Harianjogja.com, JOGJA–Pasar Sentul meraih predikat Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas Terbaik Pertama dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI tahun 2025. Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Jogja pastikan tidak ada bahan kimia berbahaya dalam bahan pangan di Kota Jogja sejak tahun 2021.
Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Jogja, Veronica Ambar Ismuwardani menyampaikan penghargaan tersebut merupakan komitmen Pemkot Jogja untuk memastikan bahan pangan yang ada di pasar rakyat merupakan bahan pangan yang aman dikonsumsi. Menurutnya, sejak tahun 2021, Pemkot Jogja berupaya menerapkan pasar yang menyediakan bahan pangan yang aman dikonsumsi masyarakat. Sejak saat itu, pihaknya telah direplikasi 11 dari 29 pasar rakyat di Kota Jogja menjadi pasar pangan aman berbasis komunitas.
“Bahkan dari 2021 hingga 2025 tidak ditemukan lagi bahan berbahaya pada bahan pangan seperti boraks maupun formalin,” dikutip dari laman Pemkot Jogja, Sabtu (25/10/2025).
Menurutnya, keamanan pangan menjadi modal untuk menjaga kepercayaan pengunjung untuk membeli kebutuhan pokok di pasar rakyat Kota Jogja. Dengan kepercayaan tersebut, menurutnya pasar rakyat tetap memiliki pelanggan tetap dan mampu bertahan di tengah perkembangan zaman.
“Pasar adalah tempat jual beli yang harus dibangun atas dasar kepercayaan. Ketika produk yang dijual aman, pedagang akan laris karena konsumen terus kembali bahkan merekomendasikan melalui word of mouth,” terangnya.
Dengan diraihnya penghargaan ini, sudah ada dua pasar rakyat di Kota Jogja yang mendapatkan pengakuan nasional sebagai pasar pangan aman berbasis komunitas. Sebelumnya, Pasar Prawirotaman meraih Juara II tingkat nasional pada 2023.
Sebagai upaya untuk menjaga keamanan pangan, Pemkot Jogja juga menyediakan layanan Pojok Tes Kit di Pasar Prawirotaman. Fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan pedagang untuk mendeteksi kandungan bahan berbahaya pada produk pangan. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : https://warta.jogjakota.go.id

















































