Dampak Gempa di Istanbul Turki, Ratusan Orang Dilaporkan Terluka, Kampus dan Sekolah Diliburkan 2 Hari

2 hours ago 1

Harianjogja.com, JAKARTA—Akibat gempa bumi di Istanbul Turki, ratusan orang dilaporkan terluka. Sebagian besar korban lukankarena jatuh dari ketinggian akibat panik. Kampus dan sekolah diliburkan selama dua hari.

Menteri Kesehatan Turki, Kemal Memisoglu, data sementara terdapat 240 korban luka akibat gempa yang melanda Istanbul pada Rabu (23/4/2025). Sebelumnya pada hari yang sama, badan manajemen bencana Turki mengumumkan bahwa gempa bumi bermagnitudo 6,2 mengguncang Istanbul, diikuti oleh sejumlah gempa susulan.

BACA JUGA: Ratusan Orang Terluka Akibat Gempa Magnitudo 6,2 di Istanbul Turki

"Tidak ada korban jiwa akibat runtuhan bangunan sebagai dampak dari gempa tersebut. Kami hanya berbicara mengenai mereka yang panik setelah guncangan, lalu terjatuh dari ketinggian atau mengalami serangan panik, total terdapat 236 orang, dan kondisi mereka normal," ujar Memisoglu dalam sebuah pengarahan.

Sementara itu, Menteri Pendidikan Nasional Turki, Yusuf Tekin, mengumumkan bahwa kegiatan pembelajaran di Turki dibatalkan selama dua hari yakni pada Kamis dan Jumat.

"Tidak ada masalah serius dengan sekolah-sekolah setelah gempa, sekolah tetap dibuka untuk warga hari ini... kami memutuskan untuk membebaskan anak-anak dari kelas pada Kamis dan Jumat," ujar Tekin di media sosial X pada Rabu.

Universitas-universitas di Istanbul juga akan menangguhkan kegiatan perkuliahan selama dua hari, kata Presiden Dewan Pendidikan Tinggi Erol Ozvar.

Kegiatan belajar mengajar di sekolah Istanbul pada Kamis dan Jumat (25/4) dibatalkan setelah gempa bumi, demikian disampaikan Menteri Pendidikan Nasional Turki, Yusuf Tekin, Rabu (23/4).

Selain itu, tempat konser dan pusat hiburan di Istanbul juga membatalkan acara yang dijadwalkan pada Rabu setelah gempa, menurut laporan koresponden RIA Novosti.

Secara khusus, sebuah pusat konser dan hiburan besar, Zorlu PSM, mengumumkan pembatalan semua acara.

Sebagaimana disampaikan kepada RIA Novosti, tempat konser tersebut mengatakan bahwa beberapa pertunjukan telah dijadwalkan, termasuk pertunjukan “1923” yang didedikasikan untuk Mustafa Kemal Atatürk, pendiri Republik Turki, serta program hiburan untuk anak-anak dan konser jazz.

"Semua acara pada Rabu dibatalkan karena gempa bumi, acara akan ditunda ke tanggal yang baru," ujar pihak pusat tersebut.

Konser musisi Turki, Brek, ditunda ke 5 Mei, menurut pengumuman dari pengelola klub Blind yang berbasis di Istanbul, dengan alasan “demi keselamatan penonton dan staf kami."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |