- PERISTIWA
- NASIONAL
Deddy menyoroti pola rekrutmen ASN di IKN yang saat ini hanya menyasar wilayah Kalimantan Timur
Selasa, 22 Apr 2025 15:38:00

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) Rini Widyantini mendapat sorotan tajam dalam rapat bersama Komisi II DPR RI, Selasa (22/4), terkait rencana pemindahan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Anggota Komisi II dari Fraksi PDIP, Deddy Sitorus menilai, rencana pemindahan ASN ke IKN terlalu terpusat dari Pulau Jawa dan mengabaikan potensi dari kawasan Indonesia Timur.
“Jangan dipindahin dari Jawa semua bu, tolong lah,” tegas Deddy saat rapat di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, (22/4).
ASN dari Kawasan Timur Indonesia
Deddy juga mendesak pemerintah agar membuka ruang bagi ASN dari kawasan Indonesia Timur untuk bisa turut serta dalam pembangunan IKN. Menurutnya, jika ada kekurangan dari segi kompetensi, negara harus hadir untuk memberikan pelatihan dan pemberdayaan.
“Kalau mereka belum siap, disiapkan, dilatih, diberdayakan, itu baru ada gunanya kita pindah ibu kota. Kalau enggak, cuma pindahkan kantor. Jadi tolong itu diperhatikan ya,” ujarnya.
Politikus PDIP itu turut menyoroti pola rekrutmen ASN di IKN yang saat ini hanya menyasar wilayah Kalimantan Timur. Ia menilai hal tersebut tidak adil mengingat pembangunan IKN dibiayai dari anggaran seluruh Indonesia.
“Lah utangnya sama seluruh Kalimantan kok, republik ini, bukan hanya Kalimantan Timur, why not ASN yang cakep dari Kalimantan yang lain? Utara, Selatan, Barat, Tengah, juga bisa dapat kesempatan naik kelas langsung ke IKN sana,” ungkap Deddy.
“Jangan hanya Kalimantan Timur dong, saya minta dibuka juga kesempatan untuk Kalimantan yang lain,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh


Presiden Jokowi: Kita Ingin Sebanyak-banyaknya PNS Pindah ke IKN, Keramaian Dibutuhkan IKN
Setelah adanya banyak investor masuk ke proyek-proyek di sana untuk membangun rumah sakit, hotel, mal, hingga sekolah.
IKN 1 tahun yang lalu

Mendagri: ASN Mau Pindah ke IKN, Kita Pertimbangkan Beri Percepatan Promosi
Mendagri janjikan ASN yang mau pindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, karirnya akan moncer.
ASN 1 tahun yang lalu


Ini Bocoran Skema Pemindahan ASN dan PNS ke IKN Nusantara
Secara intensif Kementerian PAN-RB tengah mempersiapkan proses pemindahan ASN/PNS ke IKN Nusantara di Kalimantan Timur.

Siap-Siap, Pemerintah Bakal Buka Lowongan 40.021 CPNS untuk IKN Nusantara
Pemerintah juga menyiapkan skenario pemindahan ASN dari Jakarta ke IKN secara bertahap.
CPNS 1 tahun yang lalu

Awalnya, Rahmat menanyakan pemindahan ASN ke IKN apakah sebuah kebutuhan atau hanya sekedar keinginan?

Kenapa 714 CPNS Kemendiktisaintek Mengundurkan Diri?, Berikut Analisis Anggota Dewan
Dia menduga, setidaknya ada tiga kemungkinan yang menyebabkan mundurnya CPNS Kemendikti Saintek.
CPNS 5 hari yang lalu

VIDEO: Jokowi Sentil PNS Ogah Pindah ke IKN, Tegaskan Ada Uang Insentif
Presiden Jokowi menyentil Aparatur Sipil Negara atau ASN yang enggan pindah ke Ibu Kota Nusantara.

Info Terbaru: Pemindahan PNS ke IKN Nusantara Bertahap Hingga 2029
Untuk pemindahan prioritas 2 dengan melibatkan 91 unit pejabat eselon 1 di 29 kementerian/ lembaga, yakni jumlah ASN yang pindah ke IKN.
PNS 1 tahun yang lalu