PSSI Menerima Anggaran Tertinggi dari Pemerintah Buat Modal Menuju Piala Dunia

5 days ago 8

  1. BOLA
  2. INDONESIA

PSSI menerima alokasi dana sebesar Rp199,7 miliar dari total Rp420,2 miliar yang disediakan untuk 13 cabang olahraga di Indonesia.

Senin, 14 Apr 2025 19:29:00

PSSI Menerima Anggaran Tertinggi dari Pemerintah Buat Modal Menuju Piala Dunia Ekspresi kegembiraan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, setelah mengalahkan Timnas Bahrain 1-0 pada matchday kedelapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung (©© 2025 Bola.com)

Pemerintah Republik Indonesia, melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), telah mengalokasikan dana untuk 13 cabang olahraga. Salah satu cabang yang menerima anggaran tersebut adalah Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Total dana yang disediakan oleh pemerintah untuk 13 cabang olahraga ini terbilang sangat besar, mencapai Rp420,2 miliar. Menariknya, PSSI memperoleh anggaran yang paling tinggi dibandingkan dengan pengurus cabang olahraga lainnya, yaitu sebesar Rp199,7 miliar.

Menpora RI, Dito Ariotedjo, mengungkapkan alasan di balik besarnya dana yang diberikan kepada PSSI. Ia menyatakan bahwa pemerintah memiliki harapan agar Tim Nasional Indonesia dapat lolos ke Piala Dunia di berbagai level.

“Target kita jelas lolos ke Piala Dunia. Alhamdulillah, Timnas Indonesia U-17 telah mencatat sejarah dan ini harus terus kita dorong,” kata Dito Ariotedjo di Media Center Kemenpora RI, Jakarta, pada hari Senin, 14 April 2025.

Harus digunakan dengan benar

PSSI Menerima Anggaran Tertinggi dari Pemerintah Buat Modal Menuju Piala Dunia Ekspresi kegembiraan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, setelah mengalahkan Timnas Bahrain 1-0 pada matchday kedelapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung © 2025 Bola.com

Dito Ariotedjo menekankan bahwa dana yang akan disalurkan harus digunakan dengan cara yang efisien dan efektif. Yang tidak kalah penting adalah penggunaan dana tersebut harus dilakukan secara transparan dan akuntabel.

"Dana disalurkan langsung ke masing-masing federasi olahraga, dan harus digunakan sesuai dengan prinsip efisien, efektif, transparan, dan akuntabel. Saya tekankan tidak boleh ada kickback atau gratifikasi dalam bentuk apapun kepada siapapun. Jika ada pelanggaran atau penyalahgunaan, silakan laporkan langsung kepada saya. Kami akan tindak tegas," pinta Dito Ariotedjo.

Lebih lanjut, Dito menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan juga mencakup dukungan untuk fasilitas dan pelatihan nasional jangka pendek. Ini merupakan bagian dari persiapan untuk menghadapi SEA Games 2025 dan Asian Games 2026. Fokus utama kami tetap pada tiga target besar, yaitu SEA Games, Asian Games, dan Olimpiade 2028," jelasnya.

Tidak hanya berasal dari pemerintah

PSSI Menerima Anggaran Tertinggi dari Pemerintah Buat Modal Menuju Piala Dunia Ekspresi kegembiraan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, setelah mengalahkan Timnas Bahrain 1-0 pada matchday kedelapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung © 2025 Bola.com

Sementara itu, Erick Thohir selaku ketua umum PSSI mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan dana yang diberikan oleh pemerintah Republik Indonesia. Ia menilai dana tersebut sangat berarti untuk kemajuan organisasi. Namun, Erick menekankan bahwa PSSI tidak hanya bergantung pada bantuan pemerintah. Banyak dana juga berhasil dihimpun dari sektor swasta.

"Terima kasih dari Pak Presiden, Pak Dito yang terus mendukung, itu kurang lebih hampir Rp200 miliar. Dan kami sendiri mengumpulkan dana secara tentu partisipasi daripada pihak private sector hampir Rp450 miliar," tandas Erick Thohir.

Artikel ini ditulis oleh

Eko Prasetya

H

Reporter

  • Hendry Wibowo
  • Hery Kurniawan
Presiden Prabowo Bakal Gelontorkan Rp200 Miliar Untuk Dana Timnas

Presiden Prabowo Bakal Gelontorkan Rp200 Miliar Untuk Dana Timnas

PSSI memerlukan dana sekitar Rp800 miliar per tahun untuk menjalankan seluruh aktivitas tim nasional

 Peluncuran Reksadana Sepak Bola Merah Putih untuk Meningkatkan Kualitas Persepakbolaan Indonesia.

FOTO: Peluncuran Reksadana Sepak Bola Merah Putih untuk Meningkatkan Kualitas Persepakbolaan Indonesia.

PSSI lewat Yayasan Bakti Sepak Bola Indonesia bersama Trimegah Sekuritas meluncurkan Reksadana Sepak Bola Merah Putih di Jakarta, Kamis (27/2/2025).

 Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17, PSSI Ajukan Anggaran Rp400 Miliar

FOTO: Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-17, PSSI Ajukan Anggaran Rp400 Miliar

Ketum PSSI Erick Thohir menemui Menpora Dito Ariotedjo untuk membahas persiapan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023, termasuk soal anggaran.

Membandingkan Anggaran Timnas Indonesia vs Malaysia, Besar Mana?

Membandingkan Anggaran Timnas Indonesia vs Malaysia, Besar Mana?

Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) termasuk Timnas Malaysia mendapatkan dana segar dari Pemerintah Malaysia.

Heboh Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina Naik, Begini Penjelasan PSSI

Heboh Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina Naik, Begini Penjelasan PSSI

PSSI buka suara soal kenaikan harga tiket pertandingan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI 1 tahun yang lalu

Kemenpora Dapat Tambahan Anggaran Rp500 Miliar di 2025, Bakal Dialokasikan untuk Ini

Kemenpora Dapat Tambahan Anggaran Rp500 Miliar di 2025, Bakal Dialokasikan untuk Ini

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengungkap untuk apa saja anggaran tersebut.

Fantastis, Juara Piala Presiden 2024 Bakal Terima Rp5 Miliar

Fantastis, Juara Piala Presiden 2024 Bakal Terima Rp5 Miliar

Fantastis, Juara Piala Presiden 2024 Bakal Terima Rp5 Miliar

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |