Petenis Putri Indonesia Aldila Sutjiadi Melaju ke Semifinal Catalonia Open di Spanyol

5 hours ago 4

Petenis Putri Indonesia Aldila Sutjiadi Melaju ke Semifinal Catalonia Open di Spanyol Petenis putri Aldila Sutjiadi melaju ke semifinal ganda putri turnamen tanah liat WTA 125 Catalonia Open di Vic, Spanyol, Rabu waktu setempat. - Antara.

Harianjogja.com, SPANYOL—Petenis putri Aldila Sutjiadi melaju ke semifinal ganda putri turnamen tanah liat WTA 125 Catalonia Open di Vic, Spanyol, Rabu waktu setempat.

Berpasangan dengan petenis Kanada Bianca Andreescu, petenis Indonesia itu berhasil mengatasi pasangan Tereza Mihalikova/Olivia Nicholls dengan kemenangan meyakinkan, 6-1 6-3. Pada set pertama, kedua pasangan tak mampu menciptakan ace.

Aldila/Andreescu membuat empat double fault pada set tersebut, tapi Mihalikova/Nicholls bercatatan lebih buruk lagi dengan empat double fault.

BACA JUGA: Petenis Junior Berpeluang Perbaiki Peringkat di Ajang Piala Walikota Jogja 2025

Aldila/Andreescu juga memiliki catatan break point yang lebih baik pada set pertama dengan tiga keberhasilan dari empat kesempatan, sedangkan lawannya hanya satu kali berhasil dari tiga kesempatan.

Mihalikova/Nicholls membuat dua ace pada set kedua ketika Aldila/Andreescu tak bisa membuat satu ace pun. Meski demikian Mihalikova/Nicholls kembali melalukan  double set lebih banyak, yakni tiga kali, berbanding satu yang dibuat Aldila/Andreescu.

Pada semifinal Kamis ini, Aldila/Andreescu sudah ditunggu unggulan utama, Anna Danilina/Irina Khromacheva. Aldila menjuarai ganda putri W100 Zaragoza pertengahan April lalu, ketika dia berpasangan dengan petenis Australia, Olivia Gadecki.

Setelah itu, Aldila mengikuti WTA 500 Stuttgart berpasangan dengan Miyu Kato asal Jepang, dan terhenti pada putaran pertama. Aldila yang kembali berpasangan dengan Miyu kembali gagal melangkah jauh pada turnamen WTA 1000 Madrid.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |