- PERISTIWA
- REGIONAL
Anggota DPRD Sumut dari fraksi Partai Golkar itu berdalih jika ingin membantu penumpang lain yang sudah usia lanjut.
Selasa, 15 Apr 2025 17:56:00

Anggota DPRD Sumatera Utara, Megawati Zebua, akhirnya buka suara usai dirinya viral di media sosial. Video yang viral di media sosial memperlihatkan Megawati terlihat cekcok dengan pramugari Wings Air di dalam pesawat. Bukan hanya itu, Megawati juga mendorong dan mencekik pramugari tersebut.
Namun, Megawati membantah telah mendorong dan mencekik pramugari di dalam pesawat Wings Air tujuan Bandara Binaka, Gunungsitoli, menuju Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Minggu (13/4) kemarin.
"Tidak ada saya mencekik orang. Saya hanya menyuruh pramugarinya bergeser supaya penumpang yang lain bisa masuk," kata Megawati, Selasa (15/4).
Ingin Tolong Penumpang Lansia
Anggota DPRD Sumut dari fraksi Partai Golkar itu berdalih jika ingin membantu penumpang lain yang sudah usia lanjut. Saat itu Megawati meminta agar pramugari membantu penumpang tersebut.
"Saat itu saya hanya membantu seorang bapak tua, barangnya tidak dibagasikan karena akan transit ke Padang. Karena, menunggu bagasi itu satu jam. Bisa tidak kedapatan pesawat dia kan. Bakal hangus tiketnya, saya minta tolong sama pramugari," ucapnya.
Kemudian, Megawati mengatakan koper yang dipermasalahkan bukan miliknya. Koper miliknya telah masuk ke bagasi bukan kabin pesawat.
"Koper saya sudah masuk dalam bagasi. Tidak ada koper saya masuk ke dalam (kabin). Masalahnya dengan bapak tua itu," katanya.
Selanjutnya, pramugari Wings Air tidak memberikan izin koper penumpang yang dimaksud Megawati dibawa ke kabin pesawat. Hal itu karena koper yang menjadi pemicu cekcok telah diberi label bagasi.
"Pramugari bertahan sekali dengan berkata itu sudah dilabeli tidak bisa masuk dalam kabin. Saya bilang tolong lah dibantu, kasihan bapak ini. Bapak ini sudah tua tidak tahu apa-apa," jelas Megawati.
Lalu, cekcok antara kedua perempuan itu direkam oleh penumpang lain sehingga viral di media sosial.
"Ada yang memvideokan dan menuduh saya mencekik pramugari. Demi Tuhan, saya tidak ada perasaan mau mencelakakan orang. Saya mendorong dia untuk menyuruh menyingkir agar penumpang lain bisa masuk dan tidak terlambat," tandas Megawati.
Artikel ini ditulis oleh



Penjelasan Golkar Usai Kadernya yang juga Anggota DPRD Sumut Cekcok dan Dorong Pramugari di Pesawat
Golkar bakal memanggil Megawati bertujuan untuk menjelaskan duduk perkara yang viral di media sosial itu.

Viral Anggota DPRD Sumut Dorong dan Cekik Pramugari di Pesawat, Golkar Bakal Ambil Tindakan Tegas
Sekjen Golkar Sarmuji akan melakukan pembinaan terhadap anggota DPRD Sumut Fraksi Golkar berinisial MZ bila terbukti dorong dan cekik pramugari.




Pelita Air Beber Identitas Penumpang yang Bercanda Soal Bom
Petugas keamanan langsung melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap pesawat dan penumpang.

