1.126 Eks Karyawan PT Yihong Novatex Indonesia Kembali Bekerja

1 week ago 6

  1. UANG

PT Yihong Novatex Indonesia sebelumnya mengumumkan penghentian operasional perusahaan.

Kamis, 10 Apr 2025 13:56:00

1.126 Eks Karyawan PT Yihong Novatex Indonesia Kembali Bekerja 1.126 Eks Karyawan PT Yihong Novatex Indonesia Kembali Bekerja (©merdeka.com)

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memastikan eks karyawan PT Yihong Novatex Indonesia. Sebanyak 1.126 pekerja yang sebelumnya terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) akan mendapatkan kesempatan untuk kembali bekerja. Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial (PHI Jamsos) Kemnaker, Indah Anggoro Putri, saat ditemui di Jakarta, Kamis (10/4).

"(Sebanyak) 1.126 orang udah di-PHK tapi udah dipenuhi haknya," kata Indah.

Indah menjelaskan, dari jumlah tersebut, sekitar 200 orang karyawan sudah kembali bekerja. Sementara sisanya akan secara bertahap dipekerjakan kembali sesuai dengan kebutuhan dan proses produksi yang berjalan.

“200 Orang lebih udah dipekerjakan kembali secara bertahap akan dipekerjakan lagi," imbuhnya.

Dia juga menjelaskan para karyawan yang kembali bekerja ini akan ditempatkan di perusahaan produksi baru. Hal ini dikarenakan proses produksi PT Yihong Novatex sebelumnya sudah berhenti, menyusul ditariknya mesin-mesin produksi oleh pihak pembeli (buyer).

“Untuk produksi yang sama berhenti. Karena buyer-nya sudah sudah menarik mesin-mesin. Tapi Alhamdulillah ada produksi berikutnya, apa namanya semacam sol sepatu," jelas Indah.

Lebih lanjut, Kemnaker juga terus melakukan komunikasi intensif dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Cirebon dan manajemen PT Yihong Novatex Indonesia untuk mempercepat proses perekrutan kembali seluruh eks karyawan tersebut.

“Saat ini memang baru sekitar 200 orang yang kembali bekerja, namun ke depan jumlahnya akan terus bertambah dari total 1.126 orang,” ungkapnya.

Sebagai informasi, PT Yihong Novatex Indonesia sebelumnya mengumumkan penghentian operasional perusahaan. Keputusan tersebut berdampak pada 1.126 karyawan yang harus kehilangan pekerjaan akibat PHK massal. Hal ini terjadi usai adanya aksi mogok kerja selama empat hari berturut-turut oleh para pekerja, sebagai bentuk protes terhadap keputusan manajemen yang tidak memperpanjang kontrak kerja tiga orang karyawannya.

Artikel ini ditulis oleh

Yunita Amalia
Pemerintah Jamin Karyawah Sritex Terkena PHK Akan Dapat Pesangon
Pemerintah Janji Siapkan Pekerjaan Baru untuk 10.965 Karyawan Sritex yang Terkena PHK, Tanpa Syarat Umur

Pemerintah Janji Siapkan Pekerjaan Baru untuk 10.965 Karyawan Sritex yang Terkena PHK, Tanpa Syarat Umur

Para eks karyawan Sritex akan mendapatkan kesempatan kerja tanpa syarat dan tanpa batasan usia, serta tidak akan dipersulit dalam mendapatkan pekerjaan.

Begini Skema Pemerintah Selamatkan 8.400 Karyawan PHK Sritex

Begini Skema Pemerintah Selamatkan 8.400 Karyawan PHK Sritex

Sebanyak 8.400 karyawan PT Sri Rejeki Isman Tbk atau Sritex terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) dan berhenti bekerja per 1 Maret 2025.

 Menteri Prabowo Blak-blakan Nasib Ribuan Karyawan Sritex

VIDEO: Menteri Prabowo Blak-blakan Nasib Ribuan Karyawan Sritex

Pemerintah juga berkomitmen untuk melunasi segala bentuk pencairan dana atau pesangon bagi pegawai Sritex

Kata Wamenaker Soal Janji Negara Hadir dan Buruh Sritex Tidak di-PHK Tak Sesuai Kenyataan

Kata Wamenaker Soal Janji Negara Hadir dan Buruh Sritex Tidak di-PHK Tak Sesuai Kenyataan

Wamenaker Noel buka suara menjawab janjinya dulu bahwa tak ada PHK terhadap buruh/pekerja Sritex tak sesuai kenyataan.

 Ada Penandatangan Kontrak Antara eks Pekerja dengan Investor

Pastikan Sritex Operasi lagi, Menaker: Ada Penandatangan Kontrak Antara eks Pekerja dengan Investor

Menaker mengatakan, hari ini dilakukannya penandatanganan kontrak kerja, untuk bekerja kembali eks pekerja Sritex grup dengan investor.

PSI Apresiasi Kesigapan Pemerintah Selamatkan Pekerja Sritex

PSI Apresiasi Kesigapan Pemerintah Selamatkan Pekerja Sritex

Presiden Prabowo Subianto telah memanggil sejumlah menteri dan kurator untuk membahas kelanjutan nasib para pekerja.

PSI 1 bulan yang lalu

Ternyata, Sritex Group PHK 11.025 Pekerja Sejak Agustus 2024

Ternyata, Sritex Group PHK 11.025 Pekerja Sejak Agustus 2024

PHK terbesar terjadi pada Februari 2025 terhadap seluruh perusahaan di bawah payung Sritex Group.

Cara Pemerintah Agar Buruh Sritex Tetap Dapat Pesangon

Cara Pemerintah Agar Buruh Sritex Tetap Dapat Pesangon

Fokus utama pemerintah saat ini adalah mengawal pencairan Jaminan Hari Tua.

8.400 Karyawan Sritex Kena PHK dan Hari Ini Terakhir Kerja

8.400 Karyawan Sritex Kena PHK dan Hari Ini Terakhir Kerja

Karyawan dikenakan PHK per tanggal 26 Februari, terakhir bekerja pada hari Jumat 28 Februari. Perusahaan ditutup mulai tanggal 1 Maret 2025.

Menaker Yassierli Pastikan Proses Klaim JHT dan JKP Lancar Bagi Eks Karyawan Sritex Sukoharjo

Menaker Yassierli Pastikan Proses Klaim JHT dan JKP Lancar Bagi Eks Karyawan Sritex Sukoharjo

PT Sritex Sukoharjo, perusahaan tekstil terbesar di Asia Tenggara, resmi berhenti beroperasi pada 1 Maret 2025.

Pemerintah Klaim 198 Perusahaan Proses Bangun Pabrik, Bakal Buka 24.568 Lowongan Kerja

Pemerintah Klaim 198 Perusahaan Proses Bangun Pabrik, Bakal Buka 24.568 Lowongan Kerja

Llaporan tersebut diterima melalui Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas) pada periode dua bulan ke belakang.

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |