Pernyataan Muhadjir ini berbeda dengan sikap Ketua PP Muhammadiyah bidang UMKM, pemberdayaan masyarakat dan lingkungan hidup, Anwar Abbas.
Minggu, 13 Apr 2025 14:28:00

Muhammadiyah tidak satu suara menyikapi rencana Presiden Prabowo Subianto yang akan membawa ribuan pengungsi dari Gaza, Palestina ke Indonesia.
Ketua PP Muhammadiyah bidang ekonomi, bisnis dan industri halal, Muhadjir Effendy meyakini, rencana Prabowo itu didasari oleh niat baik untuk bangsa Palestina. Bukan untuk menguntungkan kepentingan Presiden AS dan Donald Trump dan Israel.
"Mudah-mudahan yang saya pahami itu tidak keliru. Maksud Pak Presiden sebenarnya yang dievakuasi adalah yang mendapat kesempatan pendidikan tinggi di sini," ujar Muhadjir saat ditemui wartawan usai menghadiri halalbihalal yang digelar di kampus Universitas Muhammadiyah Jember (Unmuh Jember) pada Minggu (13/04).
Pernyataan Muhadjir ini berbeda dengan sikap Ketua PP Muhammadiyah bidang UMKM, pemberdayaan masyarakat dan lingkungan hidup, Anwar Abbas yang mengaitkan rencana Prabowo itu dengan rencana Presiden Trump untuk mengosongkan wilayah Gaza dari orang Palestina.
Muhadjir yang juga Penasehat Khusus Presiden Prabowo bidang haji itu menjelaskan, saat ini saja sebenarnya sudah ada sejumlah rakyat Palestina yang mendapat kesempatan untuk bersekolah di Indonesia.
Muhammadiyah termasuk salah satu pihak yang banyak mendatangkan pemuda-pemuda asal Palestina untuk bersekolah di Indonesia.
"Kan selama ini Muhammadiyah sudah bergerak, baik bantuan kemanusiaan maupun menarik anak-anak Palestina untuk sekolah di sini. Baik di tingkat MBS atau pondok asrama maupun perguruan tinggi Muhammadiyah," ujar mantan rektor Unmuh Malang ini.
Evakuasi Warga Gaza ke RI Dianggap Penting
Muhadjir menyebut, langkah Presiden Prabowo untuk mengundang pengungsi Palestina ke Indonesia itu penting. Sebab mereka yang akan ditempatkan di Indonesia itu adalah generasi muda Palestina yang akan mendapatkan kesempatan pendidikan.
"Ini penting sekali untuk mencegah hilangnya generasi, lost generation di Palestina," papar Muhadjir.
Dia menjelaskan, pasca bombardir Israel, banyak kehancuran di wilayah Jalur Gaza. Tidak hanya infrastruktur, tapi juga manusianya yang hancur menderita.
"Kalau infrastruktur dihancurkan memang dampaknya besar. Tetapi jauh lebih besar jika anak-anak yang dihancurkan. Anak-anak Palestina ini yang akan meneruskan perjuangan bangsa Palestina. Sehingga mereka itu harus disiapkan dengan baik," tutur mantan Menteri Pendidikan ini.
"Kan Palestina ini perjuangan jangka panjang. Itu harus ada estafet kepemimpinan. Kalau suatu saat merdeka, kan harus disiapkanItulah Pak Prabowo memikirkan itu. Jangan dibayangkan Pak Prabowo akan mengangkut penduduk k sini. Ini kan hanya seribu orang," sambungnya.
Rencana Evakuasi Warga Gaza Dikaitkan dengan Barter Tarif Impor Trump
Muhadjir juga menegaskan, jumlah rakyat Gaza yang dibawa ke Indonesia terbatas, hanya sekitar seribu orang. Sehingga tidak relevan dengan rencana pengosongan wilayah Gaza yang digagas Presiden Trump dan didukung Israel.
Karena itu, Muhadjir meyakini, rencana membawa ribuan rakyat Palestina ke Indonesia itu tidak ada kaitannya dengan rencana Trump.
Sebelumnya, dikabarkan rencana Presiden Prabowo untuk mendatangkan warga Gaza, Palestina ke Indonesia ini menjadi bagian dari barter antara Indonesia dengan AS terkait kebijakan kenaikan tarif impor negeri Paman Sam. Hal ini dibantah Muhadjir.
"Ini agenda murni kemanusiaan dan pertimbangan strategis, jangan sampai terjadi lost generation bangsa Palestina," papar Muhadjir.
Meski demikian, Muhadjir mengakui, rencana pemerintah Indonesia mendatangkan warga Gaza ke Indonesia belum menjadi pembahasan khusus di Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah.
"Belum," pungkas Muhadjir.
Artikel ini ditulis oleh

M
Reporter
- Muhammad Permana

Prabowo: Khofifah Punya Inisiatif Didik 1.000 Anak Palestina di Pesantren Jatim
Menurut Prabowo, Khofifah menyambut baik rencananya untuk membantu warga Gaza.

PBNU: Merelokasi Warga Gaza Keluar Palestina Sama saja Bunuh Diri
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) merespons rencana Presiden Prabowo Subianto mengevakuasi warga Gaza ke Indonesia.
Gaza 2 hari yang lalu

VIDEO: Ketua PBNU Tak Setuju Usul Prabowo Evakuasi 1.000 Warga Gaza ke Indonesia
Menurut Ketua PBNU Ulil Gus Ulil, jika konteksnya adalah merelokasi, maka kebijakan Indonesia itu s blunder
PBNU 2 hari yang lalu

Rizieq Shihab Minta Prabowo Buka Pendaftaran Jihad ke Palestina
Dia pun meminta dukungan semua pihak apabila nantinya Prabowo menyetujui permintaan tersebut.

Satu Gedung MPR/DPR riuh tepuk tangan saat isu Palestina Disinggung dalam Pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka.


Pemerintah Berencana Evakuasi Warga Gaza, TB Hasanuddin Ingatkan Tujuan Besar Israel
Anggota Komisi I DPR TB Hasanuddin mengingatkan Pemerintah untuk mempertimbangkan matang terkait rencana evakuasi warga Gaza korban perang ke Indonesia.
Gaza 2 hari yang lalu

Prabowo Pastikan Terus Dukung Palestina
Perang Israel Palestina telah mengakibatkan lebih dari 20.000 korban jiwa.

VIDEO: Pidato Menggetarkan Prabowo di KTT Gaza Tegaskan Sikap Indonesia Bela Palestina
Menhan Prabowo menyebut kemerdekaan Palestina adalah solusi nyata untuk penyelesaian konflik di Gaza

Menlu: Indonesia Siap Menampung Korban Luka dan Anak-Anak Palestina di Gaza
Pemerintah Indonesia tengah mengintensifkan, upaya diplomatik dan kemanusiaan di kawasan Timur Tengah.

Prabowo Kritik Sikap 'Diam' Negara Barat Terhadap Konflik di Palestina
Lebih dari sekadar bantuan kemanusiaan, Presiden Prabowo menegaskan, Indonesia terus mendukung solusi damai Palestina.
