PKS Ungkap Isi Pembahasan Saat Bertemu Dasco

1 day ago 7

  1. POLITIK

Dalam pertemuan tersebut, Jazuli menyebut mereka membahas berbagai isu strategis terkait kondisi bangsa.

Jumat, 18 Apr 2025 20:33:00

PKS Ungkap Isi Pembahasan Saat Bertemu Dasco Dasco Silaturahni ke Petinggi PKS (©Istimewa)

Ketua Fraksi PKS DPR RI, Jazuli Juwaini, mengungkapkan isi pertemuannya dengan Wakil Ketua DPR RI sekaligus Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.

Dalam pertemuan tersebut, Jazuli menyebut mereka membahas berbagai isu strategis terkait kondisi bangsa.

"Ngobrolin persoalan-persoalan bangsa," kata Jazuli saat dikonfirmasi, Jumat (18/4).

Dia membantah pertemuan ini berkaitan dengan isu “matahari kembar” yang sebelumnya disinggung oleh Politikus PKS, Mardani Ali Sera.

Mardani sempat menyoroti kunjungan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju ke kediaman Presiden ke-7 RI, Joko Widodo, yang dianggap bisa memunculkan persepsi adanya dua pusat kekuasaan di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

"Enggak ada," tutup Jazuli.

Dasco Silaturahni ke Petinggi PKS

Wakil Ketua DPR RI yang juga Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menggelar pertemuan dengan petinggi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Momen tersebut diunggah langsung oleh Dasco melalui akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahan tersebut, terdapat dua foto. Pada foto pertama, Dasco tampak mengenakan batik biru dan duduk berdampingan dengan Ketua Majelis Syuro PKS, Salim Segaf Aljufri. Keduanya tampak akrab dan tengah bercengkerama.

Di sisi lain, Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini, yang mengenakan kemeja putih dan peci, juga turut berbincang santai dengan Dasco dan Salim Segaf.

Turut hadir pula Anggota DPR RI Habib Idrus Salim Aljufri, yang tampak duduk di seberang Dasco dengan mengenakan kemeja krem kotak-kotak.

"Silaturahmi dengan Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Aljufri bersama Ketua Fraksi PKS DPR RI Ustad Jazuli Juwaini dan Anggota DPR RI Habib Idrus Salim Aljufri," tulis Dasco dalam keterangannya.

Artikel ini ditulis oleh

Achmad Fikri Fakih Haq
1,5 Jam Bicara Empat Mata, Ini Komitmen Prabowo dan Megawati

1,5 Jam Bicara Empat Mata, Ini Komitmen Prabowo dan Megawati

Presiden Prabowo Subianto akhirnya bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta, Senin (7/4) malam.

Cak Imin Bertemu Prabowo, Ini Respons PDIP

Cak Imin Bertemu Prabowo, Ini Respons PDIP

Hasto menilai pertemuan Prabowo dan Cak Imin merupakan hal yang bagus.

PDIP 1 tahun yang lalu

Kaesang dan Surya Paloh Bahas Pilkada Jateng

Kaesang dan Surya Paloh Bahas Pilkada Jateng

Kaesang dan Surya Paloh melakukan pertemuan secara tertutup hampir satu setengah jam lebih.

 PKS & PSI Kirim Sinyal Koalisi, Kaesang Blak blakan Bahas Kerja Sama Pilkada 2024

VIDEO: PKS & PSI Kirim Sinyal Koalisi, Kaesang Blak blakan Bahas Kerja Sama Pilkada 2024

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menyambangi Kantor DPTP PKS membahas kerja sama di Pilkada 2024

PSI 1 tahun yang lalu

PKB Ungkap Isi Pertemuan dengan Fraksi PDIP, Ini yang Dibahas

PKB Ungkap Isi Pertemuan dengan Fraksi PDIP, Ini yang Dibahas

Isi pertemuan membahas beberapa poin. Termasuk soal RUU Desa.

PKB 2 tahun yang lalu

 Selesaikan Persoalan Masa Lalu
Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |