Momen Prabowo dan Presiden El-Sisi Kunjungi Akmil Mesir

1 week ago 5

  1. PERISTIWA

Presiden El-Sisi memperlihatkan sejumlah fasilitas yang ada di Akmil Mesir kepada Prabowo.

Minggu, 13 Apr 2025 08:58:00

Momen Prabowo dan Presiden El-Sisi Kunjungi Akmil Mesir Prabowo dan Presiden Mesir Kunjungi Akmil Mesir (©Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Presiden Prabowo Subianto dan Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi melakukan kunjungan mendadak ke Akademi Militer (Akmil) Mesir di Kairo, Sabtu, 12 April 2025. Presiden El-Sisi memperlihatkan sejumlah fasilitas yang ada di Akmil Mesir kepada Prabowo.

Berdasarkan siaran pers Sekretariat Presiden, Prabowo dan Presiden El-Sisi berangkat bersama dari Istana Al Ittihadiya sekitar pukul 14.00 waktu setempat, usai menghadiri jamuan santap siang.

Keduanya juga duduk berdampingan dalam satu kendaraan yang sama. Setelah menempuh perjalanan sekitar 40 menit, keduanya tiba di kompleks Akademi Militer Mesir.

Kedatangan Prabowo dan Presiden El-Sisi disambut langsung oleh Kepala Akademi, Letnan Jenderal Asyraf Salim Zahir. Kendati di luar agenda resmi, kedatangan dua pemimpin tersebut disambut hangat dan penuh kehormatan.

Kedua kepala negara terlebih dahulu meninjau beberapa ruangan yang ada di gedung utama Akmil. Kemudian, kunjungan dilanjutkan dengan beberapa pertemuan terbatas. Prabowo juga melakukan peninjauan menyeluruh ke berbagai fasilitas di lingkungan Akmil.

Prabowo dan Presiden El-Sisi tampak berbincang akrab saat berkeliling. Mereka meninjau stadion, masjid, hingga arena pacuan kuda yang menjadi bagian dari sarana latihan di Akmil Mesir.

Usai Kunjungi Mesir, Prabowo Terbang ke Doha

Setelah lawatan di Mesir, Prabowo melanjutkan rangakaian kunjungan kerja ke Doha, Qatar dari Mesir pada Sabtu, 12 April 2025. Keberangkatan Prabowo ke Doha di antar langsung oleh Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi.

Prabowo dan Presiden El-Sisi menaiki kendaraan yang sama menuju Bandar Udara Internasional Kairo. Setibanya di bandara, kedua kepala negara berjalan bersama menyapa para pejabat pelepas dan pasukan jajar kehormatan.

Sebelum menaiki tangga pesawat, Prabowo dan Presiden El-Sisi berjabat tangan erat yang menandai eratnya hubungan diplomatik serta persahabatan antarkedua negara.

Sejumlah pejabat dari Mesir maupun Indonesia turut hadir dalam prosesi pelepasan tersebut. Dari pihak Mesir, tampak Menteri Sektor Bisnis Mohamed Ibrahim Ahmad Shimi dan Duta Besar Mesir untuk Indonesia Yasser Hassan Farag Elshemy.

Sementara dari pihak Indonesia, hadir Duta Besar RI untuk Mesir Lutfi Rauf dan Atase Pertahanan KBRI Kairo Kolonel Laut (P) Dafris D. Syahruddin.

Prabowo dan rombongan lepas landas dari Bandar Udara Internasional Kairo sekitar pukul 17.15 waktu setempat. Dalam penerbangan menuju Doha, Prabowo didampingi Menteri Luar Negeri Sugiono dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

Prabowo akan Bertemu Emir Qatar di Istana Amiri Diwan

Prabowo tiba di Bandar Udara Internasional Hammad, Doha, Qatar, untuk melakukan kunjungan resmi, pada Sabtu, 12 April 2025. Prabowo dijadwalkan bertemu Emir Qatar, Sheikh Tamim Bin Hamad Al-Thani di Istana Amiri Diwan, Doha pada Minggu (13/4).

"Menyelesaikan kesepakatan-kesepakatan antara Qatar dan Indonesia, juga tanda tangan berbagai perjanjian dan kesepakatan yang cukup strategis bagi kedua negara kita," kata Prabowo, Minggu (13/4).

Prabowo tiba di Bandara Internasional Hammad, Doha, Sabtu sekitar pukul 21.15 waktu setempat. Kedatangan Prabowo disambut Menteri Kebudayaan Qatar Sheikh Abdulrahman bin Hamad Al-Thani, Duta Besar RI Doha Ridwan Hassan, dan Atase Pertahanan KBRI Doha Kolonel Tengku Sony Sonatha.

Selain itu, tampak pasukan jajar kehormatan dari Qatar Amiri Guard yang turut menyambut dan mengiringi Prabowo menuju kendaraan. Dari bandara, Prabowo langsung menuju hotel tempatnya bermalam selama di Doha.

Turut mendampingi Prabowo dalam kunjungan di Doha adalah Menteri Luar Negeri Sugiono dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

Artikel ini ditulis oleh

Titin Supriatin
Kunjungi 5 Negara Timur Tengah dan Turki, Prabowo Bahas Geopolitik hingga Ekonomi

Kunjungi 5 Negara Timur Tengah dan Turki, Prabowo Bahas Geopolitik hingga Ekonomi

Di Abu Dhabi, Prabowo akan melakukan pertemuan dengan Presiden UEA, Mohammed bin Zayed Al Nahyan.

 Sambutan Spesial Menhan Prabowo saat Kunjungan Kerja di Qatar

VIDEO: Sambutan Spesial Menhan Prabowo saat Kunjungan Kerja di Qatar

Setelah bertemu Presiden UEA, Sheikh Mohammed bin Zayed Al Nahyan di Abu Dhabi, Prabowo Subianto melanjutkan kunjungan kerjanya ke Qatar

 Senyum Mayor TNI Teddy Lihat Prabowo Diberi Bunga Anak Indonesia di Kairo

VIDEO: Senyum Mayor TNI Teddy Lihat Prabowo Diberi Bunga Anak Indonesia di Kairo

Presiden RI Prabowo Subianto mendapat sambutan hangat dua pelajar Indonesia di Mesir

Momen Prabowo Disambut Upacara Kenegaraan Saat Bertemu Presiden Mesir El-Sisi

Momen Prabowo Disambut Upacara Kenegaraan Saat Bertemu Presiden Mesir El-Sisi

Sesaat setelah tiba, Presiden El-Sisi menyambut langsung kedatangan Prabowo di serambi Istana.

Tiba di Abu Dhabi, Prabowo Temui Presiden Mohamed bin Zayed

Tiba di Abu Dhabi, Prabowo Temui Presiden Mohamed bin Zayed

Setelah penyambutan resmi, Prabowo bersama rombongan melanjutkan perjalanan menuju salah satu hotel di Abu Dhabi.

Prabowo Tiba di Mesir untuk Hadiri KTT D-8 hingga Bertemu Presiden El-Sisi

Prabowo Tiba di Mesir untuk Hadiri KTT D-8 hingga Bertemu Presiden El-Sisi

Prabowo disambut oleh Menteri Negara Urusan Produksi Militer Mesir Mayjen Muhamad Solah hingga Duta Besar Mesir Untuk Indonesia Yasser Hassan Elshemy.

Kunjungan ke Mesir, Prabowo Tugaskan Gibran Jadi Plt Presiden

Kunjungan ke Mesir, Prabowo Tugaskan Gibran Jadi Plt Presiden

Prabowo meminta Gibran berkonsultasi dan meminta pesetujuannya apabila menetapkan kebijakan baru.

 Prabowo Singgung 11 Tahun Tak Ada Presiden RI Kunjungi Mesir

VIDEO: Prabowo Singgung 11 Tahun Tak Ada Presiden RI Kunjungi Mesir "Ini Negara Penting!"

Pertemuan pertama dilakukan dengan Presiden Mesir Abdul Fattah al-Sisi, dan pertemuan dengan PM Malaysia Anwar Ibrahim

Prabowo-Gibran Temui Emir Qatar dan Perdana Menteri, Bahas Kerja Sama hingga Gaza
Prabowo Bertolak ke Kairo, Hadiri KTT D-8 dan Bertemu Presiden Mesir

Prabowo Bertolak ke Kairo, Hadiri KTT D-8 dan Bertemu Presiden Mesir

Prabowo yang didampingi Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya menggunakan pesawat kepresidenan-1.

 Momen Prabowo & Teddy Temui 2 Presiden Dunia Sahabat di Tengah Perang Trump, ini Bahasannya
Prabowo Bakal Temui PM Malaysia Anwar Ibrahim Usai Kunjungi Mesir

Prabowo Bakal Temui PM Malaysia Anwar Ibrahim Usai Kunjungi Mesir

Selama di Mesir, Prabowo akan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) D-8 (Developing 8 Countries).

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |