- PERISTIWA
- NASIONAL
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mendalami dugaan adanya perintangan penyidikan atau obstruction of justice (OOJ) dugaan keterlibatan Djoko Tjandra.
Kamis, 10 Apr 2025 13:25:00

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mendalami dugaan adanya perintangan penyidikan atau obstruction of justice (OOJ) dugaan keterlibatan Djoko Tjandra, di kasus suap Pergantian Antarwaktu (PAW) 2019-2024 Harun Masiku.
Djoko sempat menyatakan tidak mengenal Harun setelah diperiksa oleh penyidik KPK di kasus tersebut pada Rabu (9/4) kemarin.
"Semua dugaan atau asumsi tentu perlu alat bukti terlebih dahulu. Kalau mengatakan apakah bisa kena OOJ, bisa kena pasal-pasal yang lain? Kita sebagai aparat penegak hukum harus berdasarkan alat bukti," kata Jubir KPK Tessa Mahardika Sugiarto kepada wartawan, Kamis (10/4).
Tessa mengatakan, penyidik masih berfokus pada penyidikan kasus suap PAW Harun Masiku dan tersangka advokat PDIP, Donny Tri Istiqomah.
Tapi bila nantinya penyidik KPK menemukan adanya dugaan keterlibatan Djoko dalam merintangi penyidikan Harun, akan terbuka peluang membuka lembaran baru penyelidikan OOJ tersebut.
"Tentunya nanti tugas penyidiklah yang akan membuktikan atau mencari alat bukti yang mana untuk dimasukkan ke dalam berkas perkara dan bila dinilai oleh jasa penutup umum lengkap dapat dilimpah untuk disidangkan," beber Tessa.
Lebih lanjut, pada saat Djoko Tjandra diperiksa KPK, penyidik menemukan fakta adanya pertemuan dia dengan Harun Masiku di luar negeri di kasus suap PAW itu.
"Jadi informasi yang didapat dari penyidik, yang bersangkutan (Djoko Tjandra) dimintakan keterangannya terkait pertemuan, informasi pertemuan antara yang bersangkutan dengan saudara HM di Kuala Lumpur, Malaysia," terang Jubir KPK itu.
Djoko rupanya sempat dimintai bantuan oleh Harun dalam pertemuan tersebut. Sayangnya, Tessa belum bisa merinci perihal bantuan apa berhubungan dengan kasus suap yang menjerat Harun atau bukan.
"Pembahasannya terkait ada permintaan dari saudara DST kepada saudara HM untuk membantu mengurus sesuatu," ungkap Tessa.
"Namun lebih teknisnya masih belum dapat dibuka oleh penyidik, masih memerlukan waktu untuk diperdalam," sambung dia.
Sementara itu, Djoko justru mengaku tidak mengenal siapa Harun usai diperiksa penyidik KPK.
Artikel ini ditulis oleh


Pemilik Hotel Termahal RI Diduga Terseret Kasus Harun Masiku
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami kasus buronnya Harun Masiku di suap pengurus anggota DPR periode 2019-2024.

Djoko Tjandra 'Ngeles' Ngaku Tak Kenal Harun Masiku, KPK Buka Fakta Sebenarnya
Rupanya Djoko diperiksa lantaran pernah bertemu langsung dengan Harun Masiku di luar negeri.

KPK Temukan Dugaan Perintangan Penyidikan Kasus Harun Masiku Usai Periksa Mantan Istri Kader PDIP
Di satu sisi juga kasus itu kembali anyar kalangan publik karena melibatkan tokoh publik yang dikenal luas.

Usai Diperiksa KPK, Djoko Tjandra Ngaku Tak Kenal Harun Masiku dan Hasto
Selain itu, dia menampik kabar mengenai pemberian bantuan untuk Harun Masiku selama di Singapura.

KPK Pertimbangkan Pasal Perintangan Penyidikan di Kasus Harun Masiku, Hasto Jadi Target?
Hasto dan stafnya melayangkan protes keras karena ponselnya disita penyidik saat diperiksa menjadi saksi

KPK Periksa 'Joker' Terkait Kasus Suap Harun Masiku
Djoko diperiksa dalam perkara yang menyeret tersangka Harun Masiku dan advokat PDIP, Donny Tri Istiqomah (DTI).
KPK 1 hari yang lalu

Periksa Istri Eks Kader PDIP Saeful Bahri, KPK Buka Opsi Sidik Perintangan Penyidikan Harun Masiku
Saeful Bahri merupakan terpidana atas pemberian suap PAW Caleg DPR RI 2019-2024. Harun Masiku buron dalam kasus ini.


Kasus Sekjen PDIP Hasto, KPK Periksa Eks Ketua KPU Arief Budiman
Budiman diperiksa sebagai kasus tersebut bersamaan dengan eks Ketua KPU Musi Rawas Anasta Tias, lalu Sekretaris pimpinan KPU Rahmat Setiawan Tonindya.

Pencarian Harun Masiku Dituding hanya Gimik, Ini Respons KPK
Harun Masiku masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) sejak 17 Januari 2020

Kubu Hasto menilai mulai dari buku hitam sampai handphone yang disita oleh KPK tidak ada kaitan dengan Harun Masiku.

KPK Soal Keberadaan Harun Masiku: Diduga Ada Pihak yang Mengamankan
Hingga saat ini pun tim penyidik KPK, kata Ali masih terus mendalami lebih jauh soal keberadaan Harun.
KPK 1 tahun yang lalu