- UANG
- EKONOMI
Direktur Utama Askrindo, M Fankar Umran mengatakan pencapaian Askrindo di tahun 2024 merupakan hasil dari strategi yang efektif dan pelaksanaan yang disiplin.
Kamis, 10 Apr 2025 17:18:00

PT Asuransi Kredit Indonesia atau Askrindo, anggota Holding Indonesia Financial Group (IFG) berkomitmen memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk pencapaian luar biasa di industri asuransi. Perusahaan menargetkan menjadi perusahaan asuransi terbaik dan terkuat
Direktur Utama Askrindo, M Fankar Umran mengatakan pencapaian Askrindo di tahun 2024 merupakan hasil dari strategi yang efektif dan pelaksanaan yang disiplin.
"Perusahaan mengoptimalkan bisnis program sebagai bagian dari komitmen dalam menjalankan penugasan pemerintah, sementara peningkatan portofolio bisnis Non Program menjadi kunci penting dan salah satu inisiatif strategis Perusahaan,” ujar Fankar di Jakarta, Kamis (10/4).
Perusahaan baru-baru ini menggelar puncak perayaan HUT ke-54 tahun Askrindo dengan mengadakan kegiatan Tasyakuran dan Halal Bihalal dengan karyawan, dengan tema 'Bersama Kita Raih Prestasi Gemilang'.
Selama 54 tahun berdiri, Askrindo berhasil mencatatkan pencapaian yang mengesankan dengan Premi Bruto sebesar Rp10,2 triliun secara konsolidasi pada tahun 2024, dan berhasil mencapai target RKAP hingga 97 persen meskipun terjadi penurunan sebesar 11 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Lini bisnis Non Program menunjukkan kontribusi yang signifikan selama dua tahun terakhir, dengan komposisi premi bruto sebesar 30 perset, menandai langkah positif sesuai dengan aspirasi Perusahaan untuk memperkuat portofolio bisnis Non Program.
Fankar menambahkan Askrindo dengan tantangan semakin kompleks, lingkungan yang terus berubah, juga exposure terhadap arah kebijakan Pemerintah bidang UMKM dan perubahan regulasi dari Otoritas.
"Kami memiliki inisiatif strategi dan transformasi di berbagai bidang, Transformasi bisnis dan budaya kerja diperkuat dengan menata kembali organisasi (organizational redesign) menjadi lebih agile dan restrukturisasi human capital (workforce restructuring) secara simultan," tambah Fankar.
Produk Penjaminan KUR
Produk Penjaminan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan produk Asuransi Kredit mendominasi kinerja Perusahaan. Sepanjang tahun 2024, Askrindo telah menjamin KUR senilai Rp124 Triliun, dengan jumlah debitur mencapai 2.298.325 UMKM, yang berdampak langsung pada penyerapan 3.333.866 tenaga kerja di Indonesia.
Selain itu, Askrindo juga menggarap Produk Asuransi Kredit, Suretyship serta Asuransi Umum, yang berkontribusi signifikan terhadap pendapatan Perusahaan.
Dirinya menjelaskan, pada tahun 2024, pendapatan Perusahaan dari produk Asuransi Kredit sebesar Rp984 Miliar dan suretyship sebesar Rp238 Miliar, yang memberikan dampak positif terhadap perkembangan asuransi kredit dan suretyship di Indonesia.
"Hal ini juga mempertegas posisi Askrindo sebagai pemimpin pasar (market player) dengan menempati peringkat 1 di segmen Asuransi Kredit, Suretyship, serta menjadikannya sebagai pemain utama di industri asuransi umum," jelas Fankar.
Jalin Sinergi Bisnis
Askrindo terus menjalin sinergi Bisnis untuk memperluas pangsa pasar dan terus berinovasi dalam pengembangan produk serta layanan guna mendongkrak kinerja bisnis serta memperluas akses perlindungan asuransi bagi berbagai segmen masyarakat. Askrindo meluncurkan asuransi mikro sebagai solusi dengan menawarkan perlindungan yang lebih terjangkau dan mudah diakses a.l Asuransi Mikro Rumahku, Asuransi Mikro Usahaku, Asuransi Mikro Bahari dan Asuransi Keracunan Makanan. Selain itu Askrindo juga berinovasi beberapa produk yakni Surety Bond Online (SBO), Geber Surety Bond dan SIKEBAL (Asuransi Kebakaran FLEXAS untuk Developer).
Sebagai bentuk rasa syukur di usia 54 tahun, Askrindo juga memerhatikan kesejahteraan karyawan. Pada perayaan Puncak HUT, Manajemen memberikan bantuan Pendidikan kepada 117 anak pegawai alih daya non admin dan 15 pegawai alih daya non admin, sebagai bukti komitmen kepedulian Perusahaan terhadap dunia Pendidikan.
"Dengan tantangan yang selalu ada, tetapi dengan dedikasi, inovasi, dan kebersamaan, Askrindo akan semakin kuat. Bersama, tidak hanya mempertahankan warisan Askrindo, tetapi juga membangun masa depan yang lebih gemilang bagi perusahaan, pelanggan, dan negeri ini," tutup Fankar.
Artikel ini ditulis oleh


Anggota Holding Asuransi dan Penjaminan, Indonesia Financial Group (IFG) ini mendukung terwujudnya Budaya BUMN yang bersih dari korupsi.
BUMN 3 bulan yang lalu

Hari Pertama Kerja 2024, Brantas Abipraya Evaluasi Kinerja 2023
PT Brantas Abipraya (Persero) terus aktif melakukan transformasi bisnis.

Perusahaan memiliki berbagai program pengembangan SDM berbasis kompetensi dibidang Asuransi.
BUMN 3 bulan yang lalu

Tantangan Industri Perasuransian di Tahun 2025 untuk Mempercepat Transformasi Bisnis
Tahun 2025 menjadi awal dari rencana jangka panjang lima tahun ke depan, di mana perusahaan akan fokus pada perbaikan proses bisnis.

Begini Strategi Diterapkan BUMN BKI Kejar Target Sesuai RKAP 2024
Direktur Operasi BKI, R Benny Susanto, menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antar seluruh tim untuk mencapai target yang telah ditetapkan.

Begini Strategi Aksrindo Terapkan Anti Fraud di Perusahaan Sesuai Aturan BUMN dan OJK
Penguatan sistem anti fraud ini sejalan dengan amanat dari Kementerian BUMN agar BUMN terus melakukan implementasi sistem tata kelola yang baik.
Fraud 1 tahun yang lalu