Pramono Bakal Beri Pelatihan bagi Pendatang Baru di Jakarta, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi

1 week ago 6

  1. JAKARTA

Pramono Anung menegaskan pihaknya membuka ruang untuk pendatang baru dapat mengikuti pelatihan keterampilan

Rabu, 09 Apr 2025 10:14:00

Pramono Bakal Beri Pelatihan bagi Pendatang Baru di Jakarta, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Disdukcapil DKI Jakarta mengimbau pendatang baru untuk memiliki kepastian tempat kerja dan jaminan tempat tinggal sebelum menetap, guna mendukung pembangunan kota. (©© 2025 Antaranews)

Gubernur Jakarta Pramono Anung menegaskan pihaknya membuka ruang untuk pendatang baru dapat mengikuti pelatihan keterampilan di kecamatan, balai warga, kelurahan dan sebagainya. Termasuk kepada perantau yang menginjakkan kaki di Ibu Kota untuk mengadu nasib.

"Kami mengharapkan siapapun yang datang tentunya tetap membawa suasana kedamaian, kerukunan dan juga hal-hal yang sudah baik yang di Jakarta. Kami juga membuka ruang untuk siapapun dapat mengikuti latihan keterampilan yang nanti akan diadakan di kecamatan, balai warga, kelurahan dan sebagainya. Intinya adalah Jakarta terbuka bagi siapa saja," kata Pramono di Jakarta kepada awak media seperti dikutip Rabu (9/4).

Pramono menjelaskan, langkah Pemprov Jakarta terhadap perantau saat ini terhadap para perantau adalah mendata. Tujuannya agar diketahui perantau mana yang sudah mempunyai keahlian dan keterampilan juga yang belum, sehingga dapat difasilitasi untuk memperoleh pekerjaan.

"Yang kami lakukan adalah pendekatan dukcapil. Secara administrasi dia harus mempunyai keanggotaan dimana yang bersangkutan pernah berada dan silakan mencari pekerjaan di Jakarta. Kalau perlu keterampilan, pendidikan, pelatihan, kami akan menyiapkan untuk itu," ungkap Pramono.

"Jadi kalau dia sudah mempunyai identitas, karena syaratnya itu identitas. Jangan sampai orang tidak beridentitas. Kalau dia mempunyai identitas, sekali lagi kami memberikan kesempatan untuk ikut pelatihan," janji Pramono.

Tren Perantau ke Jakarta Menurun

Melihat tren perantau ke Jakarta, Pramono mengamini adanya penurunan dari tiga tahun terakhir. Pihaknya masih melakukan pendataan. Sebab bisa saja, angka perantau yang menurun diakibatkan rencana pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Nusantara.

"Jadi 3 tahun terakhir ini Jakarta memang mengalami penurunan. Mulai dari tahun 2022. Tetapi apakah tahun 2025 ini mengalami penurunan atau tidak, kita belum tahu. Salah satu faktor penyebabnya adalah mungkin ketika itu orang beranggapan bahwa Jakarta, ibu kota, segera pindah. Sehingga dengan demikian untuk tahun 2025 ini kami sedang pelajari apakah ada peningkatan atau penurunan," Pramono menandasi.

Artikel ini ditulis oleh

Raynaldo Ghiffari Lubabah

M

Reporter

  • Muhammad Radityo Priyasmoro
Diprediksi Menurun, Pendatang Baru Wajib Bawa Dokumen dan Ikuti Prosedur Ini saat Datang ke Jakarta
Pramono Anung Larang Operasi Yustisi Usai Mudik Lebaran, Ini Alasannya

Pramono Anung Larang Operasi Yustisi Usai Mudik Lebaran, Ini Alasannya

Pemprov DKI akan menggunakan data dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) untuk mendata pendatang baru.

Pendatang ke Jakarta Diperkirakan Turun Usai Lebaran 2024, Prediksi Hanya 10.000-15.000 Orang

Pendatang ke Jakarta Diperkirakan Turun Usai Lebaran 2024, Prediksi Hanya 10.000-15.000 Orang

Pemprov DKI Jakarta memprediksi, jumlah pendatang ke Jakarta usai Lebaran 2024 diperkirakan turun drastis.

Pemprov DKI Mulai Bertahap Menata Identitas Warga Berdomisili Luar Jakarta

Pemprov DKI Mulai Bertahap Menata Identitas Warga Berdomisili Luar Jakarta

tertib administrasi kependudukan perlu diberlakukan demi kepentingan masyarakat secara luas

Dukcapil DKI Mulai Data Pendatang Baru Masuk Jakarta hingga 16 Mei 2024, Diprediksi Menurun
Segini Total Warga Pendatang Baru ke Jakarta Usai Libur Lebaran

Segini Total Warga Pendatang Baru ke Jakarta Usai Libur Lebaran

Tren yang biasa terjadi adalah melonjaknya jumlah pendatang yang tiba di Jakarta

 Kecil Itu

15.000 Pendatang Baru Diprediksi Masuk Jakarta Pasca Libur Lebaran, Wagub Rano Karno: Kecil Itu

Rano Karno menegaskan agar para pendatang baru yang ingin tinggal dan bekerja di Jakarta harus memiliki keterampilan atau keahlian tertentu.

7.243 Pendatang Baru Terdata Masuk Jakarta Setelah Lebaran

7.243 Pendatang Baru Terdata Masuk Jakarta Setelah Lebaran

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) DKI Jakarta mencatat 7.243 warga pendatang baru yang masuk ke Jakarta setelah Lebaran 2024.

Penjelasan Pj Gubenur Heru Budi soal Angka Pengangguran dan PHK di Jakarta 'Meledak'
Pemprov Jakarta Susun Aturan Pemberian Bansos bagi Pendatang, Begini Bocoran Syaratnya
 Musim Arus Balik, Wagub Rano Peringatkan Warga Daerah Mau Datang Silakan Tapi Syaratnya

VIDEO: Musim Arus Balik, Wagub Rano Peringatkan Warga Daerah Mau Datang Silakan Tapi Syaratnya

Menurut Rano Karno, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka pintu bagi para pendatang baru untuk datang ke Jakarta

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |