- UANG
- EKONOMI
Program MBG juga berhasil memberdayakan ibu-ibu rumah tangga di berbagai daerah.
Rabu, 09 Apr 2025 19:00:00

Kepala Badan Gizi Nasional (BGN), Dadan Hindayana mengklaim program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digulirkan Presiden Prabowo Subianto telah memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Dia menyebut, program MBG berhasil membuat restoran hingga pelaku usaha catering yang telah bangkrut kembali hidup. Hal ini disebabkan tingginya permintaan untuk penyediaan MBG.
"Banyak restoran-restoran pak Presiden, catering-catering yang di daerah, di sana-sana, termasuk yang Bapak tinjau di Jakarta, di Jawa Timur, di Pesantren, itu adalah mitra badan gizi nasional. Jadi, restoran yang hampir atau sudah bangkrut, tidak laku, sekarang bangkit kembali, karena memperoleh customer fix minimal 3.000 per hari," ujarnya dalam acara Sarasehan Ekonomi di Menara Mandiri, Jakarta pada Selasa (8/4).
Selain itu, program MBG juga berhasil memberdayakan ibu-ibu rumah tangga di berbagai daerah. Dia menyebut upah yang diterima para ibu bisa mencapai Rp2 juta per bulan dengan bekerja di Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
"Banyak ibu-ibu sekarang senang, Pak. Tidak punya pendapatan menjadi pendapatan Rp2 juta per bulan. Kemiskinan ekstrem langsung hilang. Dan sekarang sudah bekerja 50.000 orang," ucapnya.
Ciptakan Lapangan Kerja
Selain itu, program MBG juga sukses menciptakan lapangan kerja dalam jumlah besar. Untuk setiap satu SPPG membutuhkan sekitar 50 orang tenaga kerja langsung.
"Jadi kalau ada 30.000 (SPPG), maka otomatis akan 1,5 juta orang bekerja di satuan pelayanan gizi," tegasnya.
Dadan pun menyambut baik rencana pemerintah menambah anggaran Rp 100 triliun untuk membiayai program ambisius Presiden Prabowo yaitu Makan Bergizi Gratis. Saat ini, anggaran untuk MBG dalam APBN 2025 masih berkisar Rp71 triliun.
"Anggaran ini kelihatannya sudah dijamin oleh Presiden . Berapa pun yang badan gizi butuhkan akan disiapkan,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh



Program Makan Bergizi Gratis Siap Dimulai di 190 Titik yang Tersebar di 26 provinsi
Momentum dimulainya program ini juga bertepatan dengan dimulainya kegiatan belajar mengajar sebagian besar sekolah pada pekan ini.


190 Titik Mulai Program Makan Bergizi Gratis Tersebar di 26 Provinsi
Badan Gizi Nasional (BGN) mencatat 190 Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) atau Dapur MBG yang siap beroperasi.

Program Makan Bergizi Gratis Dorong Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat dan Pengusaha Kuliner
Sugiri mengatakan sebagai pelaku bisnis kuliner, grupnya bersyukur dapat ikut berperan aktif dalam mensukseskan program ini.

Membedah Anggaran dan Peran Asing di Program Makan Bergizi Gratis
Tujuan MBG ini adalah untuk mengatasi masalah stunting hingga kemiskinan ekstrem.

Info Terbaru: Program Makan Bergizi Gratis Dimulai 6 Januari 2025
Jika tidak ada halangan, program ini akan tetap dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.

Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran Habiskan Anggaran Rp800 M Per Hari
Kepala Badan Gizi Nasional Dadan Hindayana menyatakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) akan membelanjakan anggaran senilai Rp800 miliar per hari.

FOTO: 100 Hari Kerja Prabowo-Gibran, Ini Program yang Sudah Berjalan
Pemerintahan Prabowo-Gibran telah meluncurkan berbagai program dalam 100 hari kerja pertama mereka. Simak selengkapnya!

Prabowo Perintahkan Penghematan APBN Rp306 Triliun, untuk Program Makan Bergizi Gratis?
Pemangkasan anggaran tersebut salah satunya akan digunakan untuk membiayai program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Program Makan Siang Gratis ke Anak ala Prabowo bisa Genjot Perekonomian UMKM & Tekan Stunting
Untuk sumber pendanaan sendiri, Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran, Panji Irawan, mengatakan anggaran akan bersumber dari pungutan pajak.

Puan Dukung Penyempurnaan Program Makan Bergizi Gratis oleh Pemerintah
Puan pun memastikan DPR RI akan terus mengawal pelaksanaan program ini agar berjalan sesuai tujuan.