Jejak Marcella Santoso, Pengacara Anak Buah Sambo dan Rafael Alun Kini Jadi Tersangka Suap Rp60 M Ketua PN Jaksel

5 days ago 8

  1. PERISTIWA

Dugaan penyuapan ini terkait putusan lepas (ontslag) perkara korupsi pemberian fasilitas ekspor crude palm oil (CPO) atau minyak kelapa sawit mentah.

Selasa, 15 Apr 2025 10:07:00

Jejak Marcella Santoso, Pengacara Anak Buah Sambo dan Rafael Alun Kini Jadi Tersangka Suap Rp60 M Ketua PN Jaksel Marcella Santoso (©Merdeka.com)

Advokat Marcella Santoso ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan terkait kasus dugaan suap Rp60 miliar terhadap Ketua Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan (Jaksel) Muhammad Arif Nuryanta (MAN). 

Dugaan penyuapan ini terkait putusan lepas (ontslag) perkara korupsi pemberian fasilitas ekspor crude palm oil (CPO) atau minyak kelapa sawit mentah.

Dalam kasus ini, Marcella Santoso tak sendirian. Dia ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejaksaan Agung (Kejagung) bersama Muhammad Arif Nuryanta dan pengacara Ariyanto Bakri. Marcella Santoso dan Ariyanto Bakri berstatus sebagai tersangka pemberi suap. 

Hasil pengembangan kasus ini, Kejagung menetapkan tiga hakim yang menjatuhkan vonis lepas terhadap korporasi dalam perkara korupsi pemberian fasilitas ekspor CPO menjadi tersangka. Mereka adalah hakim Agam Syarif Baharudin, hakim Ali Muhtarom, dan hakim Djuyamto

Profil Marcella Santoso

Marcella Santoso tak asing dalam dunia hukum. Dia merupakan pengacara lulusan Universitas Indonesia (UI) dengan pengalaman lebih dari 16 tahun. Dia pernah menangani kasus-kasus besar.

Sebelum tersandung kasus dugaan suap, Marcella Santoso menangani kasus obstruction of justice pembunuhan Brigadir J (Nofriansyah Yosua Hutabarat).

Dia menjadi kuasa hukum anak buah Ferdy Sambo yakni Arif Rachman Arifin dan Baiquni Wibowo, dua terdakwa dalam kasus tersebut. Perannya dalam membela kliennya selama persidangan turut menyita perhatian publik.

Selain itu, dia juga pernah menjadi kuasa hukum Rafael Alun Trisambodo, mantan pejabat Ditjen Pajak yang tersandung kasus pencucian uang dan gratifikasi. 

Marcella Santoso pernah bergabung dengan Ariyanto Arnaldo Law Firm sebagai junior partner, dan kini menjadi partner di AALF Legal & Tax Consultant. Namanya melejit berkat penanganan beberapa kasus besar dan rumit yang melibatkan tokoh-tokoh penting di Indonesia.

Marcella Santoso Suap Ketua PN Jaksel Lewat WG

Marcella Santoso diduga memberikan suap sebesar Rp60 miliar kepada Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Muhammad Arif Nuryanta.

Suap tersebut, diduga diberikan melalui perantara Wahyu Gunawan, bertujuan agar tiga perusahaan besar produsen CPO, yaitu Wilmar Group, Permata Hijau Group, dan Musim Mas Group, yang menjadi kliennya, divonis lepas. 

Ketiga perusahaan tersebut juga dituntut membayar uang pengganti dalam jumlah yang sangat besar.

Kasus ini menjadi titik balik dalam karier Marcella Santoso. Meskipun sebelumnya dikenal karena menangani kasus-kasus besar dan rumit, keterlibatannya dalam dugaan suap ini telah mencoreng reputasi dan kariernya di dunia hukum.

Artikel ini ditulis oleh

Titin Supriatin

N

Reporter

  • NAIS
  • Titin Supriatin
 Kronologi Marcella Santoso Pengacara Anak Buah Sambo Terlibat Suap Ekspor CP

VIDEO: Kronologi Marcella Santoso Pengacara Anak Buah Sambo Terlibat Suap Ekspor CP

Advokat Marcella Santoso turut menjadi tersangka kasus suap dalam perkara korupsi ekspor minyak sawit (CPO).

Kejagung Sita Ferrari hingga Moge dalam Kasus Suap Hakim Vonis CPO Rp60 Miliar

Kejagung Sita Ferrari hingga Moge dalam Kasus Suap Hakim Vonis CPO Rp60 Miliar

Putusan lepas tersebut dijatuhkan terhadap Permata Hijau Group, Wilmar Group, dan Musim Mas Group.

Kejagung Ungkap Kaitan Kasus Ketua PN Jaksel dengan Perkara Vonis Ronald Tannur

Kejagung Ungkap Kaitan Kasus Ketua PN Jaksel dengan Perkara Vonis Ronald Tannur

Terungkapnya kasus mafia minyak goreng Pengadilan Negeri Jakarta Pusat berawal dari pengembangan kasus putusan bebas Ronald Tannur.

Tangan Diborgol Ekspresi Memelas, Penampakan Ketua PN Jaksel Usai Ditangkap Kejagung Gara-Gara Kasus Suap Rp60 M
Kejagung Jemput Paksa Hakim Kasus Vonis Lepas Korporasi CPO Rp60 Triliun

Kejagung Jemput Paksa Hakim Kasus Vonis Lepas Korporasi CPO Rp60 Triliun

Kejaksaan Agung resmi menetapkan Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Muhammad Arif Nuryanta sebagai tersangka.

 Mahkamah Agung Tanggapi Hakim Tersangka Suap Kejagung di Kasus Ekspor Minyak CPO

VIDEO: Mahkamah Agung Tanggapi Hakim Tersangka Suap Kejagung di Kasus Ekspor Minyak CPO

Respons MA soal Ketua PN Jakarta Selatan dan para hakim yang ditangkap Kejagung terkait kasus korupsi Ekspor Minyak Mentah

Tiga Hakim Pemberi Vonis Lepas Kasus Korupsi Minyak Goreng jadi Tersangka, Ditahan di Rutan Salemba Kejagung

Tiga Hakim Pemberi Vonis Lepas Kasus Korupsi Minyak Goreng jadi Tersangka, Ditahan di Rutan Salemba Kejagung

Ketiga hakim ditengarai menerima suap untuk memberi vonis bebas tersangka kasus korupsi proyek minyak mentah.

Tiga Majelis Hakim PN Jakpus Vonis LepasTerdakwa Korupsi Minyak Goreng Diperiksa Kejagung

Tiga Majelis Hakim PN Jakpus Vonis LepasTerdakwa Korupsi Minyak Goreng Diperiksa Kejagung

Hakim Djuyamto sendiri sempat mengabarkan ke awak media terkait kedatangannya ke Kejagung usai penetapan dan penahanan tersangka

Ketua PN Jaksel Jadi Tersangka Suap Ekspor Minyak Sawit Rp60 Miliar, Begini Duduk Perkaranya

Ketua PN Jaksel Jadi Tersangka Suap Ekspor Minyak Sawit Rp60 Miliar, Begini Duduk Perkaranya

Dalam perkara ini, MS dan AR melakukan menyuap Rp60 miliiar melalui perantara WG untuk diberikan kepada MAN.

Awal Mula Terbongkarnya Kasus Suap Rp60 Miliar Ketua PN Jaksel

Awal Mula Terbongkarnya Kasus Suap Rp60 Miliar Ketua PN Jaksel

Dalam kasus ini, MAN diduga menerima suap sebesar Rp60 miliar melalui WG.

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |