Yenny secara khusus mendapati salah satu lukisan yang membuatnya takjub.
Rabu, 09 Apr 2025 06:25:00

Putri dari Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Yenny Wahid berbagi aktivitas menarik. Di sela-sela kegiatan politiknya, perempuan pemilik nama lengkap Zannuba Ariffah Chafsoh ini menyempatkan diri untuk berkunjung langsung ke Galleri Seni Lukis Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Tak main-main, Yenny bahkan kedapatan disambut hangat oleh sang pemilik Galleri. Dia diajak berkeliling hingga mendapat penjelasan lengkap oleh SBY.
Dalam kesempatan tersebut, Yenny secara khusus mendapati salah satu lukisan yang membuatnya takjub. Seperti apa momennya? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Datangi Galleri SBY
Yenny Wahid berkesempatan melakukan kunjungan ke art gallery SBY yang berlokasi di kawasan Cikeas. Putri Gus Dur ini bahkan membagikan momen tersebut dalam akun Instagram miliknya yang bernama @yennywahid.
Yenny yang berbalut dress panjang dengan outter batik cokelat itu mendapat sambutan secara langsung oleh SBY. Keduanya berjalan mengelilingi galleri sembari menyaksikan satu per satu karya lukis SBY yang terpajang di setiap dinding.
Jebolan Universitas Indonesia ini menuturkan, berkunjung ke galleri lukis SBY merupakan suatu pengalaman yang berharga dan menyenangkan.
“Sungguh sebuah pengalaman menyenangkan dapat berkunjung ke art gallery beliau di kawasan Cikeas dan melihat langsung ratusan karya pak SBY dalam beberapa tahun belakangan ini,” tulis Yenny, demikian dikutip dari keterangan unggahan.

Temui Lukisan yang Menarik Hati
Perjalanan Yenny mengitari galleri pun menemukannya dengan salah satu lukisan apik SBY yang membuatnya takjub. Diketahui, lukisan tersebut secara sengaja diberi judul ‘The Power of Courage’ alias ‘kekuatan dari keberanian’ oleh sang pelukis.
Lukisan tersebut dibuat di atas kanvas dengan warna dominasi merah menyala yang menarik hati. Tak mau ketinggalan momen, Yenny bahkan menyempatkan diri untuk sekadar mengabadikan foto di depan lukisan tersebut. Yenny turut mengajak SBY untuk berpose bersama.
“Saya paling suka dengan lukisan beliau berjudul “The Power of Courage” dan bahkan menyempatkan untuk berfoto didepannya bersama beliau,” sambungnya, demikian dikutip dari keterangan unggahan.
Dalam keterangannya, Yenny mengucap terima kasih mendalam atas sikap hangat SBY yang mau menemaninya berkeliling galleri hingga memberi penjelasan mendalam di setiap lukisan.
“Terimakasih banyak pak SBY untuk tour private gallery lukisan Bapak, dan terimakasih sudah sabar menjelaskan cerita di balik tiap lukisan,” tutup Yenny.

Lukisan SBY Banjir Apresiasi
Selain kegiatan menarik dari sang putri Presiden, sejumlah karya dari SBY pun tak luput menjadi pusat perhatian di kalangan warganet. Banyak di antaranya yang memuji lukisan SBY hingga memberi apresiasi mendalam.
“Bagus pak lukisannya. Bakatnya komplit nyanyi bisa, ngelukis bisa. Dulu sempat melahirkan 5 album plus brp lukisan yg kita gak tahu. Luar biasa,” tulis akun @didindinzagi
“Pak bagus sekali lukisannya… 🙌😍,” tulis akun @ranggadjoned
“Bagus-bagus banget art pak SBY,” tulis akun @nur_muchlisin17
“Luar biasa pak SBY. Memanfaatkan waktu masa tua dengan sangat produktif. Lukisannya sangat bagus👍👍👍,” tulis akun @belinaandra
“Pemimpin indonesia dengan sense of art yang tinggi. Bagus sekali lukisan-lukisannya," tulis akun @niamasrokhi
“SBY pemimpin paket komplit. Berutung NKRI pernah Beliau pimpin,” tulis akun @1_prosetya
Profil Singkat Yenny Wahid
Seperti yang diketahui, Yenny Wahid sendiri merupakan politikus Indonesia, aktivis Nahdlatul Ulama dan direktur Wahid Institute. Ia adalah pendiri Partai Kedaulatan Bangsa yang melebur dengan Partai Indonesia Baru (PIB) menjadi Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB).
Yenny menjabat sebagai Komisaris Garuda Indonesia sejak Januari 2020 lalu dan resmi mengundurkan diri pada Agustus 2021. Yenny Wahid merupakan putri dari pasangan Gus Dur dan Sinta Nuriyah.
Sama seperti sang ayah, pola pikirnya tak jauh dan lebih mengedepankan Islam yang moderat, menghargai pluralisme dan pembawa damai.
Artikel ini ditulis oleh

M
Reporter
- Mutia Diah Anggraini

Vincent Rompies dan Desta ikut menemani SBY saat melukis di acara Pestapora. SBY menampilkan karyanya tentang gunung dan senja.
SBY 1 tahun yang lalu

Begini Kesan Anies Baswedan Usai Kunjungi Museum dan Galeri SBY-ANI
Anies hadir dalam peresmian musem dan galeri SBY-ANI di Pacitan Jawa Timur

Museum SBY-Ani Diresmikan, Ibas Terharu Kenang Pesan-Pesan Menyentuh Ini dari SBY dan Ani
Ibas menyampaikan, Museum dan Galeri SBY-ANI merupakan wujud hadiah dari SBY kepada seluruh masyarakat.
Ibas 2 tahun yang lalu

Museum dan Galeri SBY-ANI Hadiah Terbaik HUT Ke-78 RI buat Rakyat
Ada juga replika kamar kecil SBY, kamar kontemplasi, hingga gubuk komando yang bisa dipakai untuk spot foto pengunjung.


VIDEO: Perjuangan SBY Naik ke Atas Bukit Demi Melukis, Hasilnya Menakjubkan
SBY mencoba menggambar barisan gunung dari atas Pasir Sumbur, Puncak, Bogor


Ditemani Vincent dan Desta, SBY Melukis Sunset Gunung Lawu di Depan Penonton Pestapora
SBY kembali menghebohkan panggung di gelaran festival musik Pestapora 2024 dengan melukis ditemani oleh Vincent Rompies dan Desta
SBY 1 tahun yang lalu



Yenny Wahid: Banyak Kiai NU Punya Simpati Besar Terhadap Prabowo
Prabowo mengatakan, bahwa ia masih fokus dalam membangun komunikasi dengan Yenny.

FOTO: Aksi SBY Unjuk Kebolehan Melukis di Festival Musik Pestapora 2024
Lukisan yang dibuat SBY bertema pemandangan alam. Beliau melukis bersama 20 orang seniman terpilih.