Kepala Dishub Bantul, Singgih Riyadi saat ditemui di ruangannya, Selasa (19/3/2024). Harian Jogja - Stefani Yulindriani
Harianjogja.com, BANTUL— Dinas Perhubungan Kabupaten Bantul menyebut arus balik Lebaran Idulfitri 1446 Hijriah/ 2025 Masehi tergolong ramai lancar namun terkendali baik di jalur utama maupun di jalur alternatif.
"Kalau arus balik Lebaran sampai saat ini masih terjadi tetapi masih ramai lancar, terutama kendaraan yang meninggalkan DIY, Kabupaten Bantul itu sudah lancar," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Bantul Singgih Riyadi di Bantul, Senin.
Menurut dia, selama momen libur Lebaran 2025, lonjakan arus kendaraan baik pemudik maupun wisatawan sangat terasa. Apalagi, saat H+3 sampai dengan H+6 Lebaran 2025 terjadi antrean kendaraan di tempat pemungutan retribusi (TPR) Pantai Parangtritis.
Pihaknya juga bersyukur lokasi titik-titik rawan kecelakaan saat ini tergolong aman dan terkendali dengan baik dengan pengendalian dan pengaturan arus oleh personel perhubungan dan kepolisian.
BACA JUGA: Lagi, Kecelakaan Laut Terjadi di Pantai Parangtritis, Remaja 16 Tahun Terseret Ombak
Sebelumnya pihaknya juga telah melakukan pemetaan terhadap lokasi rawan kecelakaan lalu lintas di wilayah Bantul, namun titik kecelakaan lalu lintas yang terjadi hanya ada di spot-spot tertentu.
Singgih juga mengatakan selama momen libur Lebaran ada sejumlah titik akses wisata yang padat pengunjung, sehingga sempat terjadi kemacetan lalu lintas dalam beberapa waktu, dan kemudian arus kembali lancar.
"Jadi, memang untuk evaluasi ke depan, kami perlu lebih intens lagi dalam melakukan koordinasi terutama dengan dinas pariwisata. Juga antisipasi lebih lanjut terutama bagi kami di dalam menyusun jalur-jalur alternatif bagi pengunjung, itu perlu dilakukan koordinasi lebih lanjut," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara