Outfit Baby Lily di pesta ulang tahunnya mencuri perhatian. Semuanya produk Dior.
Senin, 14 Apr 2025 07:00:00

Nagita Slavina membuat pesta ulang tahun meriah untuk anak bungsunya, Baby Lily. Acara berlangsung di rumah lama mereka yang berada di Andara. Di momen tersebut, bayi dengan nama lengkap Ranayma Malika Raudia Andara itu tampil cantik menggunakan outfit keluaran merek kelas dunia Dior.
Akun instagram @fashion_ranskids membagikan ulasan mengenai produk fesyen yang dipakai oleh adik dari Rayyanza Malik Ahmad itu. Mulai dari bando hingga baju semuanya matching dan juga keluaran Dior. Wah, kira-kira berapa ya harganya? Simak ulasannya berikut ini.
Baju

Baby Lily nampak sangat bahagia di pesta ulang tahunnya. Ia selalu tersenyum kala bertemu semua tamu undangan yang hadir. Bukan hanya raut wajah bahagia Baby Lily yang curi perhatian. Outfitnya juga tak kalah jadi sorotan. Kala itu, Baby Lily menggunakan dress keluaran Dior yang harganya tembus hingga belasan juga.
"#RanaimaMalikaRaudhiaAndara wearing #Dior ‘Baby Flared Dress Metallic Multicolor Pleated Tulle’ from dior.com $1.050 / 17.600.000 IDR," tulis akun @fashion_ranskids. Bukan hanya di momen ulang tahunnya saja, Baby Lily memang diketahui banyak menggunakan baju branded bahkan di kesehariannya.
Bando

Untuk melengkapi penampilannya, Baby Lily menggunakan bando yang harganya tak kalah membuat terkejut. Bando berwarna senada dengan busananya itu dibanderol dengan harga Rp3,5 juta.
"#RanaimaMalikaRaudhiaAndara wearing #Dior ‘Baby HeadBand Metallic Multicolor Tulle’ from dior.com $210 / 3.500.000 IDR," begitu isi keterangan unggahannya.
Sontak saja di kolom komentar banyak warganet yang terkejut mengetahui harga bando jutaan rupiah itu. Ada warganet yang menyebut jika harga bando Baby Lily setara dengan gajinya satu bulan.
Sepatu

Masih dari produk Dior, kali ini ada sepatu. Baby Lily menggunakan sepatu model balerina yang simple namun menggemaskan. Sepatunya dibanderol dengan harga Rp8 juta. Tampil matching dengan produk Dior, penampilan Baby Lily menjadi sorotan.
"#RanaimaMalikaRaudhiaAndara wearing #Dior ‘Baby Ballet Flat Pale Pink Calfskin’ from dior.com $480 / 8.000.000 IDR," tulis akun tersebut.
Bila ditotal secara keseluruhan, tentu saja harganya tak main-main lantaran tembus hingga puluhan juta rupiah. Luar biasa bukan?
Artikel ini ditulis oleh



Koleksi Dress Lily Anak Nagita Slavina dan Raffi Ahmad, Harganya Tembus Jutaan Rupiah!
Selain karena keimutannya, penampilan Lily yang selalu modis dengan berbagai busana dari merek ternama semakin menarik perhatian publik.


Potret Terbaru Lily Anak Angkat Raffi Ahmad, Makin Hari Semakin Menggemaskan Disebut 'Si Duta Bando'
Pesona Baby Lily anak angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang selalu berhasil mencuri perhatian.






Potret Acara Aqiqah Baby Lily Digelar Meriah, Raffi Ahmad dan Keluarga Kompak Pakai Baju Pink
Kini, kebahagiaan begitu merasuk dalam hati Raffi Ahmad dan Nagita Slavina serta keluarga mereka.

