Terlebih lagi, kabar reshuffle kabinet berhembus setelah pertemuan Prabowo dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Kamis, 17 Apr 2025 14:55:00

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menegaskan, tidak ada perombakan kabinet Presiden Prabowo Subianto dalam waktu dekat ini.
Terlebih lagi, kabar reshuffle kabinet berhembus setelah pertemuan Prabowo dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
“Nggak ada reshuffle,” tutur Prasetyo saat dikonfirmasi, Kamis (17/4).
Prasetyo juga mengaku tidak mengetahui isi pembicaraan antara Prabowo dan Megawati saat pertemuan di Teuku Umar beberapa hari setelah lebaran tersebut.
Namun Mensesneg menekankan, pertemuan tersebut dirasa tidak membahas tentang PDIP bakal bergabung dengan pemerintahan Prabowo.
“Kita nggak tahu ya, pembicaraan hanya berdua, hanya empat mata. Tapi rasa-rasanya bukan perkara itu, tidak harus juga semua gabung pemerintahan, meskipun dalam kapasitas beliau pribadi sebagai pengarah BRIN, PDIP. Jadi tidak ada masalah,” kata Prasetyo.
Prabowo dan Mega Bahas Apa?
Sementara itu, Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkap isi pembahasan pada pertemuan antara Presiden Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin (7/5/2025) malam.
"Yang pasti membicarakan bagaimana masa depan Indonesia dan bagaimana kebersamaan untuk membangun Indonesia ke depan," kata Dasco di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (8/4).
Dasco menyebut pertemuan itu lebih banyak berlangsung secara empat mata. "Oh itu pembicaraan lebih banyak 4 mata sih," ungkapnya.
Menurut Dasco, pertemuan tersebut dibutuhkan untuk menjaga situasi nasional dan menghadapi tantangan global.
"Ya sebenarnya kan lebih bagaimana menghadapi situasi global yang saat ini banyak menempa negara lain dan kedua tokoh saling bertukar pikiran dan juga bertukar pengalaman apalagi ibu Mega kan juga berpengalaman memimpin Indonesia di waktu yang ada masa krisis," pungkasnya.
Turut hadir mendampingi dalam pertemuan tersebut, di antaranya Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Prasetya Hadi, hingga Menko Polkam Budi Gunawan.
Artikel ini ditulis oleh

N
Reporter
- Nanda Perdana Putra

Santer Reshuffle Kabinet, Sekjen Gerindra Ungkap Peran Penting PDIP dalam Pemerintahan Prabowo
Mencuat isu perombakan kabinet atau reshuffle usai pertemuan Presiden Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Teuku Umar.

Said Abdullah Sebut Pertemuan Prabowo-Megawati Menunggu Waktu yang Tepat
Ketua DPP PDIP, MH Said Abdullah, mengatakan pertemuan Megawati dengan Prabowo masih menunggu momen yang tepat.

Basarah PDIP: Megawati dan Prabowo Tak Ada Persoalan Pribadi
Basarah menyebut, perbedaan antara Megawati dan Prabowo saat ini hanya sebatas kompetisi Pilpres atau bernegara.

Said Abdullah: Tidak Haram Jika PDIP di Luar Pemerintahan
Menurut Said, pertemuan Megawati dan Prabowo sangat baik dan bisa saja membahas visi bangsa ke depan.

Megawati Tegaskan PDIP Tetap di Luar Pemerintahan Saat Bertemu Prabowo
Dukungan itu disampaikan Megawati saat bertemu Jokowi pada Senin (7/4) malam.

Megawati Bertemu Prabowo Sebelum Pelantikan, Sinyal PDIP Segera Gabung KIM Plus?
Said Abdullah membantah pertemuan Prabowo dan Megawati Soekarnoputri dilatari oleh faktor kursi menteri yang diincar PDIP.
PDIP 1 tahun yang lalu

Kapan PDIP Tentukan Sikap Oposisi atau Gabung Prabowo-Gibran?
Dia menyebut, penyusunan kabinet merupakan hak prerogatif Prabowo sebagai presiden.
PDIP 1 tahun yang lalu


Bila Megawati Bertemu Prabowo, PDIP Tegas Tetap Berada di Luar Koalisi Pemerintah
Pertemuan kedua tokoh tersebut sejatinya bertujuan baik. Karena akan memberikan kesejukan bagi bangsa.

Cerita Megawati Pernah Marahi Menteri hingga Panglima karena Prabowo
Rencana pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menjadi perbincangan hangat akhir-akhir ini.

Gerindra Bicara Makna Penting Pertemuan Prabowo-Megawati Meski Beda Koalisi
Muzani menepis soal wacana pertemuan Prabowo dan Megawati dimaknai sebagai upaya menduetkan dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Pertemuan Megawati dengan Prabowo Diyakini Tidak Terhalang oleh Jokowi
Pertemuan Mega dengan Prabowo kata Said murni sebagai silaturahmi kebangsaan di mana keduanya ingin menyatukan visi untuk kebaikan bangsa Indonesia.