Dua Jenazah Dievakuasi ke RSUD Dekai, Begini Situasi Terkini Perburuan KKB

1 week ago 8

  1. PERISTIWA
  2. REGIONAL

Kedua jenazah saat ini telah tiba di RSUD Dekai, Kabupaten Yahukimo, untuk dilakukan proses identifikasi dan investigasi lebih lanjut.

Jumat, 11 Apr 2025 21:35:28

Dua Jenazah Dievakuasi ke RSUD Dekai, Begini Situasi Terkini Perburuan KKB Dua Jenazah Dievakuasi ke RSUD Dekai, Begini Situasi Terkini Perburuan KKB (©merdeka.com)

Tim gabungan Ops Damai Cartenz-2025 bersama TNI mengevakuasi dua jenazah korban pembunuhan diduga dilakukan oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di area pendulangan emas, tepatnya di lokasi 22 dan Muara Kum, sepanjang aliran Sungai Silet, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan.

Kedua jenazah saat ini telah tiba di RSUD Dekai, Kabupaten Yahukimo, untuk dilakukan proses identifikasi dan investigasi lebih lanjut.

Kepala Operasi Damai Cartenz-2025, Brigjen Faizal Ramadhani mengatakan, proses evakuasi dilakukan dengan penuh kehati-hatian di tengah kondisi medan yang berat serta cuaca yang kurang bersahabat.

"Evakuasi dua jenazah korban KKB telah berhasil kami laksanakan hari ini dan telah tiba di RSUD Dekai. Untuk selanjutnya, proses investigasi dan identifikasi akan kami lakukan secara menyeluruh guna memastikan identitas korban serta mengungkap fakta-fakta terkait peristiwa ini," kata Faizal.

Faizal juga menambahkan, evakuasi lanjutan akan dilanjutkan esok hari mengingat kondisi cuaca yang memburuk serta waktu yang sudah malam.

Sebagai bentuk keseriusan dalam penanganan, Satgas Ops Damai Cartenz-2025 juga telah mengirimkan tim dokter forensik dari Rumah Sakit Bhayangkara Jayapura ke RSUD Dekai untuk membantu proses identifikasi secara profesional dan cepat.

Sementara itu, Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz-2025, Kombes Yusuf Sutejo menegaskan bahwa upaya pengejaran terhadap para pelaku terus dilakukan secara intensif dan terkoordinasi.

"Kami terus melakukan pengejaran terhadap kelompok pelaku yang bertanggung jawab atas serangan brutal ini. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah terpengaruh informasi yang tidak bisa dipertanggungjawabkan. Percayakan kepada aparat keamanan yang saat ini sedang bekerja maksimal," ujar Yusuf Sutejo.

Satgas Ops Damai Cartenz dan TNI terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas keamanan di Papua dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.

Dua Jenazah Dievakuasi ke RSUD Dekai, Begini Situasi Terkini Perburuan KKB evakuasi jenazah korban kkb merdeka.com

Identifikasi Dua Jenazah Korban Pembunuhan KKB di Yahukimo

Tim gabungan TNI-Polri terus mengintensifkan penanganan terhadap insiden pembunuhan brutal oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang menamakan diri sebagai Kodap XVI Yahukimo dan Kodap III Ndugama.

Dua jenazah korban dievakuasi dari area pendulangan emas di Lokasi 22 dan Muara Kum, Kabupaten Yahukimo, ke RSUD Dekai pada Kamis (10/4) sekitar pukul 16.00 WIT.

Kedua jenazah tersebut pada Jum'at 11 April 2025, telah dilaksanakan visum dan identifikasi terhadap kedua jenazah. Hasil visum menunjukkan luka-luka yang sangat mengenaskan.

Korban pertama, seorang laki-laki, ditemukan mengenakan sepatu boots hijau, kaos kaki merah, celana pendek, dan kaos lengan panjang hitam. Ia mengalami luka parah di wajah, luka robek pada leher, bagian pipi kiri hingga leher bawah hilang, luka tusuk di perut kiri, dan luka bacok di punggung.

Korban kedua, juga laki-laki, mengenakan boots hijau, celana pendek bermotif kotak putih dilapisi celana panjang cokelat, dan tiga lapis kaos.

"Jenazah tiba di RSUD Dekai pada Kamis 10 April 2025, pukul 15.30 WIT dan langsung masuk ke kamar jenazah. Dari pemeriksaan awal kami temukan bahwa proses dekomposisi telah berlangsung, ditandai dengan pembengkakan tubuh, kulit ari mengelupas, perubahan warna kulit, dan banyaknya larva atau belatung. Hal ini disebabkan oleh bakteri yang mengeluarkan gas dari dalam tubuh," kata Direktur RSUD Dekai, dr. Glent M. Nurtanio.

Dia menambahkan bahwa keterbatasan fasilitas, terutama lemari pendingin, menjadi tantangan dalam penanganan jenazah.

"Karena itu, pemeriksaan sebaiknya dilakukan sesegera mungkin, dan jenazah segera dimakamkan untuk mencegah risiko infeksius yang terus berkembang," ujar dia.

Karumkit Bhayangkara Tingkat II Jayapura, AKBP Rommy Sebastian menyampaikan bahwa proses identifikasi dilakukan melalui prosedur ketat dalam operasi DVI.

"Terkait jenazah yang berada di RSUD Dekai, kami telah melaksanakan tahapan operasi DVI secara teliti. Tujuannya agar identitas korban dapat dipastikan secara akurat dan diserahkan kepada keluarga yang berhak," kata dia.

Dua tahapan penting dalam proses identifikasi

Data antemortem berupa:

- Data diri korban semasa hidup

- Rekam medis dan rekam gigi

- Properti pribadi terakhir yang dikenakan (diperoleh dari pihak keluarga)

Data postmortem, meliputi:

- Pemeriksaan fisik luar oleh tim forensik RS Bhayangkara Jayapura

- Pengambilan sidik jari

- Pemeriksaan gigi oleh dokter gigi forensik

- Pengambilan sampel untuk uji laboratorium lanjutan

"Setelah data antemortem dan postmortem kami cocokkan, identitas korban akan disahkan. Penyerahan jenazah kepada keluarga juga kami koordinasikan agar berjalan tertib," imbuh dia.

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2025, Kombes Pol Yusuf Sutejo menambahkan pembaruan terkait proses evakuasi lainnya.

"Selain dua jenazah yang telah divisum di RSUD Dekai, 1 jenazah korban asal Pegunungan Bintang telah dievakuasi ke Boven Digoel. 1 jenazah lainnya telah dievakuasi dari Muara Kum ke RSUD Dekai, 5 jenazah lainnya masih ada di Binki menunggu proses evakuasi besok dikarenakan cuaca hari ini yang tidak memungkinkan, total ada 9 jenazah yang ditemukan," kata Yusuf.

Kemudian pada Jum'at 11 April 2025 Pukul 09.00 WIT pagi, Kepala Dusun Bapak Dani beserta istri Ibu Geby yang sempat di sandera KKB telah tiba dievakuasi dan tiba di Bandara Dekai dan telah dilakukan pemeriksaan kesehatan.

"Tadi pagi pukul 09.00 WIT Kepala dusun Bapak Dani beserta istri Ibu Geby yang sebelumnya sempat disandera KKB telah tiba di Bandara Dekai dan telah dilakukan pemeriksaan kesehatan," ujar dia

Hingga saat ini, aparat gabungan TNI-Polri masih melakukan pengejaran terhadap para pelaku dan tetap disiagakan di sejumlah titik rawan untuk menjamin keamanan warga di Yahukimo dan sekitarnya.

Artikel ini ditulis oleh

Muhamad Agil Aliansyah

R

Reporter

  • Richard Jakson Mayor
 Satgas Damai Cartenz & TNI Terus Kejar KKB Papua, Dua Jenazah Sudah Dievakuasi ke RSUD Dekai

VIDEO: Satgas Damai Cartenz & TNI Terus Kejar KKB Papua, Dua Jenazah Sudah Dievakuasi ke RSUD Dekai

Tim gabungan Operasi Damai Cartenz 2025 bersama TNI berhasil mengevakuasi dua jenazah korban pembunuhan diduga dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

Tak akan Beri Ampun, Satgas Damai Cartenz Gencarkan Perburuan KKB Usai Tembaki Pendulang di Yahukimo

Tak akan Beri Ampun, Satgas Damai Cartenz Gencarkan Perburuan KKB Usai Tembaki Pendulang di Yahukimo

KKB secara membabi buta menembaki pendulang emas di 22 dan Muara Kum, sepanjang aliran Sungai Silet, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan.

KKB 12 jam yang lalu

Usai Kontak Tembak, Polri Temukan 5 Mayat Diduga KKB di Pinggir Sungai Dekai

Usai Kontak Tembak, Polri Temukan 5 Mayat Diduga KKB di Pinggir Sungai Dekai

Lima jenazah terduga Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) berhasil dievakuasi ke RSUD Dekai. Selanjutnya kelima jasad tersebut akan dilakukan autopsi.

TNI 2 tahun yang lalu

Satgas Damai Cartenz Buru KKB Penembakan Warga di Yalimo Papua

Satgas Damai Cartenz Buru KKB Penembakan Warga di Yalimo Papua

Polisi telah mengerahkan personel yang tergabung dalam Satgas Operasi Damai Cartenz untuk memburu para terduga pelaku penembakan tersebut.

KKB 3 bulan yang lalu

6 Warga Dibantai KKB di Distrik Seredala Yahukimo

6 Warga Dibantai KKB di Distrik Seredala Yahukimo

Kasatgas Humas Damai Cartenz, AKBP Bayu Suseno menambahkan saat ini keenam jenazah telah dievakuasi ke RSUD Dekai Yahukimo.

Diduga Dibunuh KKB, 11 Penambang Emas di Yahukimo Tewas Mengenaskan dan 8 Lainnya Hilang
Ini Identitas KKB yang Ditembak Mati Satgas Damai Cartenz di Tembagapura

Ini Identitas KKB yang Ditembak Mati Satgas Damai Cartenz di Tembagapura

Bagi masyarakat yang mengenali atau menjadi pihak keluarga dari kedua KKB tersebut dapat datang ke posko mile 66

KKB 1 tahun yang lalu

Mencekam, KKB Berondong Tembakan Usik Keheningan Pagi di Kampung Bazemba Intan Jaya
Anggota KKB Penembak Polisi di Puncak Jawa Tewas Ditembak

Anggota KKB Penembak Polisi di Puncak Jawa Tewas Ditembak

Pelaku bernama Topan, tewas dalam kontak tembak antara KKB dan tim Satgas Ops Damai Cartenz pada Selasa (10/12).

Satgas Temukan Jenazah KKB Anak Buah Undius Kogoya yang Tewas saat Penyergapan di Paniai

Satgas Temukan Jenazah KKB Anak Buah Undius Kogoya yang Tewas saat Penyergapan di Paniai

Pihaknya melibatkan personel gabungan TNI-Polri selama tiga hari sejak 14-17 Juni 2024.

Mendebarkan Baku Tembak TNI-Polri Vs KKB Papua Serang & Bakar Puskesmas, Musuh Digulung Habis!
Ini Identitas 6 Korban Pembantaian KKB Papua di Kali I Distrik Seredela Yahukimo

Ini Identitas 6 Korban Pembantaian KKB Papua di Kali I Distrik Seredela Yahukimo

Keenam jenazah ini dalam keadaan mengenaskan karena sudah membusuk, bahkan dua di antaranya dibakar KKB.

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |