Proyek 80.000 Koperasi Desa Merah Putih Diklaim Bisa Serap 1 Juta Tenaga Kerja, Begini Perhitungannya

3 days ago 6

  1. UANG

Jumlah lapangan pekerjaan tersebut dapat bertambah jika pengelolaan Koperasi Desa menjadi produktif.

Rabu, 16 Apr 2025 13:30:00

Proyek 80.000 Koperasi Desa Merah Putih Diklaim Bisa Serap 1 Juta Tenaga Kerja, Begini Perhitungannya Proyek 80.000 Koperasi Desa Merah Putih Diklaim Bisa Serap 1 Juta Tenaga Kerja, Begini Perhitungannya (©merdeka.com)

Kementerian Koperasi (Kemenkop) mengklaim pembentukan sebanyak 80.000 unit Koperasi Desa Merah Putih (Kopdes Merah Putih) akan mampu membuka jutaan lapangan kerja bagi masyarakat Indonesia.

Deputi Bidang Pengawasan Koperasi, Kementerian Koperasi, Herbert H. O. Siagian, mengatakan penciptaan jutaan lapangan kerja ini bisa berasal dari tujuh layanan bisnis Koperasi Desa Merah Putih.

Antara lain kantor koperasi, kios pengadaan sembako, unit bisnis simpan pinjam, klinik kesehatan desa/kelurahan, apotek desa/kelurahan, sistem pergudangan/cold storage dan sarana logistik desa/kelurahan.

"Iya pastinya jutaan SDM dibutuhkan gitu ya. Karena seperti juga disampaikan oleh pimpinan, ada 80.000 Koperasi Desa Merah Putih," katanya dalam konferensi pers Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di Kantor Kementerian Koperasi Jakarta, Rabu (16/4).

Herbert mencontohkan, masing-masing Kopdes Merah Putih akan menjalankan setidaknya 6 gerai layanan bisnis dengan dua orang tenaga kerja. Artinya, jika 80.000 Kopdes Merah Putih telah terbentuk sepenuhnya akan menciptakan sekitar 1 juta lapangan pekerjaan.

"Berarti kan kalau 6 (bisnis) x 80.000 itu kan sudah sekitar 480 ribu gerai. Yang kalau setiap gerai aja butuh 2 orang tenaga, itu kan hampir sejuta ya. 480 ribu ya sejuta lah orang yang mengelola gerai," ucapnya.

Menurutnya, jumlah lapangan pekerjaan tersebut dapat bertambah jika pengelolaan Koperasi Desa menjadi produktif. Saat ini, Kementerian Koperasi masih mematangkan konsep bisnis Koperasi Desa Merah Putih.

"Jadi memang saya tidak mengatakan mekanismenya seperti apa belum, tapi secara logika pasti akan dibutuhkan orang dalam penciptaan pembentukan Koperasi Desa. Karena saat ini sampai bulan Juli kita masih dalam proses pembentukan," tandasnya.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menyebut hadirnya proyek koperasi desa juga dapat membuka sebanyak 1,6 juta lapangan kerja.

"Kooperasi desa 1,6 juta," ucap Prabowo dalam wawancara khusus dengan Pemimpin Redaksi Liputan6 SCTV, Retno Pinasti di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, seperti dikutip dari Youtube Liputan6, Senin (7/4).

Mantan Menteri Pertahanan ini yakin keberadaan Koperasi Desa tidak hanya menyerap tenaga kerja, tapi juga bisa mendongkrak pendapatan petani.

"Belasan juta petani, hasil penerimaan dia, penghasilan dia akan naik. Kita yakin yang akan naik," kata Prabowo Subianto memungkasi.

Artikel ini ditulis oleh

Yunita Amalia
Prabowo Bakal Bangun 70 Ribu Koperasi Desa Merah Putih, Ini Bocoran Modal dan Pengurusnya

Prabowo Bakal Bangun 70 Ribu Koperasi Desa Merah Putih, Ini Bocoran Modal dan Pengurusnya

Budi menjelaskan, koperasi desa ini akan dibangun berdasarkan prinsip-prinsip koperasi, yaitu didirikan oleh minimal 20 orang anggota.

 Solusi Atasi Kemiskinan di Desa

Pemerintah Investasi Rp3 Miliar untuk Koperasi Merah Putih: Solusi Atasi Kemiskinan di Desa

Pemerintah tengah memikirkan sejumlah skema, agar Kopdes Merah Putih juga bisa mendapatkan pembiayaan dari sektor lain.

Tim 8 Prabowo dan Jaringan Pemuda Desa Dorong Percepatan Kopdes Merah Putih

Tim 8 Prabowo dan Jaringan Pemuda Desa Dorong Percepatan Kopdes Merah Putih

Tim 8 Prabowo membuka ruang partisipasi luas bagi masyarakat untuk turut serta dalam pembentukan Kopdes Merah Putih di daerah.

Pemerintah Siapkan Investasi Rp3-5 Miliar untuk Setiap Koperasi Desa Merah Putih, Sumbernya Masih Dicari
Koperasi Desa Merah Putih Wajib Miliki 7 Unit Usaha, Pemerintah Targetkan Berdiri 12 Juli 2025

Koperasi Desa Merah Putih Wajib Miliki 7 Unit Usaha, Pemerintah Targetkan Berdiri 12 Juli 2025

Pemerintah mewajibkan setiap Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih untuk memiliki tujuh unit usaha.

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |