- PERISTIWA
- NASIONAL
Di Antalya, Presiden Prabowo dijadwalkan menghadiri Antalya Diplomacy Forum (ADF), forum diplomasi internasional bergengsi.
Jumat, 11 Apr 2025 17:31:00

Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto melanjutkan agenda kunjungan luar negerinya di Turki dengan bertolak ke Antalya, Jumat (11/4). Presiden dan rombongan lepas landas dari Bandar Udara Internasional Esenboğa, Ankara, sekitar pukul 12.05 waktu setempat.
Keberangkatan Presiden berlangsung dalam kondisi cuaca dingin bersalju yang menyelimuti landasan pacu bandara. Namun hal itu tidak menyurutkan semangat Presiden Prabowo yang tetap berjalan tegap menuju pesawat dan melambaikan tangan kepada para pelepas.
Di Antalya, Presiden Prabowo dijadwalkan menghadiri Antalya Diplomacy Forum (ADF), forum diplomasi internasional bergengsi. Presiden tidak hanya hadir, tetapi juga akan menjadi pembicara dalam sesi ADF Talk, salah satu sesi utama dalam forum tersebut.
"Saya sekarang ke Antalya untuk ada semacam konferensi di situ dan habis itu saya akan ke Kairo," ujar Presiden Prabowo kepada awak media.
Komitmen Perkuat Hubungan Strategis
Sebelumnya di Ankara, Presiden Prabowo menjalani serangkaian agenda penting, termasuk melakukan kunjungan kenegaraan balasan kepada Presiden Republik Turki, Recep Tayyip Erdoğan. Keduanya bertemu dalam upacara kenegaraan dan jamuan santap malam resmi di Istana Kepresidenan Turki.
"Saya kira saya diterima dengan baik di sini, kita memang punya hubungan yang khusus dengan Turkiye, kita ingin mempererat hubungan ini, kerja sama di berbagai bidang. Secara keseluruhan, saya sangat merasa produktif kunjungan saya kali ini," ucap Presiden.
Dalam penerbangan menuju Antalya, Presiden Prabowo turut didampingi oleh Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya serta sejumlah delegasi terbatas lainnya.
Artikel ini ditulis oleh

M
Reporter
- Muhammad Radityo Priyasmoro

Prabowo akan Hadiri Agenda Penting Internasional Antalya Diplomacy Forum
Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan bertolak dari Ankara menuju Antalya pada Jumat, 11 April 2025, untuk menghadiri Antalya Diplomacy Forum (ADF).

Diiringi Lagu 'Hari Merdeka', Prabowo Tiba di Ankara Disambut Hangat Presiden Turki Erdogan
Presiden Prabowo Subianto tiba di Bandar Udara Internasional Esenboga, Ankara, Turki pada Rabu (9/4/2025)

VIDEO: Spesial Prabowo Dipeluk Hangat Erdogan di Turki, Disambut Jajar Pasukan Kehormatan
Presiden Prabowo Subianto, tiba di Ankara, Turkiye, pada Rabu (9/4) malam waktu setempat dalam rangka kunjungan kenegaraan untuk memperkuat hubungan bilateral

Tiba di Ankara, Prabowo Disambut Langsung Presiden Erdogan
Prabowo dijadwalkan menyampaikan pidato di Parlemen Turki pada Kamis (10/4), yang akan dihadiri oleh para anggota parlemen dan undangan lainnya.

Prabowo Bertemu Erdogan, Ini yang Dibahas
Pertemuan Menhan Prabowo dan Presiden Erdogan berlangsung tertutup.

VIDEO: Spesial Prabowo Dipeluk Hangat Erdogan di Turki, Disambut Jajar Pasukan Kehormatan
Presiden Prabowo Subianto, tiba di Ankara, Turkiye, pada Rabu (9/4) malam waktu setempat dalam rangka kunjungan kenegaraan untuk memperkuat hubungan bilateral

VIDEO: Gelar Karpet Biru, Kedatangan Prabowo Disambut Petinggi-Petinggi Penting Turki
Dalam kunjungan resmi ini Menhan Prabowo diagendakan akan menemui Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan

VIDEO: Prabowo Disambut Hangat Presiden Turki Erdogan, Gerak Cepat Turun Tangga Pesawat
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto tiba di Bandar Udara Internasional Esenboğa, Ankara, Turkiye, pada Rabu, 9 April 2025, sekitar pukul 19.00

Prabowo Grogi Pidato Perdana di Parlemen Turki
Prabowo mengaku grogi lantaran kali pertama berpidato sebagai presiden di luar negeri.

VIDEO: Kedipan Mata Prabowo Usai Temui Menlu Turki Bahas Masalah Penting ini
Prabowo Subianto memulai kunjungan kerjanya di Turki dengan pertemuan penting bersama Menteri Luar Negeri Turki, Hakan Fidan


Prabowo Terima Kedatangan Erdogan di Istana Bogor, Disambut Pasukan Berkuda
Erdogan disambut pasukan berkuda dan kelompok penyambut berbusana tradisional.