Hingga pukul 22.28 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan.
Kamis, 10 Apr 2025 22:43:00

Gempa magnitudo 4,1 mengguncang Kota Bogor, Jawa Barat, pada Kamis (10/4) pukul 22.16 WIB. Penyebab gempa adalah aktivitas sesar aktif.
Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang, Hartanto mengatakan, episenter gempa terletak pada koordinat 6.62 LS dan 106.8 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 2 km Tenggara Kota Bogor pada kedalaman 5 km.
“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis dangkal akibat aktivitas sesar aktif,” kata Hartanto melalui keterangan tertulis.
Dampak Gempa
Berdasarkan shakemap BMKG, gempa bumi dirasakan hingga di Kabupaten Bogor dan Depok dengan skala intensitas III MMI. Getaran dirasakan nyata dalam rumah, terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
“Namun hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut,” ucap Hartanto.
Hingga pukul 22.28 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan. Hartanto mengimbau masyarakat tetap tenang.
“Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” ujar dia.
Artikel ini ditulis oleh


Gempa M 4,1 Guncang Kota Bogor, Getaran Terasa Hingga Jakarta
Gempa bumi ini terasa hingga Depok dan Jakarta. Belum diketahui penyebab gempa.

Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Sukabumi, Terasa hingga Bogor
berlokasi pada koordinat 6.76LS, 106.53BT atau pusat gempa berada di darat 25 km Barat Laut Kabupaten Sukabumi

Gempa Magnitude 4.0 Guncang Bogor
Gempa dengan magnitude 4.0 mengguncang Bogor sekitarnya, Jumat (8/12) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Gempa M 4,1 Guncang Bali, Getaran Terasa Hingga ke Banyuwangi
Analisa BMKG mendapati gempa tersebut merupakan jenis gempa bumi dangkal yang timbul akibat aktivitas sesar lokal wilayah setempat.

BMKG Ungkap Pemicu Rentetan Gempa di Jawa Barat
Gempa tersebut gempa dangkal dengan titik pusatnya terletak di darat pada kedalaman 10 kilometer.
Gempa 1 tahun yang lalu

Tiga Kali Sumedang Diguncang Gempa
Dalam sehari Kabupaten Sumedang diguncang tiga kali gempa.

Gempa Bumi Mengguncang Laut Sukabumi Hari Ini, 18 Januari 2025: Berikut Fakta di Baliknya
Sukabumi diguncang gempa berkekuatan 4,3 M pada 18 Januari 2025 pukul 00:44 WIB. Menurut BMKG, gempa ini disebabkan oleh sesar aktif.

Gempa 5,0 Magnitudo Guncang Kabupaten Bandung, Sejumlah Rumah dan Sekolah di Garut Rusak
Gempa yang mengguncang Kabupaten Bandung berlokasi di titik koordinat 7.19 LS - 107.67 BT.
Gempa 1 tahun yang lalu

Bali Diguncang Gempa M 4,8 di Darat, BMKG: Sesar Aktif jadi Pemicunya
Getaran gempa cukup kuat dirasakan karena terjadi di darat.
Gempa 1 tahun yang lalu

Ini Penyebab Gempa Magnitudo 4,5 Guncang Sukabumi
Episenter gempa terletak pada koordinat 7.35 LS dan 106.49 BT

Analisi BMKG Pemicu Gempa di Luwu Hari Ini
BMKG belum mendapati adanya aktivitas gempa bumi susulan hingga pukul 09.00 Wita.

Gempa Bumi 3,6 Magnitudo Guncang Karangasem Bali
Sejauh ini dilaporkan tidak ada korban jiwa akibat gempa dangkal tersebut.