- PERISTIWA
- NASIONAL
Presiden Prabowo Subianto berpidato di hadapan jajaran pimpinan dan anggota Majelis Agung Nasional Turki di Ankara.
Jumat, 11 Apr 2025 08:50:00

Presiden Prabowo Subianto berpidato di hadapan jajaran pimpinan dan anggota Majelis Agung Nasional Turki di Ankara. Prabowo sempat mengungkapkan suasana hatinya, yang bercampur dengan rasa grogi.
“Saya ingin menyampaikan bahwa ini adalah pidato pertama saya sebagai Presiden RI di depan parlemen di luar Indonesia. Jadi saya mengakui bahwa saya agak grogi,” tutur Prabowo di Gedung Parlemen Turki, Ankara, Turki, Kamis (10/4).
“Kunjungan ini bukan sekedar kunjungan kenegaraan. Bagi saya ini adalah sebuah momen pribadi. Saya datang ke Turki tidak hanya sebagai Presiden RI, tapi sebagai seorang sahabat, seorang saudara, sebagai seseorang yang hatinya tersentuh oleh tanah ini, oleh sejarahnya, oleh perjuangannya, oleh rakyatnya,” sambungnya.
Prabowo mengulas, Turki merupakan pusat peradaban muslim terbesar bagi bangsa Indonesia. Semua ingatan tentang Kekaisaran Usmani dan Ottoman tidak akan jauh dari ingatan.
“Turki memiliki tempat yang khusus, yang istimewa di hati rakyat Indonesia. Bagi rakyat Indonesia, Turki merupakan peradaban muslim terbesar bagi umat Islam di Indonesia. Bagi kami, Turki adalah penerus peradaban Osmani, peradaban Ottoman,” jelas dia.
Menurut Prabowo, kesultanan Indonesia diserahkan oleh imperialis barat, Kekaisaran Ottoman mengirimkan bantuan, baik berupa senjata, tentara, hingga penasihat.
“Sampai hari ini tiap saya mengunjungi daerah-daerah sebagai politisi saya berkampanye. Saya ke Sumatera, saya ke Aceh, saya ke Deli Serdang, mereka cerita bahwa dulu kakek mereka dilatih, dibantu oleh perwira-perwira prajurit dari kekaisaran Ottoman. Sampai hari ini masih diceritakan rakyat Indonesia. Jadi itulah hubungan kami, kenapa saya datang ke sini,” ungkapnya.
Prabowo yakin, dia adalah sosok politisi Indonesia yang paling sering datang ke Turki. Dia pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh rakyat Turki atas hati dan tangan yang terbuka untuknya.
“Ikatan ini lahir dari nilai-nilai yang sama, perjuangan bersama, perjuangan untuk kemerdekaan, perjuangan untuk harga diri, perjuangan untuk kehormatan, solidaritas dan rasa kagum yang mendalam,” kata dia.
“Persahabatan ini telah terjalin selama berabad-abad. Dan sampai sekarang kami merasa pemimpin-pemimpin Turkiye selalu bersahabat dengan kami dan selalu terbuka kepada kami, dan selalu ingin membagi kemajuan-kemajuan yang dialami oleh rakyat Turkiye,” ujar Prabowo.
Pidato soal Gaza, Banyak Negara Cuma Diam

Prabowo mengakui ingin sekali bergabung dengan Turki untuk menuntaskan konflik di Gaza, Palestina. Sayang, semangat itu tidak dilakukan oleh para negara lain.
“Saya merasa, kami di Indonesia melihat sikap Turki, pemimpin-pemimpin Turki tegas membela mereka yang lemah, tegas membela perjuangan rakyat-rakyat yang tertindas, terutama saudara-saudara kita di Palestina,” tutur Prabowo.
Prabowo miris dengan sikap negara lain yang banyak berteori tentang kemanusiaan dan kemerdekaan, namun memilih diam saat dihadapkan dengan urusan konflik perang yang dialami rakyat Gaza, Palestina.
“Banyak negara bicara tentang demokrasi, bicara tentang hak-hak asasi manusia, tetapi pada saat anak-anak dibom, ibu-ibu tidak berdosa dibom, rakyat Gaza kehilangan semua kehidupan mereka, banyak negara diam, pura-pura tidak tahu, dan pura-pura bilang belum tentu itu pelanggaran Hak Asasi Manusia,” jelas Prabowo.
Di mata Prabowo, Turki menjadi salah satu negara yang paling tegas melawan penindasan yang terjadi di Gaza, Palestina. Dia pun menyatakan Indonesia bersikap sejalan dengan pemerintahan Turki.
“Turki punya sikap yang tegas, dan kami merasa ingin bersama Turki membela rakyat, kebenaran, di dunia yang sekarang penuh dengan ketidakpastian,” jelas Prabowo.
Hasil Kunjungan ke Turki

Presiden Prabowo Subianto menggelar konferensi pers bersama Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dalam rangkaian kunjungan kenegaraan di Ankara, Turki, Kamis (10/4). Menurutnya, momen tersebut sangatlah produktif bagi kedua negara.
“Saudara-saudara sekalian, saya harus sampaikan kunjungan kenegaraan saya ke Turkiye ini sangat produktif, juga kita telah mendatangani berbagai persetujuan mencakup pertahanan energi, bencana alam, budaya dan lain-lainnya,” tutur Prabowo.
Menurutnya, dirinya bersama Erdogan membahas kerja sama yang harus ditingkatkan untuk kedua negara. Seperti kesepakatan untuk memperluas akses pasar dan menghapus hambatan-hambatan perdagangan.
“Kita harus bersama-sama berkembang sebagai kekuatan ekonomi. Hanya dengan kekuatan ekonomi, suara kita bisa didengar di dunia ini,” jelas dia.
Kedua kepala negara itu juga telah menginstruksikan menteri perdagangan masing-masing untuk menyelesaikan preferential trade agreement sebagai langkah awal menuju Turkiye-Indonesia Comprehensive Economic Partnership Agreement (CEPA).
“Di bidang investasi, kami sepakat menyelesaikan bilateral investment treaty secepat mungkin. Saya juga mengundang perusahaan Turkiye untuk bersama-sama ikut serta dalam pembangunan industri baterai, energi terbarukan, industri pertahanan dan tekstil kelas atas,” ungkapnya.
Prabowo menyatakan sangat terbuka untuk Turki agar dapat turut serta dalam pembangunan infrastruktur energi di Indonesia, termasuk bagi seluruh perusahaan konstruksi Turki.
“Kami sangat apresiasi perusahaan konstruksi Turkiye ikut membangun 42 rumah sakit di Indonesia. Juga kolaborasi kerjasama di bidang kesehatan sangat penting untuk sama-sama kita produksi vaksin yang dibutuhkan oleh kedua rakyat kita,” kata dia.
Ada pula kesepakatan Indonesia-Turki dalam joint venture antara perusahaan pertahanan strategis kedua negara. Prabowo mengaku berterima kasih lantaran memang ingin bekerjasama dalam pengembangan jet tempur generasi kelima dan pengembangan kapal selam.
Tidak ketinggalan, sebagai pemimpin Global South, Indonesia dan Turki juga akan terus bekerjasama mendorong tata kelola dunia yang lebih adil dan berpihak kepada semua negara.
“Saya dan Presiden Erdogan tukar pandangan tentang isu-isu geopolitik. Kami sepakat bahwa Indonesia dan Turki harus ikut menjaga stabilitas dan perdamaian dunia. Kita terus bersama-sama akan mendukung kemerdekaan Palestina. Kami juga mendukung stabilitas di Suriah dan perdamaian di Ukraina. Kedua pihak bersepakat untuk terus saling membantu dalam memperjuangkan hal-hal ini,” jelas Prabowo.
Jet Tempur dan Kapal Selam
Presiden Prabowo Subianto membangun kerja sama dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan di sektor pertahanan strategis, seperti pengembangan pesawat jet tempur dan kapal selam.
“Kita juga memiliki kesepakatan untuk membuat joint venture yang penting antara perusahaan pertahanan strategis di antara dua negara kita,” tutur Prabowo.
“Kita sangat terima kasih, Indonesia berkeinginan untuk ikut serta dalam kerja sama pengembangan jet tempur generasi kelima KAM dan juga dalam pembangunan pengembangan kapal selam bersama industri Turkiye,” sambungnya.
Prabowo menyatakan, Indonesia sangat bertekad untuk meningkatkan berbagai kerjasama bilateral dengan Turki. Pertemuan bersama Erdogan pun disebutnya berlangsung hangat, produktif, penuh persaudaraan dan persahabatan, serta keinginan untuk terus meningkatkan kemitraan.
“Saya menyampaikan terima kasih atas keterbukaan Presiden Erdogan dan Pemerintah Turkiye dalam menerima kami, menerima dan mendorong kerjasama antara Indonesia dan Turkiye,” jelas dia.
Prabowo juga mengulas kerja sama di bidang investasi, bahwa kedua negara bersepakat menyelesaikan bilateral investment treaty secepat mungkin.
Dia turut mengundang seluruh perusahaan Turki untuk ikut serta dalam pembangunan industri baterai, energi terbarukan, industri pertahanan dan tekstil kelas atas.
“Saya terbuka agar Turkiye ikut dalam pembangunan infrastruktur energi di Indonesia, juga perusahaan-perusahaan konstruksi Turkiye, kita berharap terus ikut serta dalam pembangunan Indonesia,” Prabowo menandaskan.
Artikel ini ditulis oleh

N
Reporter
- Nanda Perdana Putra

VIDEO: Pidato Menggelegar Prabowo Depan PBB & Pemimpin Dunia, Dorong Palestina Merdeka
Prabowo dengan tegas mengatakan Indonesia mendukung kemerdekaan Palestina yang berdaulat.

Prabowo: Ada Bangsa Mengajari Kita HAM tapi Soal Gaza Mereka Diam
Prabowo: Ada Bangsa Mengajari Kita HAM tetapi Soal Gaza Mereka Diam

VIDEO: Marah Prabowo Gregetan Ada Bangsa Ngajarin HAM tapi Diam Ribuan Anak-Ibu Tewas di Gaza
Prabowo Subianto menyinggung bangsa lain yang kerap mengajarkan masalah HAM, tapi diam melihat ribuan nyawa dibunuh di Gaza

Prabowo Sebut Banyak Negara Pura-Pura Tidak Tahu Penindasan di Gaza
Prabowo menilai, sikap Turki sudah tegas membela negara lemah yang ditindas, terutama Palestina.

VIDEO: Viral Presiden Turki Erdogan 'Walk Out' saat Prabowo Bicara Palestina, Ini Kata Kemlu
Terlihat, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan walk out di tengah Presiden Prabowo berpidato serius


VIDEO: Prabowo Kecam RS Indonesia di Gaza Ditembaki "Nakes TNI Tengah Kerja di Sana"
Dimana para nakes menjadi korbannya. Bahkan, rumah sakit Indonesia di Gaza, menjadi sasaran pengeboman oleh Israel

VIDEO: Pidato Menggetarkan Prabowo di KTT Gaza Tegaskan Sikap Indonesia Bela Palestina
Menhan Prabowo menyebut kemerdekaan Palestina adalah solusi nyata untuk penyelesaian konflik di Gaza

Kronologi Lengkap Erdogan Walk Out saat Prabowo Pidato di KTT D-8 Mesir
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan terlihat meninggalkan ruangan saat Presiden Indonesia Prabowo Subianto sedang pidato.

Erdogan Walk Out Saat Prabowo Pidato di KTT D-8, Begini Penjelasan Kemenlu
Presiden Turki Erdogan memilih walk out atau meninggalkan ruangan saat Prabowo berpidato.

VIDEO: Prabowo Soroti Tajam Israel Vs Iran "Ibu dan Anak-anak Dibom Jumlahnya Ratusan Ribu"
Prabowo menyinggung soal kebocoran data, pemimpin dunia tidak arif hingga program makan siang.

Erdogan Walk Out dari KTT D-8 Mesir saat Pidato Prabowo, Ini Fakta-Faktanya
Beredar video Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dan sejumlah orang keluar ruangan saat Presiden RI Prabowo Subianto berpidato di KTT D-8 Mesir.