DPR mendukung rencana Presiden Prabowo Subianto untuk menghilangkan kuota impor
Kamis, 10 Apr 2025 22:54:37

Anggota Komisi VI DPR RI, Firnando Hadityo Ganinduto mendukung rencana Presiden Prabowo Subianto untuk menghilangkan kuota impor, yang selama ini ditenggarai menjadi permainan para pencari fee impor.
"Menurut saya keputusan presiden untuk membuka impor itu bagus, ada efek bagusnya," kata Firnando dalam keterangannya, Kamis (10/6).
Namun, dia menekankan dalam pengimplementasian kebijakan tersebut, pemerintah perlu melakukan kajian pada dampak dari pembukaan keran impor untuk komoditas yang diproduksi oleh masyarakat Indonesia sendiri atau produk asli.
"Pemerintah arus memperhatikan komoditas-komoditas apa saja yang bisa dibebaskan. Karena ada komoditas-komoditas yang kita produksi dalam negeri, kalau kita kebanjiran impor, itu juga tidak baik juga," ungkapnya.
Demi menjaga pasar lokal, dia mengusulkan ada upaya pemerintah untuk melakukan pembatasan atas beberapa komoditas tertentu. Salah satuya dengan menerapkan tarif.
"Menurut saya cara yang terbaik, adalah dengan penetapan tarif. Saya rasa itu bisa menjadi solusi terbaik untuk komoditas-komoditas di Indonesia. Karena dengan adanya tarif itu, kita semua bisa terbuka, bisa transparan, jadi akan menjadi baik juga bagi pemerintah Indonesia," pungkasnya.
Wacana Hapus Kuota Impor
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menyatakan keinginannya untuk menghapus pembatasan kuota impor terhadap komoditas yang berkaitan dengan hajat hidup orang banyak, seperti pangan.
"Justru itu yang kita harapkan nanti dengan kepentingan hulu dan hilir itu yang nanti harus seimbang. Jadi nanti manakala itu untuk kepentingan hulu, untuk kepentingan industri, kepentingan produksi dalam negeri itu yang harus dipertimbangkan, dihitung betul-betul," jelas dia.
Artikel ini ditulis oleh

R
Reporter
- Raynaldo Ghiffari Lubabah

Ketua Banggar DPR Said Abdullah: Hapus Kuota Impor, Benahi Distorsi Harga
Menurut Said Abdullah, sistem kuota selama ini dipakai dalam menjalankan kebijakan impor seringkali menjadi ajang berburu rente.

Prabowo menilai mekanisme kuota impor yang ada selama ini sering kali menghambat kelancaran distribusi barang di dalam negeri.

Prabowo Minta Kebijakan Kuota Impor Dihapus: Siapa Saja Boleh
Para pengusaha pun kini bebas melakukan bisnis dengan regulasi yang juga diminta untuk dipermudah.

Kemendag Bakal Tinjau Penghapusan Kuota Impor Daging
Penghapusan kuota ini menjadi langkah penting dalam menyikapi dinamika pasar.


Prabowo Minta Pertek Impor Dihapus, Industri Bakso Bisa Ajukan Langsung Kuota Impor Daging
Sudaryono menyampaikan pelaku usaha yang membutuhkan impor bahan baku industri maupun komoditas pangan dapat mengajukan langsung ke Kementerian Pertanian.

Prabowo: Bea Cukai Harus Beres, Jangan Macam-Macam Lagi
Presiden menyoroti penyalahgunaan kewenangan dalam proses impor yang menurutnya seringkali menjadi celah untuk praktik rente dan diskriminasi.

Prabowo Tanggapi Kebijakan Tarif Impor AS: Buat Ketidakpastian Ekonomi Dunia, Banyak Negara Cemas
Prabowo menyebut, kebijakan tarif impor baru yang diterapkan Presiden Trump tersebut membuat ketidakpastian ekonomi global.

Prabowo menyebut kebijakan tarif impor baru yang diterapkan Presiden Trump tersebut membuat ketidakpastian ekonomi global

Begini Nasib Rencana Pemindahan Pelabuhan Barang Impor
Pelabuhan barang impor lebih banyak di Pulau Jawa, yang saat ini dinilai sudah overload.

DPR Minta Pemerintah Respons Cepat dan Strategis atas Tarif Baru AS terhadap Indonesia
Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan tarif impor baru yang akan dikenakan pada beberapa negara.
