Gereja Ganjuran Siapkan Kapel Antisipasi Lonjakan Umat di Perayaan Paskah

5 days ago 7

Gereja Ganjuran Siapkan Kapel Antisipasi Lonjakan Umat di Perayaan Paskah Umat katolik berdoa di Kompleks Gereja HKTY Ganjuran, Bantul, Senin (14/4/2025). Gereja Ganjuran akan mengoperasionalkan kapel untuk mengantisipasi lonjakan umat pada perayaan pekan suci Paskah. - Harian Jogja/Yosef Leon.

Harianjogja.com, BANTUL—Gereja Hati Kudus Tuhan Yesus (HKTY) Ganjuran, Bantul menyebut akan menyiapkan sejumlah kapel yang ada di bawah naungannya guna menghindari lonjakan jemaah di gereja tersebut menyambut pekan suci Paskah. 

Ketua Dewan Paroki Gereja HKTY Ganjuran, Ari Setiawan menyampaikan, kapel yang disiapkan itu nantinya bakal turut menyelenggarakan misa pekan suci, meskipun hanya satu kali per jenis misa dari Minggu Palma hingga Paskah.

"Rangkaian perayaan misa pekan suci paskah sudah dimulai dengan Misa Minggu Palma pada Sabtu dan Minggu 12 April 2025," katanya, Senin (14//2025). 

BACA JUGA: Simak Jadwal Pekan Suci 2024 Gereja Katolik di Jogja

Ari menjelaskan, puncak perayaan Trihari Suci akan dimulai pada Kamis Putih, 17 April 2025. Misa akan dilangsungkan pada pukul 16.00 WIB dalam Bahasa Jawa dan dilanjutkan pukul 20.00 WIB dalam Bahasa Indonesia.

Adapun Misa Jumat Agung yang memperingati wafatnya Isa Almasih akan digelar pada Jumat, 18 April 2025, masing-masing pukul 15.00 WIB dan 19.00 WIB, keduanya menggunakan Bahasa Indonesia.

“Untuk Kamis Putih dan Jumat Agung, Gereja HKTY Ganjuran hanya menggelar dua kali misa,” kata Ari.

Perayaan Paskah pun disiapkan dengan khidmat dan meriah. Misa Paskah pada Sabtu, 19 April 2025 akan dilangsungkan pukul 16.00 WIB dan 20.00 WIB dalam Bahasa Indonesia. Sedangkan Misa Paskah pada Minggu, 20 April 2025 akan diadakan pukul 07.30 WIB dalam Bahasa Jawa dan pukul 10.00 WIB dalam Bahasa Indonesia, yang dikhususkan bagi anak-anak.

Ari memprediksi lonjakan jumlah umat akan terjadi. “Ribuan umat diperkirakan akan hadir, bukan hanya dari wilayah paroki HKTY, tetapi juga dari luar daerah yang sekaligus berziarah ke Candi Hati Kudus Tuhan Yesus,” katanya.

BACA JUGA: 10 Ucapan Selamat Hari Paskah 2024

Pihaknya mengimbau agar umat yang akan merayakan pekan suci paskah untuk menjaga ketertiban dan kekhusyukan dalam setiap ibadah dan menjaga suasana hening serta khidmat selama perayaan berlangsung.

"Demi kebaikan bersama, harap tetap memperhatikan keamanan, termasuk dalam hal ketertiban lalu lintas saat berkumpul di gereja," ujarnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |