Kasus BBM Bercampur Air di SPBU Klaten, Pertamina Pecat Dua Awak Mobil Tangki

1 week ago 6

  1. PERISTIWA
  2. REGIONAL

Berdasarkan hasil investigasi internal, PT Pertamina menemukan terjadinya pelanggaran yang dilakukan oleh 2 orang awak mobil tangki (AMT).

Rabu, 09 Apr 2025 20:18:42

Kasus BBM Bercampur Air di SPBU Klaten, Pertamina Pecat Dua Awak Mobil Tangki Kasus BBM Bercampur Air di SPBU Klaten, Pertamina Pecat Dua Awak Mobil Tangki (©merdeka.com)

Kasus BBM jenis Pertalite yang bercampur air di SPBU 44.574.29 Trucuk Klaten, memasuki babak baru. Berdasarkan hasil investigasi internal, PT Pertamina menemukan terjadinya pelanggaran yang dilakukan oleh 2 orang awak mobil tangki (AMT).

"Dari investigasi tersebut, didapati adanya pelanggaran prosedur operasional yang dilakukan secara sengaja oknum AMT dan kelalaian oknum petugas SPBU yang mengakibatkan adanya kandungan air pada SPBU," ujar Area Manager Comm, Rel, & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah, Taufiq Kurniawan, Rabu (9/4).

"Pertamina Patra Niaga memberikan sanksi tegas berupa pemecatan terhadap oknum AMT berinisial MJW dan Y yang terbukti melakukan pelanggaran," imbuh Taufiq menegaskan.

Pegawai Terlibat Dinonaktifkan

Selain memecat kedua oknum, pihaknya juga ⁠menonaktifkan petugas SPBU yang terlibat. Selanjutnya, Pertamina Patra Niaga menyerahkan kedua oknum AMT dan oknum petugas SPBU kepada Polres Klaten untuk proses hukum lebih lanjut dan mendukung proses hukum yang dilakukan Polres.

"Mereka kami Serahkan ke Polres untuk proses hukum lebih lanjut," ungkapnya.

Lanjut Taufiq, saat ini pihaknya juga telah melakukan pemberhentian operasional (pembekuan) SPBU 44.574.29 Trucuk Klaten sampai batas waktu yang tidak ditentukan hingga proses investigasi secara menyeluruh selesai.

Kerusakan Kendaraan Konsuem Diperbaiki

Terhadap kerusakan kendaraan konsumen, SPBU 4457429 Trucuk Klaten bertanggungjawab penuh.

"Adapun SPBU 4457429 Trucuk Klaten juga telah bertanggungjawab menyelesaikan aduan kepada 12 kendaraan (4 roda 4 dan 8 kendaraan roda dua) yang dikeluhkan oleh konsumen terkait kasus tersebut. Yakni berupa perbaikan kendaraan di bengkel dan isi ulang kendaraannya dengan BBM Pertamax pada 8 April 2025 pagi hari," terang Taufiq.

Taufiq menambahkan, paska laporan konsumen terkait kualitas BBM di SPBU 44.574.29 Trucuk Klaten, Pertamina Patra Niaga memang melakukan investigasi internal pada pihak SPBU dan oknum awak mobil tangki (AMT) yang melakukan distribusi produk Pertalite ke SPBU tersebut. Dan hasilnya memang ditemukan adanya pelanggaran.

Artikel ini ditulis oleh

Muhamad Agil Aliansyah
Penjelasan Pertamina soal Dugaan Pertalite Campur Air di SPBU Trucuk Klaten

Penjelasan Pertamina soal Dugaan Pertalite Campur Air di SPBU Trucuk Klaten

Taufiq Kurniawan mengatakan, jika ada oknum yang terbukti melanggar akan dilakukan penindakan tegas.

Menteri ESDM Bahlil Baru Tahu Marak Kasus BBM Tercampur Air di SPBU Klaten dan Solo

Menteri ESDM Bahlil Baru Tahu Marak Kasus BBM Tercampur Air di SPBU Klaten dan Solo

Bahlil segera menindaklanjuti kasus ini. Jika benar terjadi ada pencampuran BBM dengan air maka pemerintah akan mengamb

Pertalite Bercampur Air di Bekasi Ternyata akibat Tindak Kejahatan, Tiga Orang Jadi Tersangka

Pertalite Bercampur Air di Bekasi Ternyata akibat Tindak Kejahatan, Tiga Orang Jadi Tersangka

Pertalite Bercampur Air di Bekasi Ternyata akibat Tindak Kejahatan, Tiga Orang Jadi Tersangka

Heboh Pertalite Tercampur Air, Begini Penjelasan Pertamina

Heboh Pertalite Tercampur Air, Begini Penjelasan Pertamina

Bensin berasal dari satu SPBU di Kota Bekasi diduga tercampur air dan mengakibatkan kendaraan menjadi mogok.

Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi Diduga akibat Kebocoran

Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi Diduga akibat Kebocoran

Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi Diduga akibat Kebocoran

Pertamina Investigasi Kasus Pertalite Tercampur Air di SPBU Bekasi

Pertamina Investigasi Kasus Pertalite Tercampur Air di SPBU Bekasi

Peristiwa puluhan kendaraan mogok seusai mengisi BBM Pertalite di SPBU ini terjadi pada Senin (25/3) malam sekira pukul 21.00 WIB.

Viral Pertalite Bercampur Air di Bekasi, Dirut Pertamina Langsung Sidak Mobil Tangki BBM

Viral Pertalite Bercampur Air di Bekasi, Dirut Pertamina Langsung Sidak Mobil Tangki BBM

Hal ini menjawab kekhawatiran masyarakat terkait kasus BBM tercampur air di wilayah Bekasi beberapa waktu lalu.

Kronologi Pencampuran Pertalite dengan Air Sebelum Dikirim ke SPBU Bekasi

Kronologi Pencampuran Pertalite dengan Air Sebelum Dikirim ke SPBU Bekasi

Setelah menurunkan Pertalite sebanyak 1.800 liter, pelaku menerima uang sebesar Rp14 juta.

Pertamina Patra Niaga Dukung Penindakan SPBU Nakal

Pertamina Patra Niaga Dukung Penindakan SPBU Nakal

Dalam memastikan quantity and quality produk, Irto mengatakan pengecekan selalu dilakukan berkala mulai dari Terminal BBM hingga SPBU.

Buntut Pertalite Diduga Tercampur Air Bikin Banyak Kendaraan Mogok, SPBU Ini Ditutup
Beli Pertalite Bercampur Air di SPBU Bekasi, Puluhan Kendaraan Langsung Mogok
Viral BBM Dicampur dan Tak Sesuai Takaran, Kini Pertamina Bakal Rajin Sidak SPBU Nakal
Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |