atas standar yang ditetapkan oleh KLH telah dilakukan PLN Indonesia Power.
PLN 2 bulan yang lalu

Terungkap, Ini Kunci PLN Indonesia Power Garap Proyek di Dalam dan Luar Negeri
PLN IP mencatatkan kinerja terbaik di Semester I-2023. PLN IP meraih Nilai Kinerja Organisasi (NKO) 102,78 menjadi yang tertinggi di antara Subholding PLN.

Perusahaan berkomitmen memberikan kontribusi yang lebih besar terhadap pencapaian target energi berkelanjutan di Indonesia.

Jurus Jitu PLN Wujudkan Net Zero Emission di 2060
Strategi PLN IP mendukung target Net Zero Emission (NZE) di tahun 2060.
PLN 2 tahun yang lalu

Begini Strategi PLN IP Jaga Keandalan Pasokan Listrik di Masa Transisi Energi
Proyek-proyek yang disiapkan PLN IP ini merupakan wujud komitmen korporasi dalam mengakselerasi transisi energi

Berkat Inovasi, PLN Indonesia Power Catatkan Kinerja Terbaik di Semester I-2023
PLN Indonesia Power berhasil menjadi subholding PLN dengan kinerja terbaik di Semester I-2023.

Gebrakan tersebut mulai dari pemanfaatan tenaga surya dan air melalui proyek Hijaunesia dan Hydronesia.
PLN 1 tahun yang lalu

Kejar Target Jadi Perusahaan Berskala Global, PLN Indonesia Power Rebranding Tiga Anak Usahanya
Rebranding tersebut berbasis pada masa depan yang fokus terhadap NZE, sehingga pengembangan EBT sangat di kedepankan.
PLN 1 tahun yang lalu

PLN IP Terapkan Teknologi Canggih untuk Tekan Emisi Karbon, Seperti Apa?
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia mengungkapkan diperlukan inovasi energi baru terbarukan, pengembangan teknologi ramah lingkungan.

Cara PLN IP Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Sekitar Pembangkit
Dalam menjalankan setiap proses bisnis, PLN IP telah berpedoman pada ISO 26000, prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola.