Master Plan Penataan Kawasan Alun-alun Wates Mulai Digodok

6 hours ago 6

Master Plan Penataan Kawasan Alun-alun Wates Mulai Digodok Warga Muhammadiyah mengikuti Salat Id di Alun-Alun Wates, Kulonprogo, Jumat (21/4/2023). - Harian Jogja - Andreas Yuda Pramono

Harianjogja.com, KULONPROGO—Pemerintah Kabupaten Kulonprogo tengah menggodok master plan penataan kawasan Alun-alun Wates. Alun-alun Wates rencananya akan dikembalikan fungsinya sebagai ruang publik dengan menonjolkan sport rekreasi dan dilengkapi fasilitas yang mendukung.

BACA JUGA: Penataan Alun-alun Wates Batal Karena Anggaran Terbatas

"Namanya pembenahan nanti akan ada aksen baru yang lebih berguna untuk perekonomian dan juga akan menumbuhkan gairah baru dengan bentuk baru," kata Kepala Dinas Pariwisata Kulonprogo, Joko Mursito, Kamis (3/7/2025).

Menurutnya, pengelolaan ruang publik tersebut memang berada di instansinya bersama Dikpora, Disbud, dan Disdag secara kolaboratif.

Bupati Kulonprogo, Agung Setyawan membeberkan, penyangga di sekeliling Alun-alun Wates akan dimanfaatkan. Seperti misalnya di SD Percobaan ke utara dan pemanfaatan sisi Barat Alun-alun Wates yang akan dimanfaatkan untuk penataan.

"Kemudian juga nanti dengan penataan DJKAI atau stasiun Wates," katanya.

Menurutnya, akan mengusahakan Alun-alun Wates terkoneksi dengan stasiun sehingga memudahkan penumpang. Namun, memang sekarang masih tahap pembahasan masih jauh dalam pelaksanaan.

Untuk penataan Alun-alun Wates masih berfokus dalam pembuatan master plan oleh Dinas Pariwisata. Lantas penyelesaian DED yang dilanjutkan dengan penataan PKL di Alun-alun Wates.

"Penyelematan UMKM ini jangan sampai tersakiti kami tempatkan di satu tempat nanti boleh kembali dengan penataan dan fasilitas yang baru," lanjut Agung.

Agung menegaskan, tidak ingin UMKM yang sudah hidup malah akhirnya kehilangan pelanggan karena penataan Alun-alun Wates. Dia pun sedang menyiapkan, Taman Wana Winulang dijadikan sebagai food court. "Konsepnya menata itu tidak ada yang merugi," tuturnya.

Menurutnya, belum bisa memaparkan lebih jauh lantaran konsepnya masih terus dimatangkan terkait penataan Alun-alun Wates. Namun, yang jelas joging track yang ada akan dilebarkan agar lebih memadai. "Jelas dilebarkan dong joging tracknya," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |