Hasan meminta agar silaturahmi itu tidak dikaitkan dengan politik.
Senin, 14 Apr 2025 11:09:00

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi menepis anggapan ada dugaan 'matahari kembar' ketika menteri di kabinet Presiden Prabowo Subianto mendatangi Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) baru-baru ini.
Hasan meminta agar silaturahmi itu tidak dikaitkan dengan politik. Menurutnya, kunjungan itu sebatas silaturahmi Lebaran.
"Silaturahmi-silaturahmi lebaran jangan dibumbui tafsiran politik," ujar Hasan kepada wartawan, Senin (14/4).
Hasan mengatakan, hubungan persaudaraan harus terus dirajut lantaran semua pihak masih dalam suasana lebaran.
"Kita masih dalam suasana lebaran dan merajut kembali hubungan-hubungan persaudaraan," ucapnya.
PKS Singgung Matahari Kembar Usai Menteri Prabowo Kunjungi Jokowi
Sebelumnya, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menanggapi kunjungan khusus sejumlah menteri Presiden Prabowo Subianto ke kediaman Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) di Solo, Jawa Tengah, pada momen Idulfitri 1446 Hijriah.
Dalam kunjungan itu, Jokowi masih dipanggil bos oleh menteri Prabowo. Dia menilai silaturahmi Lebaran sah saja dilakukan oleh semua pihak. Namun, dia mengingatkan agar hal tersebut jangan justru memunculkan kesan adanya matahari kembar dalam pemerintahan.
“Yang pertama tentu silaturahmi tetap baik, tapi yang kedua tidak boleh ada matahari kembar,” kata Mardani saat dihubungi, Jumat (11/4).
Mardani meyakini bahwa Prabowo tidak akan merasa tersinggung dengan kunjungan para menterinya ke Presiden terdahulu. Meski begitu, dia menekankan pentingnya jajaran kabinet untuk menjaga kewibawaan sosok pemimpin tertinggi dalam sistem pemerintahan.
“Bagaimanapun presiden kita Pak Prabowo, dan Pak Prabowo sudah menunjukkan determinasinya, kapasitasnya, komitmennya. Dan saya pikir Pak Prabowo juga tidak tersinggung ketika ada menterinya yang ke Pak Jokowi,” kata Mardani.
“Namun, yang jadi pesan saya cuma satu, jangan ada matahari kembar. Satu matahari saja lagi berat, apalagi kalau dua,” pungkasnya.*Mereka yang mendatangi Jokowi*
Menteri Prabowo Sebut Jokowi ‘Bos’
Sejumlah menteri Kabinet Prabowo secara khusus menemui Presiden Jokowi di Solo, Jawa Tengah, saat momen Lebaran.
Mereka antara lain Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Zulkifli Hasan, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, serta Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga Wihaji.
Selain itu, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono serta Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin juga menemui Jokowi pada Jumat (11/4) siang. Menariknya, usai pertemuan tersebut, Trenggono dan Budi Gunadi kompak menyebut Jokowi sebagai ‘bos’.
“Silaturahmi sama bekas bos saya. Sekarang masih bos saya,” ujar Trenggono saat diwawancarai awak media usai pertemuan.
Budi Gunadi juga menyampaikan hal serupa, dengan menegaskan pertemuan itu sebagai bentuk silaturahminya dengan Jokowi selaku bosnya.
"Silaturahmi karena Pak Jokowi kan bosnya saya. Jadi, saya sama Ibu mau silaturahmi mohon maaf lahir dan batin. Juga (minta) doain supaya Pak Presiden dan Ibu itu sehat, karena saya masih jadi Menteri Kesehatan kan,” kata Budi.
Artikel ini ditulis oleh

M
Reporter
- Muhammad Genantan Saputra

Di Balik Kunjungan 2 Menteri Kabinet Prabowo ke Rumah Jokowi
Ada yang berbeda dari rumah Presiden Indonesia keenam Joko Widodo (Jokowi) dalam dua hari ini.


Bukan Matahari Kembar, Demokrat Nilai Menteri Prabowo Kunjungi Jokowi Hanya untuk Minta Masukan
Herzaky yakin pertemuan menteri Kabinet Merah Putih dengan Jokowi itu sudah sepengetahuan Prabowo sebagai Presiden.

VIDEO: Terbaru, Begini Reaksi Jokowi Tanggapi Pertemuan Prabowo & Megawati PDIP
Mantan Gubernur DKI Jakarta dan Wali Kota Solo menilai pertemuan tersebut sangat baik.


Jokowi Lebaran ke Medan, Kunjungi Anak dan Menantu serta Cucunya
Hari kedua lebaran, Presiden Jokowi mengunjungi anak-cucu di Medan,

VIDEO: Hasto Ditanya Kemungkinan Jokowi & Prabowo Lebaran ke Rumah Megawati
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjawab kemungkinan Presiden Jokowi dan Prabowo bertemu dengan Megawati Soekarnoputri.

Membaca Sinyal Kedekatan Jokowi Bareng Ganjar-Prabowo di Pekalongan
Jokowi terlihat duduk di sebelah Pratikno. Sementara itu, Prabowo duduk di depan Jokowi. Sedangkan, Ganjar Pranowo duduk di sebelah Jokowi.