Budi Gunawan Mengaku Jadi Jembatan Komunikasi Prabowo dan Megawati

1 week ago 6

  1. POLITIK

Menurut Budi Gunawan, pertemuan Prabowo dan Megawati berlangsung dalam suasana akrab dan penuh semangat kebangsaan

Kamis, 10 Apr 2025 18:16:00

Budi Gunawan Mengaku Jadi Jembatan Komunikasi Prabowo dan Megawati prabowo bertemu megawati (©Instagram/Sufmi Dasco Ahmad)

Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam), Budi Gunawan mengungkapkan suasana pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden ke-5 RI sekaligus Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di kediaman Teuku Umar, Jakarta, Senin malam, 7 April 2025. 

"Pertemuan berlangsung dalam suasana akrab dan penuh semangat kebangsaan, menandai upaya bersama untuk terus menjaga stabilitas politik nasional,” kata Budi Gunawan melalui keterangan tertulis, Kamis (10/4).

Budi Gunawan atau yang sering disapa BG mengaku menjadi jembatan komunikasi Prabowo dan Megawati. Itu sebabnya dia hadir dalam pertemuan tersebut. 

“Saya juga turut hadir mendampingi dan menjembatani komunikasi antar tokoh bangsa ini," tulis BG.

Dalam pertemuan, BG menyebut kehadiran Prabowo turut didampingi sejumlah tokoh kabinet dan pimpinan partai politik, antara lain Menteri Luar Negeri Sugiono, Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, dan Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani. Sementara Megawati didampingi oleh dirinya dan beberapa elite PDIP.

BG menyampaikan, sejumlah isu strategis turut dibahas dalam pertemuan tersebut, termasuk pentingnya menjaga soliditas dan persatuan bangsa di tengah dinamika tantangan global. 

"Diskusi juga mencakup pentingnya penguatan kelembagaan dan kesinambungan kebijakan strategis," ungkap BG.

Eks Kepala BIN ini percaya, pertemuan menjadi bagian dari upaya memperkuat hubungan antar negarawan dan pemimpin bangsa.

"Pertemuan ini sekaligus menunjukkan komitmen bersama dalam membangun arah kebijakan yang inklusif, berkelanjutan, dan berpihak pada kepentingan nasional," BG menandasi.

Isi Pertemuan Prabowo-Megawati Versi Gerindra

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad membeberkan isi pembahasan pada pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Megawai Soekarnoputri. 

“Yang pasti menbicarakan bagaimana masa depan Indonesia dan bagaimana kebersamaan untuk membangun Indonesia ke depan,” kata Dasco di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (8/4).

Dasco menyebut, pertemuan dibutuhkan untuk menjaga situasi nasional dan menghadapi tantangan global.

“Ya sebenernya kan lebih bagaimana menghadapi situasi global yang saat ini banyak menempa negara lain dan kedua tokoh saling bertukar pikiran dan juga bertukar pengalaman apalagi Ibu Mega kan juga berpengalaman memimpin indonesia di waktu yang ada masa krisis,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh

Titin Supriatin

M

Reporter

  • Muhammad Radityo Priyasmoro
 Jenderal Jebolan Intelijen Dampingi Megawati Bertemu Prabowo | Luhut Sosok 'Orang Kuat'

TOP NEWS: Jenderal Jebolan Intelijen Dampingi Megawati Bertemu Prabowo | Luhut Sosok 'Orang Kuat'

Pertemuan Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri menjadi sorotan hangat.

 Pertemuan Makin Cepat, Makin Bagus

Sekjen Gerindra Diutus Prabowo Temui Megawati: Pertemuan Makin Cepat, Makin Bagus

Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengakui, dirinya menjadi 'penyambung lidah' antara Presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Budi Gunawan Ikut Pembekalan Prabowo di Hambalang, Begini Respons PDIP

Budi Gunawan Ikut Pembekalan Prabowo di Hambalang, Begini Respons PDIP

Saat ini kata Hasto, Prabowo sedang menggodok dan mempersiapkan susunan kabinet.

Gerindra Klaim Hubugan Prabowo-Megawati Baik, Kapan Segera Bertemu?

Gerindra Klaim Hubugan Prabowo-Megawati Baik, Kapan Segera Bertemu?

Habiburokhman mengklaim hubungan Prabowo-Megawati baik seperti pilpres lalu saat Prabowo melawan Jokowi yang didukung PDIP

 Megawati dan Prabowo Sangat Ingin Bertemu

Puan: Megawati dan Prabowo Sangat Ingin Bertemu

Puan dan Prabowo bertemu saat mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau Monumen Pancasila Sakti, Selasa (1/10).

Dasco Sebut Prabowo Tidak Bicara dengan Jokowi Sebelum Bertemu Megawati

Dasco Sebut Prabowo Tidak Bicara dengan Jokowi Sebelum Bertemu Megawati

Dasco mengungkapkan, dalam pertemuan tersebut Prabowo dan Megawati banyak bertukar pikiran soal bagaimana menghadapi situasi global.

 Prabowo Sangat Menghormati Megawati

Gerindra: Prabowo Sangat Menghormati Megawati

Gerindra memastikan, hubungan antara Prabowo dengan Megawati baik.

 Yang Penting Enak itu Rasanya

Rencana Pertemuan Prabowo dan Megawati Ibarat Kopi: Yang Penting Enak itu Rasanya

Komunikasi antara PDIP dan Gerindra terjalin baik saat di dalam parlemen maupun di luar.

Terungkap Alasan Prabowo Temui Megawati Malam-Malam di Teuku Umar

Terungkap Alasan Prabowo Temui Megawati Malam-Malam di Teuku Umar

Dasco mengungkapkan alasan Presiden Prabowo Subianto yang mendatangi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar.

BG Konsultasi dengan Megawati Sebelum Jadi Menteri Prabowo

BG Konsultasi dengan Megawati Sebelum Jadi Menteri Prabowo

Pembicaraan tersebut dilakukan saat Budi Gunawan akan masuk dalam Kabinet Merah Putih.

Cerita Megawati Pernah Marahi Menteri hingga Panglima karena Prabowo

Cerita Megawati Pernah Marahi Menteri hingga Panglima karena Prabowo

Rencana pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menjadi perbincangan hangat akhir-akhir ini.

 Ditanya Pertemuan 'Diam-Diam' dengan Ketum PDIP Megawati, ini Reaksi Prabowo
Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |