- UANG
- EKONOMI
Hasil gambar bisa disesuaikan dengan keinginan masing-masing pengguna. Mulai dari gaya retro, futuristik, hingga latar belakang yang menyerupai rak pajangan.
Sabtu, 12 Apr 2025 15:32:00

Dalam beberapa waktu terakhir, media sosial diramaikan oleh tren unik dan kreatif yang mengubah foto pribadi menjadi figur digital layaknya mainan action figure. Fenomena ini sontak menjadi sorotan warganet karena hasil visualnya yang menarik dan terlihat sangat profesional.
Tren yang dikenal dengan sebutan "Action Figure Box Trend" ini menyebar dengan sangat cepat hanya dalam hitungan hari setelah OpenAI merilis fitur image generation di platform ChatGPT pada tanggal 25 Maret 2025. Fitur baru ini memungkinkan siapa pun membuat ilustrasi bergaya action figure secara digital dengan hasil yang memukau.
Dilansir dari CNA, untuk mengikuti tren ini, pengguna cukup menggunakan ChatGPT versi 4.0. Melalui versi ini, pengguna bisa mengunggah foto diri dan memberikan perintah atau prompt kepada ChatGPT untuk mengubah foto tersebut menjadi ilustrasi tiga dimensi bergaya action figure.
Menariknya, hasil gambar bisa disesuaikan dengan keinginan masing-masing pengguna. Mulai dari gaya retro, futuristik, hingga latar belakang yang menyerupai rak pajangan di toko mainan, semuanya dapat disesuaikan agar terlihat semakin keren dan unik.
Bagi Anda yang penasaran dan ingin mencoba membuat versi action figure digital diri sendiri, berikut langkah-langkah mudah yang bisa diikuti:
Cara Menggunakan
Pertama, buka situs https://chatgpt.com lalu masuk menggunakan akun Gmail atau akun ChatGPT yang sudah dimiliki.
Kedua, klik ikon “+” pada kolom obrolan untuk mengunggah foto. Disarankan untuk menggunakan foto dengan pencahayaan yang baik dan latar belakang polos agar hasil visual lebih optimal dan detail wajah terlihat jelas.
Ketiga, setelah foto berhasil diunggah, ketikkan prompt yang menggambarkan gaya action figure yang diinginkan. Misalnya, kamu bisa menjelaskan ekspresi wajah, jenis pakaian, warna dominan, tema latar, hingga gaya desain kotak figur.
Keempat, tekan ikon kirim dan tunggu hasilnya. Proses pembuatan gambar biasanya memakan waktu sekitar 2 hingga 5 menit. Namun, saat server sedang sibuk, proses ini bisa berlangsung hingga 10 menit.
Perlu diperhatikan, kualitas akhir dari gambar sangat dipengaruhi oleh seberapa detail dan spesifik prompt yang kamu buat. Semakin rinci deskripsi yang diberikan, maka semakin realistis, kreatif, dan memukau hasil visual yang dihasilkan.
Setiap unsur kecil seperti warna latar, gaya rambut, pose, bahkan tulisan di kemasan bisa membuat figur digitalmu tampil semakin ikonik.
Artikel ini ditulis oleh


Ini Prompt Kunci Edit Gambar Seperti Action Figure dengan ChatGPT AI
Pelajari langkah-langkah mengedit foto menjadi action figure menggunakan ChatGPT AI dengan prompt yang tepat.


Peringatan Penting, Jangan Pernah Upload Foto Pribadi ke ChatGPT demi Ikut-ikutan Tren Studio Ghibli
Meskipun tampak menyenangkan, muncul kekhawatiran serius terkait privasi dan penggunaan data wajah pengguna.
OpenAI 1 minggu yang lalu

Cara Membuat Gambar AI di WhatsApp
Berikut adalah cara membuat gambar AI di WhatsApp dengan mudah.


Mengenal Hailuo AI: Aplikasi AI yang Ubah Foto Jadi Video Animasi Kungfu
Aplikasi Hailuo AI sedang booming di masyarakat. Terlebih bagi warga TikTok. Ini karena bisa buat video animasi kungfu hanya dari foto.

Cara Ubah Foto, Teks, Sketsa Jadi Gambar di Samsung Galaxy S25
Fitur ini memungkinkan pengguna mengubah teks menjadi gambar (text-to-image), foto menjadi sketsa (photo-to-sketch), dan coretan sketsa menjadi ilustrasi.