Angka Kriminalitas dan Kecelakaan di Bantul Meningkat Selama Libur Lebaran 2025

1 week ago 9

Harianjogja.com, BANTUL – Polres Bantul mencatat adanya peningkatan signifikan angka kriminalitas dan kecelakaan dibandingkan tahun sebelumnya di masa libur Lebaran atau pelaksanaan Operasi Ketupat Progo 2025.

Kepala Seksi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana, menyampaikan berdasarkan hasil analisa dan evaluasi data, angka kriminalitas di Kabupaten Bantul mengalami kenaikan sebesar 35,29 persen.

“Pada 2024 terdapat 17 laporan polisi. Sementara pada 2025 tercatat 23 laporan, naik sebanyak 6 kasus,” jelas Jeffry, Selasa (9/4/2025).

Tak hanya kasus kriminalitas, angka kecelakaan lalu lintas juga menunjukkan peningkatan. Tahun ini, terdapat 77 kasus kecelakaan, naik 7 kasus atau sekitar 10 persen dibandingkan tahun lalu yang berjumlah 70 kasus.

Sementara kasus laka laut yang sebelumnya nihil pada tahun 2024, melonjak menjadi 4 kasus pada tahun 2025. Ini menjadi perhatian khusus mengingat wilayah Bantul memiliki sejumlah titik pantai yang menjadi magnet wisatawan setiap musim libur panjang.

BACA JUGA: Festival Klangenan Bantul Resmi Ditutup, Catat Transaksi Rp1,2 Miliar

Di sisi lain jumlah pengunjung destinasi wisata pun mengalami penurunan yang cukup signifikan. “Pada 2024 tercatat 204.247 pengunjung, sedangkan pada 2025 turun menjadi 174.571 pengunjung, atau berkurang sebanyak 29.676 pengunjung (17 persen),” imbuh Jeffry.

Kapolres Bantul AKBP Novita Eka Sari menyampaikan apresiasi terhadap seluruh jajaran yang telah menunjukkan dedikasi dalam menjalankan tugas pengamanan selama bulan suci Ramadan hingga puncak arus balik Idulfitri 1446 H.

“Terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya saya sampaikan kepada seluruh personel, baik di Polres maupun Polsek jajaran, atas dedikasi dan keikhlasan dalam menjalankan tugas,” ujar Novita. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Ekonomi | Politic | Hukum | Kriminal | Literatur | SepakBola | Bulu Tangkis | Fashion | Hiburan |