Lansia di Jogja Merasa Terbantu Lewat Layanan BPJS Kesehatan

10 hours ago 5

Lansia di Jogja Merasa Terbantu Lewat Layanan BPJS Kesehatan Hastuti, 58, lansia warga Kota Jogja yang merasa terbantu dengan manfaat program BPJS Kesehatan, Kamis (8/5 - 2025)

JOGJA—Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) melalui BPJS Kesehatan terus menunjukkan dampak positifnya, terutama bagi kalangan lanjut usia. Salah satunya dirasakan oleh Hastuti, 58, warga Kota Jogja yang telah menjadi peserta mandiri BPJS Kesehatan selama lebih dari satu dekade.

Hastuti mengungkapkan bahwa dirinya sudah lama menjadi peserta BPJS. "Mungkin sudah lebih dari 10 tahun,” ujarnya, Kamis (8/52025). Ia terdaftar sebagai peserta mandiri dan secara rutin memanfaatkan layanan BPJS untuk kebutuhan kesehatannya sehari-hari.

Menurutnya, terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan sangat membantu, terutama untuk penanganan masalah-masalah kesehatan ringan yang kerap ia alami.

“Saya ini sering alergi, terutama mungkin karena dingin atau debu. Tapi kalau penyakit berat sih alhamdulillah belum pernah,” tuturnya.

Untuk layanan kesehatan, Hastuti biasanya langsung mengakses fasilitas kesehatan tingkat pertama. “Pelayanannya bagus dan responsif,” ucapnya.

Meskipun belum pernah menggunakan BPJS untuk kasus serius atau rawat inap, ia merasa puas dengan kemudahan mengakses layanan kesehatan dasar. Ia juga mengakui bahwa BPJS sangat membantu karena bisa digunakan kapan pun dibutuhkan, tanpa harus memikirkan biaya besar.

Hastuti mengaku juga tengah berencana untuk memanfaatkan fitur-fitur digital di aplikasi Mobile JKN yang kini mulai populer di kalangan peserta BPJS. Fitur ini memungkinkan peserta untuk mendaftar antrean online hingga membayar iuran secara digital melalui autodebit. "Rencana mau mengaktifkan supaya bisa daftar lewat online,” katanya.

Dia menambahkan, kehadiran BPJS Kesehatan sangat relevan dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, terutama kelompok lansia yang lebih rentan terhadap masalah kesehatan. Ditambah lagi dengan adanya aplikasi layanan digital, membuat kemudahan layanan dasar yang diberikan BPJS menjadi gampang diakses pesertanya.

"Sangat terbantu dan puas dengan layanan BPJS Kesehatan," pungkasnya. (***)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |