Kabar Gembira buat Pecinta Gorengan! Begini Cara Membuat Gorengan Sehat Tanpa Digoreng dengan Minyak

1 week ago 7

  1. TRENDING

Temukan cara membuat gorengan renyah tanpa minyak menggunakan metode sehat dan bahan yang tepat.

Kamis, 10 Apr 2025 12:17:00

Kabar Gembira buat Pecinta Gorengan! Begini Cara Membuat Gorengan Sehat Tanpa Digoreng dengan Minyak Ilustrasi gorengan bakwan. (©Instagram/@dapur_rayyanka)

Bisakah membuat gorengan tanpa digoreng dengan minyak? Pertanyaan itu kerap ada di pikiran para pecinta gorengan yang memikirkan efek kesehatan dari minyak.

Namun jangan khawatir, karena jawabannya adalah bisa. Anda bisa membuat gorengan tanpa harus mengorengnya dengan minyak. Tentunya hal ini akan menjadi lebih sehat bagi Anda.

Dengan teknik yang tepat, Anda bisa menikmati gorengan yang renyah dan lezat tanpa khawatir akan asupan lemak jenuh.

Artikel ini akan membahas cara membuat gorengan tanpa menggorengnya dengan minyak. Metode ini tentu saja akan lebih sehat bagi Anda. Simak ulasannya berikut ini.

Menggunakan Air Fryer

Kabar Gembira buat Pecinta Gorengan! Begini Cara Membuat Gorengan Sehat Tanpa Digoreng dengan Minyak Ilustrasi Memasak Mudah dan Praktis dengn Air Fryer Freepik/freepik

Metode pertama adalah menggunakan air fryer. Alat ini bekerja dengan memutar udara panas secara sangat cepat di dalam ruang tertutup. Efek dari perputaran udara panas ini membuat bagian luar makanan menjadi kering dan garing, mirip seperti hasil gorengan pada umumnya.

Keunggulan dari penggunaan air fryer adalah sangat hemat minyak, bahkan ada resep-resep yang sama sekali tidak memerlukan minyak. Selain itu, air fryer juga membuat makanan lebih rendah kalori karena tidak menyerap minyak seperti saat digoreng biasa. Hasilnya pun cukup crispy, terutama untuk makanan seperti kentang goreng, nugget, tahu crispy, atau ayam goreng.

Namun, kelemahannya adalah rasa dan teksturnya mungkin sedikit berbeda dibandingkan gorengan tradisional yang direndam dalam minyak panas. Selain itu, kapasitas air fryer biasanya terbatas sehingga kurang cocok untuk memasak dalam jumlah banyak sekaligus.

Dipanggang di Oven

Kabar Gembira buat Pecinta Gorengan! Begini Cara Membuat Gorengan Sehat Tanpa Digoreng dengan Minyak Oven Listrik atau Oven Kompor? Ini Pilihan Tepat untuk Pemula yang Ingin Memasak dengan Mudah! Pinterest

Cara kedua adalah memanggang di oven dengan suhu tinggi. Metode ini juga memanfaatkan panas, baik dari atas maupun bawah, untuk mengeringkan makanan dan menghasilkan bagian luar yang agak garing.

Keunggulan memanggang di oven adalah bisa untuk porsi besar, sehingga cocok untuk masak banyak sekaligus. Oven juga biasanya sudah tersedia di banyak dapur. Penggunaan minyak pun sangat minimal, cukup dioles tipis atau disemprot saja pada permukaan makanan agar tidak terlalu kering.

Namun, kelemahannya adalah proses pemasakan cenderung lebih lama dibandingkan dengan air fryer. Selain itu, hasil gorengannya cenderung lebih kering atau kadang agak keras jika tidak dipantau dengan baik. Makanan juga perlu dibalik di tengah proses memanggang agar matangnya merata.

Memasak di Wajan Anti Lengket Tanpa Minyak (Dry Fry)

Kabar Gembira buat Pecinta Gorengan! Begini Cara Membuat Gorengan Sehat Tanpa Digoreng dengan Minyak Siapkan Wajan atau Teflon (Credit: Freepik/senivpetro) @ 2023 merdeka.com

Metode berikutnya adalah menggunakan wajan anti lengket (teflon) untuk memasak makanan tanpa minyak sama sekali. Cara ini cukup efektif untuk bahan makanan yang sudah memiliki kadar lemak sendiri, seperti sosis, nugget, bakso, atau tempe orek.

Dengan memanaskan wajan terlebih dahulu, lalu memasukkan bahan makanan langsung tanpa minyak, panas dari wajan akan membantu mengeringkan permukaan makanan. Akibatnya, makanan bisa bertekstur sedikit garing di luar meski tidak sedramatis deep fry.

Kelebihan metode ini adalah sangat praktis dan tidak memerlukan alat khusus. Tetapi, kelemahannya adalah tidak semua jenis gorengan cocok dimasak seperti ini. Gorengan berbahan adonan basah, seperti bakwan atau risol, biasanya kurang cocok jika hanya dipanaskan kering di teflon.

Mengukus Lalu Dipanggang

Kabar Gembira buat Pecinta Gorengan! Begini Cara Membuat Gorengan Sehat Tanpa Digoreng dengan Minyak Kue dapat menjadi kering karena beberapa faktor, untuk itu jaga kue agar tetap empuk © 2023 dream.co.id

Ada juga metode kombinasi, yaitu makanan dikukus terlebih dahulu agar matang merata dan tetap lembut di dalam, lalu dipanggang menggunakan oven atau air fryer untuk mendapatkan tekstur kering atau renyah di bagian luar.

Metode ini sangat cocok untuk jenis gorengan yang isiannya padat atau lembut, seperti pastel, risol, kroket, atau bakwan isi. Dengan cara ini, gorengan tetap terasa moist di bagian dalam, tapi permukaannya tetap bisa kering atau renyah saat dipanggang.

Kelebihan metode ini adalah makanan jadi lebih sehat karena matang tanpa digoreng minyak. Namun, prosesnya memang sedikit lebih lama dan butuh usaha ekstra karena ada dua tahap pemasakan, yaitu mengukus dan memanggang.

Artikel ini ditulis oleh

Dani Mardanih
Metode Membuat Gorengan Renyah Hanya dengan 1 Bahan Dapur, Tanpa Menggunakan Tepung Beras.
Cara Membuat Gorengan Kriuk Tahan Lama ala Dapur Rayyanka

Cara Membuat Gorengan Kriuk Tahan Lama ala Dapur Rayyanka

Trik agar adonan gorengan tetap renyah dan tahan lama adalah dengan menggunakan margarin leleh. Cara ini sangat mudah untuk diterapkan di rumah!

5 Resep Masakan Terong Tanpa Minyak untuk Mengatasi Asam Urat dan Kolesterol dengan Ampuh

5 Resep Masakan Terong Tanpa Minyak untuk Mengatasi Asam Urat dan Kolesterol dengan Ampuh

Cobalah masakan terong tanpa minyak yang bisa mengatasi asam urat dan kolesterol ini. Yuk, simak dan ikuti resep lengkapnya!

Wajib Dicoba, Rahasia Membuat Keripik Bayam Sehat

Wajib Dicoba, Rahasia Membuat Keripik Bayam Sehat

Bayam dapat dijadikan camilan sehat yang tidak menggunakan minyak. Cari tahu metode baru untuk membuat keripik bayam yang renyah tanpa menggoreng.

Tanpa Minyak Panas, Ini Trik Biar Gorengan Melempem Bisa Garing Lagi

Tanpa Minyak Panas, Ini Trik Biar Gorengan Melempem Bisa Garing Lagi

Gorengan yang sudah melempem bisa garing lagi tanpa digoreng. Simak caranya.

Trik Mengolah Kerupuk Renyah dan Rendah Kalori di Microwave

Trik Mengolah Kerupuk Renyah dan Rendah Kalori di Microwave

Ingin menggoreng kerupuk tanpa menggunakan minyak? Coba trik sederhana dari TikTok ini agar kerupuk tetap renyah dan memiliki kalori yang rendah!

Cara Membuat Bawang Goreng Tanpa Tambahan Bahan yang Tetap Gurih, Begini Triknya

Cara Membuat Bawang Goreng Tanpa Tambahan Bahan yang Tetap Gurih, Begini Triknya

Pelajari cara menggoreng bawang merah yang renyah dan lezat tanpa bahan tambahan. Ikuti langkah-langkah mudah untuk hasil yang sempurna!

5 Alasan Mengapa Mengukus Makanan Jadi Metode Masak Paling Menyehatkan

5 Alasan Mengapa Mengukus Makanan Jadi Metode Masak Paling Menyehatkan

Mengukus makanan jadi metode masak yang perlu dipertimbangkan karena manfaat kesehatannya.

12 Cara Ini Bikin Minyak pada Gorengan Tiris Tanpa Mesin, Cobain Deh

12 Cara Ini Bikin Minyak pada Gorengan Tiris Tanpa Mesin, Cobain Deh

Ternyata dengan meniriskan minyak dengan benar bisa menghemat minyak goreng lho. Coba terapkan demi menghemat minyak goreng saat memasak ya.

5 Resep Terong Tanpa Minyak untuk Turunkan Kolesterol dan Asam Urat, Tak Hanya Lezat tapi Juga Bergizi

5 Resep Terong Tanpa Minyak untuk Turunkan Kolesterol dan Asam Urat, Tak Hanya Lezat tapi Juga Bergizi

Berikut beberapa resep terong tanpa santan yang cocok dikonsumsi untuk menurunkan kolesterol dan asam urat.

Cukup Tambah 1 Bahan, Ini Trik Biar Pisang Goreng Jadi Awet Renyah dan Mengembang

Cukup Tambah 1 Bahan, Ini Trik Biar Pisang Goreng Jadi Awet Renyah dan Mengembang

Tidak perlu banyak bahan, pisang goreng tetap akan ngembang dan krispi. Begini cara bikinnya.

Cara Membuat Singkong Goreng Renyah dan Merekah Meski Tanpa Direbus Dulu

Cara Membuat Singkong Goreng Renyah dan Merekah Meski Tanpa Direbus Dulu

Singkong goreng mudah ditemukan di berbagai tempat. Namun, tidak ada salahnya jika mencoba membuatnya sendiri di rumah.

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |