Guru Ngaji ini Kini Sukses Ternak Domba, Awalnya Hanya Punya 3 Ekor

1 week ago 7

  1. TRENDING

Cerita guru ngaji di Tulungagung sukses beternak domba dengan jumlah ratusan.

Rabu, 09 Apr 2025 13:50:00

Guru Ngaji ini Kini Sukses Ternak Domba, Awalnya Hanya Punya 3 Ekor Cerita Peternak Domba (©Youtube : PecahTelur)

Kisah inspiratif datang dari seorang peternak bernama Nur Robi dari Desa Tanggung, Kecamatan Campur Darat, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Di sela-sela kesibukannya, dia masih menyempatkan waktunya untuk mengajar mengaji anak-anak di sekitar rumahnya.

Lewat video di kanal Youtube PecahTelur, Nur pun menceritakan awal dirinya merintis bisnis peternakan miliknya. Pada 2014, Nur memulai memelihara tiga ekor domba dengan penuh keterbatasan.

"Awalnya cuma (punya) tiga biji tiga ekor domba. Saya belajar dulu lama-lama tambah lagi tambah lagi sampai sekarang Alhamdulillah sudah bisa menghidupi keluarga," kata Nur.

Guru Ngaji ini Kini Sukses Ternak Domba, Awalnya Hanya Punya 3 Ekor Kisah Peternak Youtube : PecahTelur

Sempat gagal saat mencoba penggemukan, ia lalu beralih ke breeding (pembibitan), meskipun prosesnya lebih sulit dan membutuhkan kesabaran. Berkat kreativitas dan ketekunannya, peternakan doba milik Nur pun terus berkembang.

"Saya mulai tahun 2014 mas sampaikan sekarang kurang lebih sudah 10 tahun. Sebelum domba sempat pelihara ikan gurame mulai tahun 2007. Awalnya susah lama-lama saya coba tekuni saja," kata Nur.

"Sampai sekarang domba sudah ada 100, kalau kandang penuh itu bisa 100 lebih. Cuma kandang kalau 150 (ekor) itu enggak muat. Mau buat kandang yang besar kata ibu saya jangan dulu," tambahnya.

Guru Ngaji ini Kini Sukses Ternak Domba, Awalnya Hanya Punya 3 Ekor KIsah Peternak Youtube : PecahTelur

Di sela-sela rutinitas mengurus peternakan, Nur tetap menyempatkan diri untuk mengajar mengaji anak-anak kampung secara gratis. Saat ini, ada lebih dari 70 anak yang belajar mengaji di rumahnya.

"Itu sampingan buat anak-anak di sini aja supaya belajar ngaji. Enggak banyak cuma ada 70an anak tapi ada 16 lah yang ngajar gantian, free tapi enggak bayar," kata Nur.

Sebelum beternak domba, Nur pernah mencoba peruntungan dengan mengelola kolam ikan gurame dan bekerja sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malaysia. Dari pengalamannya itu, membuat Nur selalu menerapkan prinsip untuk tetap rendah hati, hidup secukupnya, dan tidak iri pada orang lain.

Artikel ini ditulis oleh

Dani Mardanih

K

Reporter

  • Khulafa Pinta Winastya
Bikin Melongo, Anggota TNI Ini Sukses Ternak Domba Sampai 300 Ekor

Bikin Melongo, Anggota TNI Ini Sukses Ternak Domba Sampai 300 Ekor

Seorang anggota TNI miliki ternak domba hingga 300 ekor di tengah hutan Ponorogo. Begini penampakannya.

Kisah Sukses Serma Agus Salim, Berternak Domba 100 Ekor Untung Berlimpah

Kisah Sukses Serma Agus Salim, Berternak Domba 100 Ekor Untung Berlimpah

Dari seluruh domba yang ada dipeternakannya, Agus mengaku meraih keuntungan yang terbilang cukup berlimpah.

TNI 1 tahun yang lalu

Pemuda Ini Sukses Beternak Domba, dengan Omzet Puluhan Juta Bisa Beli Mobil Innova

Pemuda Ini Sukses Beternak Domba, dengan Omzet Puluhan Juta Bisa Beli Mobil Innova

Salah satu anak muda dari Dusun Sumur Pandan, Kecamatan Baron, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur yang cerdas dan sukses menangkap peluang usaha peternakan domba.

Wanita Ini Banting Setir dari Karyawan Jadi Peternak Domba, Omzet Capai Rp200 Juta Per Tiga Bulan

Wanita Ini Banting Setir dari Karyawan Jadi Peternak Domba, Omzet Capai Rp200 Juta Per Tiga Bulan

Satu ekor domba rata-rata memiliki berat 25-30 kilogram dan dibutuhkan waktu tiga bulan untuk menggemukkannya.

Pemuda 22 Tahun Asal Magelang Ini Sukses Beternak Domba, Punya Bank Pakan Sendiri

Pemuda 22 Tahun Asal Magelang Ini Sukses Beternak Domba, Punya Bank Pakan Sendiri

Alwi mengatakan, modal awal dia sebagai peternak adalah tidak gengsi dan tidak malu untuk belajar kepada para senior yang sudah lama menekuni dunia peternakan.

Story 1 tahun yang lalu

Ayam Hias Bikin Warga Bogor Panen Cuan, Sebulan Bisa Kantongi Puluhan Juta

Ayam Hias Bikin Warga Bogor Panen Cuan, Sebulan Bisa Kantongi Puluhan Juta

Ayam-ayam ini ternyata memiliki peminat dari berbagai daerah sehingga laku dijual.

Awal Mula Sakit Lambung, Pria Ini Sukses Ternak Kambing Perah dengan Omzet Rp40 Juta Perbulan

Awal Mula Sakit Lambung, Pria Ini Sukses Ternak Kambing Perah dengan Omzet Rp40 Juta Perbulan

Oni Kurniawan, pengusaha peternakan kambing di Tulungagung ceritakan kisah suksesnya yang berawal dari sakit asam lambung.

Pemuda Tulungagung Bagikan Tips Budidaya Kambing, Modal 2 Ekor Kini Raup Omzet Rp40 Juta Per Bulan, Kuncinya ada di Manajemen Kandang

Pemuda Tulungagung Bagikan Tips Budidaya Kambing, Modal 2 Ekor Kini Raup Omzet Rp40 Juta Per Bulan, Kuncinya ada di Manajemen Kandang

Mulanya ia membeli dua ekor kambing perah untuk konsumsi pribadi. Namun kini sudah memiliki 140 ekor dengan omzet capai Rp40 juta per bulan

Kisah Lettu Budi Santoso, Prajurit TNI Sukses jadi Peternak Perkutut Penghasilan Perbulan Jutaan
Pria Sleman Ini Sukses Ternak Ayam KUB, Ini Kisah Inspiratif di Baliknya
Baru Umur 26 Tahun, Iqbal Sukses Jadi Pengusaha Telur Ayam dengan Omzet Rp110 Juta per Hari
Awalnya Istri Ngidam Beli Sapi, Kini Pemuda Banyuwangi jadi Juragan Sapi Omzetnya Miliaran Rupiah
Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |