Setelah meraih kesuksesan dengan sinetron Ikatan Cinta dan film Lembayung yang box office, Arya Saloka kini membintangi film Dendam Malam Kelam.
Senin, 14 Apr 2025 08:11:00

Bagaimana kabar Arya Saloka? Setelah meraih kesuksesan dengan sinetron Ikatan Cinta dan mencetak hasil box office melalui film Lembayung, kini ia tengah mempersiapkan film terbarunya yang berjudul Dendam Malam Kelam di bawah naungan rumah produksi Falcon Pictures.
Film Dendam Malam Kelam yang bergenre thriller ini disutradarai Danial Rifky, yang sebelumnya dikenal lewat film Haji Backpacker dan serial Cinta Mati.
Pekan ini, publik telah diperkenalkan dengan first look film Dendam Malam Kelam. Dari sejumlah foto adegan yang dirilis, terlihat jelas atmosfer kriminal, psikologis, dan unsur supranatural yang menyelimuti film ini.
Arya Saloka mengungkapkan dalam film tersebut, ia berperan sebagai Jefri, seorang pria yang manipulatif namun juga rentan.
"Jefri adalah karakter yang manipulatif tapi rapuh. Ia menyimpan rahasia besar. Ketika hidupnya mulai diteror, penonton akan melihat sisi emosional dan ketakutannya yang terus tumbuh," tutur Arya Saloka.
Peran Paling Kelam

Arya Saloka menyatakan karakter Jefri dalam film Dendam Malam Kelam merupakan peran tergelap yang pernah ia mainkan.
"Ini salah satu peran paling gelap yang pernah saya mainkan," kata Arya Saloka.
Dalam film Dendam Kelam Malam, ia beradu akting dengan sejumlah aktor berbakat seperti Bront Palarae, Marisa Anita, Davina Karamoy, dan Putri Ayudya. Kolaborasi ini menunjukkan kemampuan Arya dalam mengeksplorasi karakter yang kompleks dan menantang, serta menambah warna dalam perjalanan karirnya di dunia akting.
Sinopsis Dendam Malam Kelam

Film ini bercerita tentang Jefri (Arya Saloka) yang terlibat perselingkuhan dengan Sarah dan kemudian membunuh istrinya yang sah, Sofia. Kini, Jefri dan Sarah berusaha keras menciptakan alibi untuk menutupi tindakan mereka.
Situasi semakin rumit ketika jenazah Sofia menghilang dari kamar mayat. Arya Pradana, seorang penyidik dari kepolisian, menggunakan seluruh kemampuannya untuk mengungkap kebenaran di balik peristiwa ini.
Apakah hilangnya jenazah tersebut disebabkan oleh kemungkinan "kebangkitan" untuk membalas dendam atas kejahatan yang telah dilakukan di masa lalu?
Keluar dari Zona Nyaman

Sutradara Danial Rifky mengungkapkan film Dendam Malam Kelam akan tayang di bioskop Indonesia mulai tanggal 28 Mei 2025. Film ini tidak sekadar horor biasa, melainkan juga menggali psikologi mengenai rasa bersalah, rahasia dalam hubungan, serta ketakutan akan karma.
"Ini eksplorasi baru untuk genre yang belum pernah saya buat sebelumnya. Semoga disukai banyak penonton, jadi box office, sehingga memacu semangat kami untuk mengeksplorasi tema-tema baru buat sinema Indonesia," kata Rifky.
Dengan harapan tersebut, dia berharap film ini dapat memberikan pengalaman baru bagi penonton dan menjadi langkah awal untuk karya-karya berikutnya yang lebih inovatif.
Artikel ini ditulis oleh


Daftar dan Profil Pemain Film 'SOROP', Kisah Horor yang Sedang Tayang di Bioskop
Film horor berjudul SOROP mengangkat kisah mistis dari tradisi Jawa yang menegangkan, dan akan ditayangkan di bioskop mulai 19 Desember 2024.

Serial Film Ratu Adil Tayang di Platform Vidio, Pelanggan Express Bisa Akses Malam Ini
Ratu Adil menceritakan tentang seorang ibu rumah tangga yang aman dan tentram seketika kehidupannya berputar balik 180 derajat.

Jagal Teluh: Dendam, Kecantikan, dan Ritual Mistis yang Mengerikan
Saida, wanita dengan luka fisik dan trauma masa lalu, melakukan ritual mistis untuk mendapatkan kecantikan.


Saling Tebak Jumlah Mantan Pacar, 10 Foto Jefri Nichol dan Syifa Hadju Saat Adu Chemistry
Simak keseruan Syifa Hadju dan Jefri Nichol saat melakukan wawancara bersama tim KapanLagi berikut ini!