- PERISTIWA
- NASIONAL
Wamendagri Bima Arya minta kasus Bupati Indramayu, Lucky Hakim, yang jalan-jalan ke Jepang tanpa izin, dijadikan sebagai pembelajaran.
Selasa, 22 Apr 2025 18:20:49

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto mewati-wanti kepala daerah untuk tak seenaknya plesiran saat cuti bersama. Dia minta kasus Bupati Indramayu, Lucky Hakim, yang jalan-jalan ke Jepang tanpa izin, dijadikan sebagai pembelajaran.
"Kepada seluruh Kepala Daerah untuk memahami ini, menjadikan peristiwa ini sebagai pembelajaran bagi semua bahwa cuti bersama itu adalah untuk rakyat dan bukan untuk pejabat," kata Bima Arya Sugiarto kepada wartawan di Ditjen Bina Pemerintahan Desa Pasar Minggu, Selasa (22/4) sore.
Kepala Daerah Bertugas Jadi Pelayanan Publik
Bima mengatakan, kepala daerah adalah tugas pelayanan publik tanpa henti yang harus dipahami seluruh kepala daerah. Bima mengingatkan, kepala daerah wajib meminta izin jika mau ke luar kota maupun luar negeri.
"Untuk Bupati Wali Kota dan kepada Presiden untuk Gubernur. Apapun tujuannya, ke manapun tujuannya dan kapanpun pelaksananya wajib," ucap dia.
Langkah Kemendagri Cegah Kasus Terulang
Bima menegaskan, seandainya ada kepala daerah yang lalai terkait hal ini maka Tim Inspektorat siap untuk melakukan penindakan.
"Tim Inspektorat akan menindaklanjuti dan mendalami berdasarkan kesalahannya dan fakta-fakta tadi," ujar dia.
Guna mencegah kejadian serupa terulang, Bima mengatakan, Kemendagri bakal bikin Surat Edaran khusus untuk kepala daerah.
"Sekaligus Kementerian Dalam Negeri meminta kepada seluruh Kepala Daerah untuk lebih lagi mendalami dan menghayati tugas-tugas pokok sebagai Kepala Daerah yang bukan paruh waktu dan betul-betul melihat semua prosedur dari jalannya tata kelola politik pemerintahan agar bisa ditaati dan dipahami. Dan ini tentunya kami hari ini sampaikan kepada yang bersangkutan untuk dilaksanakan," tandas dia.
Artikel ini ditulis oleh


Lucky Hakim Disanksi 3 Bulan 'Magang' di Kemendagri Buntut Liburan ke Jepang Tanpa Izin
Sanksi ini diberikan setelah Kemendagri melakukan pendalaman selama kurang lebih satu pekan.


Liburan ke Jepang Tanpa Izin, Lucky Hakim Terancam Dapat Sanksi Ini dari Gubernur Dedi Mulyadi
Lucky Hakim, terancam mendapatkan sanksi hukum karena melakukan perjalanan ke Jepang tanpa memperoleh izin dari Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi.

Liburan ke Jepang, Lucky Hakim Bakal Dimintai Penjelasan oleh Kemendagri
Bima Arya membenarkan bahwa pemanggilan tersebut berkaitan dengan perjalanan Lucky Hakim ke Jepang yang sebelumnya menjadi sorotan publik.

Ketahuan Liburan ke Jepang, Lucky Hakim WA Dedi Mulyadi: Izin Pak Gubernur, Siap Salah
Unggahan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi di akun Instagram, menyadarkan Bupati Indramayu Lucky Hakim.

Usai Diperiksa Irjen Kemdagri Terkait Liburan ke Jepang Tanpa Izin, Lucky Hakim Temui Wamendagri
Sebelumnya, Lucky menjalani pemeriksaan Inspektorat Jenderal (Irjen) Kemdagri di kawasan Gambir, Jakarta, pada Selasa siang harinya.

Dedi Mulyadi Sentil Lucky Hakim: Bahagiakan Anak Tidak Mesti di Jepang
Dia mengatakan, tidak perlu ke Negeri Matahari Terbit itu untuk membahagiakan anak.

Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya Sugiarto mengatakan Bupati Indramayu Lucky Hakim dicecar 43 pertanyaan saat diperiksa usai plesiran ke Jepang.


Bupati Indramayu Lucky Hakim Bakal Temui Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Hari Ini
Lucky mengakui dirinya mulai menyadari kekeliruan setelah melihat unggahan Gubernur Dedi Mulyadi di media sosial.

Dicecar 43 Pertanyaan, Terungkap Ini Alasan Lucky Hakim Nekat Libur Lebaran ke Jepang
Bupati Indramayu Lucky Hakim menyatakan siap menerima segala konsekuensi atas kekeliruan telah liburan ke Jepang tanpa izin dari Kementerian Dalam Negeri.

Lucky Hakim Disentil Dedi Mulyadi: Saya Siap Tanggung Jawab
Liburannya ke Jepang lantaran kadung janji dengan keluarganya. Tiket pun dipesan dari jauh-jauh hari.