LPSK Lindungi Korban TPPO Yang Diancam Usai Cerita Jadi Admin Judol Kamboja

4 hours ago 1

  1. PERISTIWA
  2. NASIONAL

LPSK sudah mengevakuasi korban ke rumah aman pada Sabtu dini hari, 19 April 2025.

Senin, 21 Apr 2025 11:33:00

LPSK Lindungi Korban TPPO Yang Diancam Usai Cerita Jadi Admin Judol Kamboja Kasus Kematian Bocah 13 Tahun di Padang, Enam Orang Minta Perlindungan LPSK (©© 2024 merdeka.com)

Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) memberikan perlindungan darurat kepada seorang warga Bekasi berinisial FF (27), korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) yang dipaksa bekerja sebagai admin judi online di Kamboja.

Wakil Ketua LPSK, Wawan Fahrudin membenarkan, pihaknya sudah mengevakuasi korban ke rumah aman pada Sabtu dini hari, 19 April 2025.

“LPSK memberikan perlindungan darurat kepada saudara FF, salah satu korban TPPO judi online di Kamboja,” tutur Wawan saat dikonfirmasi, Senin (21/4).

Diancam Setelah Muncul di TV

FF sebelumnya tampil di salah satu stasiun televisi swasta dan menceritakan pengalamannya menjadi korban perdagangan orang. Pernyataan itu memicu ancaman dari pihak yang tidak dikenal.

“Jadi saudara FF karena pernyataannya di salah satu stasiun televisi swasta, kemudian mendapatkan ancaman verbal melalui akun Instagram pribadinya,” jelas Wawan.

Awalnya, FF ditawari pekerjaan sebagai video editor di Kamboja oleh temannya. Namun, kenyataannya dia justru dipekerjakan sebagai admin judi online, yang merupakan bagian dari jaringan TPPO.

“Sesuai kewenangan LPSK yang bisa memberikan perlindungan kepada saksi maupun korban tindak pidana, maka kita bisa memberikan perlindungan darurat dan kita segera menghubungi yang bersangkutan dengan tim pengamanan, beberapa tim pengamanan,” tandas Wawan.

Artikel ini ditulis oleh

Achmad Fikri Fakih Haq

N

Reporter

  • Nanda Perdana Putra
Kondisi Terkini Homeyo Intan Jaya, TNI dan Polri Evakuasi Jenazah Warga Korban Penembakan OPM ke Timika

Kondisi Terkini Homeyo Intan Jaya, TNI dan Polri Evakuasi Jenazah Warga Korban Penembakan OPM ke Timika

Proses evakuasi berhasil dilakukan pada hari Sabtu 4 Mei 2024, atau sehari setelah perebutan wilayah Homeyo oleh TNI-Polri.

Pj Wali Kota Tarakan Minta Korban TPPO Dapat Penanganan yang Layak

Pj Wali Kota Tarakan Minta Korban TPPO Dapat Penanganan yang Layak

Menurut Bustan, pengungkapan kasus ini bukan saja skala regional tetapi nasional yang harus diperangi secara bersama-sama.

Nasib Enam Warga Jatim Korban Perdagangan Orang usai Disiksa di Myanmar, Siap Pulang ke Indonesia
Momen Tegang Evakuasi Jenazah & Warga Usai TNI Polri Rebut Distrik Homeyo dari OPM

VIDEO:Momen Tegang Evakuasi Jenazah & Warga Usai TNI Polri Rebut Distrik Homeyo dari OPM

Aparat Keamanan (Apkam) Gabungan TNI-Polri berhasil mengevakuasi jenazah Alexsander Parapak korban penembakan Organisasi Papua Merdeka (OPM)

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |