Orang Kaya Dunia Raup Untung dari Kebijakan Trump, Hartanya Naik Rp193 Triliun Meski Ekonomi Bergejolak

1 week ago 23

  1. UANG
  2. EKONOMI

Saat ini, Buffett menduduki peringkat keempat orang terkaya di dunia menurut Bloomberg, dengan kekayaan bersih sebesar USD 154 miliar.

Jumat, 11 Apr 2025 10:18:00

Orang Kaya Dunia Raup Untung dari Kebijakan Trump, Hartanya Naik Rp193 Triliun Meski Ekonomi Bergejolak Orang Kaya Dunia Raup Untung dari Kebijakan Trump, Hartanya Naik Rp193 Triliun Meski Ekonomi Bergejolak (©merdeka.com)

Pengumuman kebijakan tarif Presiden Donald Trump telah memicu aksi jual saham global, yang mengakibatkan kerugian bagi banyak investor di seluruh dunia. Akibatnya banyak orang-orang terkaya di dunia yang kehilangan puluhan miliar dolar dari kekayaan bersih mereka dalam hitungan hari.

Melansir CNBC.com, Jumat (11/4), CEO Tesla Elon Musk, orang terkaya di dunia, telah kehilangan USD 135 miliar sepanjang tahun ini, termasuk USD 30,9 miliar hanya dalam dua hari setelah pengumuman tarif Trump pada tanggal 2 April, menurut Bloomberg. Perkiraan kekayaan bersih pendiri Amazon Jeff Bezos juga turun USD 42,6 miliar tahun ini, dan CEO Meta Mark Zuckerberg turun USD 24,5 miliar.

Namun, terdapat satu orang kaya yang seolah kebal terhadap kebijakan tarif impor Amerika Serikat (AS). Dia adalah CEO Berkshire Hathaway Warren Buffett, yang kekayaan bersihnya telah tumbuh sebesar USD 11,5 miliar atau naik Rp193,2 triliun sejak awal tahun 2025, menurut Indeks Miliarder Bloomberg.

Saat ini, Buffett menduduki peringkat keempat orang terkaya di dunia menurut Bloomberg, dengan kekayaan bersih sebesar USD 154 miliar naik dari peringkat keenam pada hari Senin. Buffett merupakan satu-satunya orang yang kekayaan pribadinya diperkirakan tumbuh tahun ini, hingga Selasa pagi.

Rahasia Buffett Tetap Tingkatkan Kekayaan

Rahasia Buffett sukses meningkatkan kekayaannya itu berkat pendekatan yang hati-hati. Diketahui, dia fokus mengumpulkan rekor USD 334 miliar dalam bentuk uang tunai pada akhir tahun 2024. Saran khasnya jangan membuat keputusan investasi yang terburu-buru berdasarkan prakiraan keuangan atau prediksi ekonom terbaru. Baginya ketakutan terbesar saat kehilangan kendali untuk berinvestasi.

"Takutlah ketika orang lain serakah, dan serakahlah ketika orang lain takut," tulisnya di The New York Times pada tahun 2008.

Sosok Buffett dikenal dengan pendekatan investasi yang memprioritaskan pemikiran jangka panjang dan menyebarkan uang ke berbagai bisnis dan industri Amerika. Dia sering mengajarkan kesabaran kepada para pengikutnya yang gemar berinvestasi, memperingatkan mereka agar tidak terlalu reaksioner, tidak peduli ke arah mana pasar bergerak.

Filosofi Investasi Buffett

Secara umum, filosofi Buffett berpendapat bahwa memegang berbagai macam saham untuk jangka waktu yang lama — minimal 10 tahun — pada akhirnya akan membuahkan hasil, karena pasar biasanya cenderung naik seiring berjalannya waktu.

Beberapa analis menafsirkan strategi konservatif tersebut sebagai indikator bahwa Buffett sedang mempersiapkan diri menghadapi kemerosotan ekonomi.

Sekarang, ramalan Buffett atas melemahnya pasar saham dunia menunjukan kenyataan. Beberapa investor melihat langkah tepat untuk menyimpan uang tunai hingga gejolak pasar mereda.

Artikel ini ditulis oleh

Idris Rusadi Putra
Dalam 3 Tahun, Total Harta Kekayaan 5 Konglomerat Dunia Meroket hingga Tembus Rp13.500 Triliun

Dalam 3 Tahun, Total Harta Kekayaan 5 Konglomerat Dunia Meroket hingga Tembus Rp13.500 Triliun

Total gabungan harta kekayaan mereka meroket menjadi USD896 miliar atau setara Rp13,5 kuadriliun alias Rp13.500 triliun.

Pecah Rekor, Kekayaan 10 Miliarder Dunia Naik Rp1.000 Triliun Usai Kemenangan Donald Trump

Pecah Rekor, Kekayaan 10 Miliarder Dunia Naik Rp1.000 Triliun Usai Kemenangan Donald Trump

Kekayaan 10 orang terkaya di dunia juga melonjak dengan rekor tertinggi, menurut Billionaire Index Bloomberg.

Ini 20 Orang Terkaya di Planet Bumi Versi Bloomberg

Ini 20 Orang Terkaya di Planet Bumi Versi Bloomberg

Elon Musk masih bertahan di urutan teratas orang paling kaya di dunia.

Kekayaan 5 Miliuner Dunia Naik Jadi Rp13.548 Triliun, Saat 5 Miliar Orang Tambah Miskin

Kekayaan 5 Miliuner Dunia Naik Jadi Rp13.548 Triliun, Saat 5 Miliar Orang Tambah Miskin

Peningkatan kekayaan pertama dialami Elon Musk, yang menjalankan beberapa perusahaan, termasuk Tesla dan SpaceX.

Gara-Gara Trump, Kekayaan Para Miliarder Dunia Rontok Rp3.482 Triliun dalam Sehari

Gara-Gara Trump, Kekayaan Para Miliarder Dunia Rontok Rp3.482 Triliun dalam Sehari

Penurunan ini terjadi setelah Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, mengumumkan tarif impor yang signifikan.

Ini Daftar Orang Paling Kaya di Dunia Tahun 2025, Nilai Hartanya Turun

Ini Daftar Orang Paling Kaya di Dunia Tahun 2025, Nilai Hartanya Turun

Pendiri sekaligus pemimpin Tesla, Elon Musk, masih memegang posisi pertama sebagai orang terkaya di dunia.

Kekayaan Mark Zuckerberg Bertambah Rp442 Triliun dalam Satu Hari

Kekayaan Mark Zuckerberg Bertambah Rp442 Triliun dalam Satu Hari

Pada akhir tahun 2022, Mark mengalami penurunan kekayaan USD35 miliar atau setara Rp550 triliun.

Donald Trump Menang Pilpres, Miliarder Semakin Kaya

Donald Trump Menang Pilpres, Miliarder Semakin Kaya

Trump diyakini akan memberikan dukungan lebih besar terhadap regulasi kripto.

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |