- PERISTIWA
- REGIONAL
Beberapa anggota Satgas lainnya juga mengalami luka-luka dan kini sedang dirawat di Rumah Sakit Pertamedika.
Kamis, 17 Apr 2025 16:17:29

Seorang anggota Satuan Tugas (Satgas) Universitas Abulyatama (Unaya) Aceh, meninggal karena diduga dianiaya demonstran dari kalangan mahasiswa, dosen, dan mantan pejabat di kampus tersebut, Kamis (17/4).
Rektor Rektor Universitas Abulyatama Aceh Nurlis Efendi menyebut anggota Satgas yang meninggal itu bernama Wahidin.
"Sempat diinjak-injak di depan gerbang kemudian melarikan diri ke masjid dan meninggal di sana," kata Nurlis dikonfirmasi merdeka.com.
Selain Wahidin, Nurlis mengatakan, beberapa anggota Satgas lainnya juga mengalami luka-luka dan kini sedang dirawat di Rumah Sakit Pertamedika.
Jumlah Pendemo
Menurut Nurlis, demonstrasi itu diikuti sejumlah elemen, mulai dari mahasiswa yang menuntut hak mereka mendapatkan pendidikan, hingga mantan pejabat kampus yang ingin dikembalikan ke posisinya semula.
Nurlis juga mengklaim dalam aksi itu ada keterlibatan pihak luar kampus.
"Mereka menyerbu kampus, melempar batu, mendobrak gerbang, dan terlihat jelas ini aksi yang direncanakan untuk anarkis,” ujar dia.
Pemicu Demonstrasi
Aksi ini disebut-sebut dipicu kisruh internal pemilik yayasan dan perombakan pejabat kampus, sehingga mengakibatkan aktivitas belajar dan mengajar di Universitas Abulyatama terhenti.
"Kalau memang kami ilegal ya kami pasti juga tidak mau berada di situ. Inilah, kami juga ingin LLDIKTI (Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi) mengumumkannya ke publik sebab ini persoalan kan sudah meresahkan. Kenapa mereka diam saja,” kata Nurlis.
Artikel ini ditulis oleh


Unjuk Rasa Mahasiswa UP Tuntut Rektor yang Diduga Pelaku Pelecehan Dipecat Berlangsung Ricuh
Mahasiswa mengaku tak puas dengan putusan tersebut, yang hanya menonaktifkan ETH. Mereka menginginkan ETH dipecat tak hormat.

Viral Persekusi Mahasiswa Papua di Kupang, 5 Anggota Ormas Diperiksa Polisi
Aksi persekusi dan penganiayaan terhadap mahasiswa Papua yang berunjuk rasa di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) viral di media sosial.

Mahasiswa Geruduk Gedung Rektorat Minta Rektor Universitas Pancasila Dicopot Terkait
Di depan Gedung Rektorat Universitas Pancasila, salah satu koordinator aksi Dio Marcelino menyampaikan orasinya.


Setelah Empat Bulan Lebih, Polisi Akhirnya Tetapkan 3 Tersangka kasus Kematian Dokter Aulia
Meski sudah menetapkan tersangka, polisi belum bisa memberikan keterangan identitas para tersangka.

Bentrok Antarfakultas di Universitas Islam Makassar, 16 Mahasiswa Ditangkap
Polisi menangkap 16 pelaku bentrok mahasiswa antarfakultas di Universitas Islam Makassar (UIM) yang menyebabkan sejumlah ruang sekretariat rusak.

Demo Tolak Politik Dinasti di Makassar Berakhir Ricuh, 1 Angkot Terbakar
Polisi menembakkan gas air mata untuk membubarkan massa. Tak berselang lama, satu unit pete-pete terbakar tepat di depan halte Unibos Makassar.

Demo Tolak Tapera Ricuh, Kepala Polisi Terluka Akibat Dibanting Mahasiswa
Delapan mahasiswa yang melakukan demo ditetapkan polisi sebagai tersangka.

Demonstrasi terkait RUU Pilkada di Semarang berakhir ricuh. Puluhan mahasiswa harus dirawat di rumah sakit dan puluhan lainnya ditahan polisi

Demo Menolak UU TNI di DPR Ricuh, Tiga Mahasiswa UI Luka-Luka Dibawa ke RS
Demo penolakan pengesahan Revisi Undang-Undang TNI Gedung DPR/MPR, Kamis (20/3/2025) berakhir ricuh.

BEM Undip mempertanyakan proses investigasi yang dilakukan dengan singkat dan tidak melibatkan perwakilan BEM. Hasilnya juga berbeda dengan pernyataan Kemenkes.