- PERISTIWA
- REGIONAL
Meski sejumlah bangunan rusak, belum ada laporan korban akibat gempa tersebut.
Jumat, 11 Apr 2025 12:49:00

Gempa bumi berkekuatan magnitudo 4,1 mengguncang Kota Bogor pada Kamis malam (10/4). Meski berskala kecil dan relatif sangat singkat, getaran gempa menimbulkan kerusakan di sejumlah bangunan di wilayah Kota Bogor.
Berdasarkan laporan dari Bidang Operasi Tagana Kota Bogor, hingga Jumat (11/4) pukul 00.38 WIB, sebanyak 17 bangunan dilaporkan mengalami kerusakan dengan tingkat ringan hingga sedang.
Kerusakan tersebut meliputi atap rumah ambruk, dinding rumah retak, hingga bangunan sekolah terdampak, yang tersebar di lima kecamatan di Kota Bogor, yaitu Bogor Selatan, Bogor Barat, Bogor Tengah, Tanah Sereal, dan Bogor Timur.
Berikut rincian lokasi bangunan terdampak:
1. Atap rumah ambruk – RT 01/08, Kelurahan Muarasari, Bogor Selatan
2. Rumah retak – RT 02/05, Kelurahan Bondongan, Bogor Selatan
3. Rumah ambruk – RT 02/01, Kelurahan Rancamaya, Bogor Selatan
4. Rumah ambruk – RT 02/03, Kelurahan Bojong Kerta, Bogor Selatan
5. Rumah retak – RT 02/03, Kelurahan Pasir Jaya, Bogor Barat
6. Atap rumah ambruk – Cimanggu Poncol RT 05/08, Kelurahan Cilendek Timur, Bogor Barat
7. Rumah retak – RT 04/08, Kelurahan Gudang, Bogor Tengah
8. Rumah retak – Cimanggu Pesantren RT 03/06, Kelurahan Kedung Waringin, Tanah Sereal
9. Rumah retak – Jalan Menteng RT 03/02, Kelurahan Menteng, Bogor Barat
10. Rumah retak – RT 01 RW 06, Kelurahan Panaragan, Bogor Tengah
11. Rumah retak – Jalan Layung Sari RT 04/19, Kelurahan Empang, Bogor Selatan
12. Rumah retak – Gang Kosasih RT 06/08, Kelurahan Cikaret, Bogor Selatan
13. Rumah retak – RT 02/12, Kelurahan Gudang, Bogor Tengah
14. Rumah retak – RT 02/11, Kelurahan Menteng, Bogor Barat
15. Rumah retak – Wangun RT 06/01, Kelurahan Sindang Sari, Bogor Timur
16. Rumah retak – BLK Bumi Menteng Asri RT 02/11, Kelurahan Menteng
17. Atap genteng bangunan sekolah rusak – BAIS RW 06, Kelurahan Menteng, Bogor Barat
5 Wilayah Terdampak Gempa Bogor
Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim mengatakan ada lima wilayah mengalami kerusakan paling terdampak, yaitu Kelurahan Bondongan, Muarasari, Cilendek Timur, Rancamaya, dan Gudang.
“Barusan saya mendapat update kejadian gempa yang melanda Kota Bogor dengan kekuatan 4,1 SR dan kedalaman 5 km. Telah terjadi kerusakan ringan hingga sedang di beberapa rumah warga,” ujarnya.
“Saya mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap waspada dan mengantisipasi gempa susulan. Mari kita terus berdoa agar dilindungi dari marabahaya bencana.”
Wali Kota Bogor bersama BPBD dan instansi terkait saat ini tengah melakukan verifikasi lanjutan di lapangan serta menginventarisasi kebutuhan darurat warga terdampak. Masyarakat diminta tetap tenang dan segera melaporkan jika terdapat kerusakan tambahan atau kebutuhan evakuasi
Artikel ini ditulis oleh


FOTO: Penampakan Puluhan Rumah Rusak di Bogor Usai Guyuran Hujan Deras Semalaman
Hujan deras yang melanda Kota Bogor tadi malam telah menyebabkan banjir dan tanah longsor di beberapa lokasi.


Kerusakan Rumah Imbas Gempa Darat di Batang Juga Dialami Warga Pekalongan
Gempabumi berkekuatan magnitudo 4,4 mengguncang daratan Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Minggu (7/7)
Gempa 1 tahun yang lalu

Update Gempa Garut, Rumah Rusak Bertambah 110 Unit dan Korban Luka Jadi 8 Orang
total rumah yang rusak akibat bencana gempa magnitudo 6,2 mengguncang Garut berjumlah 110 unit
Gempa 1 tahun yang lalu


Update Kerusakan Akibat Gempa Sukabumi: 61 Rumah Warga Bogor di 4 Kecamatan Rusak
Sebanyak 61 rumah warga mengalami kerusakan usai gempa magnitudo 4,6 di Sukabumi.

Karena Bahan Material Ini, Alasan Banyak Bangunan Rusak Akibat Gempa Batang
BPBD Jawa Tengah mengungkap banyaknya rumah yang terdampak gempa Batang, Minggu (7/7)
Gempa 1 tahun yang lalu

Sebanyak 700 unit rumah warga mengalami kerusakan usai gempa melanda wilayah Kabupaten Bandung pada pukul 09.41 WIB.

497 Rumah Rusak Dampak Hujan Angin di Bogor, Bupati Imbau Waspada Cuaca Ekstrem
Iwan Setiawan meminta agar meningkatkan kewaspadaan jika terjadi cuaca ekstrem

Data Terbaru Bangunan Rusak Dampak Gempa Batang: Masjid Agung, Kantor Bupati, SMPN 7
Ada tiga kecamatan yang terkena dampak paling parah dari gempa tersebut
Gempa 1 tahun yang lalu


BMKG Ungkap Penyebab Gempa Darat di Batang yang Robohkan Sekolah hingga Masjid
Hasil analisis BMKG, gempa bumi terletak pada koordinat 6.87° LS; 109.75° BT tepatnya di darat pada jarak 5 km arah Timur Laut Batang dengan kedalaman 6 Km.