Foto ilustrasi petugas pemadam kebakaran bekerja memadamkan api di lokasi kejadian kebakaran. / Freepik
Harianjogja.com, BANTUL—Kebakaran melanda sebuah gudang kosong di Jalan Wates-Yogyakarta, Dusun Rejodadi RT 04, Kalurahan Ngestiharjo, Kasihan, Bantul.
Api diketahui pertama kali oleh warga yang mendengar suara gemeretak pada Jumat (9/1/2026) dini hari WIB. Api diduga muncul saat kondisi bangunan sedang tidak berpenghuni.
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, mengonfirmasi bahwa peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 01.30 WIB. Gudang itu diketahui milik Davin, seorang warga Playen, Kabupaten Gunungkidul.
Peristiwa ini pertama kali diketahui oleh seorang saksi mata, Dicky Adi Baskoro (29), yang saat itu sedang berada di belakang rumahnya. Dicky mengaku mendengar suara gemeretak seperti benda yang terbakar dari arah gudang yang dalam kondisi tertutup rapat.
Saat dilakukan pengecekan, Dicky melihat api sudah berkobar di dalam bangunan gudang. Ia segera membangunkan Margiyanto (54) untuk meminta pertolongan. Keduanya sempat berupaya memadamkan api secara mandiri dengan menjebol bagian dinding galvalum di belakang gudang sembari menghubungi petugas pemadam kebakaran.
Petugas Damkarmat dari wilayah Kasihan dan Sedayu segera tiba di lokasi dengan mengerahkan dua unit mobil pemadam kebakaran. Setelah hampir satu jam melakukan upaya pemadaman yang intensif, si jago merah akhirnya berhasil dikendalikan dan tidak merembet ke permukiman warga.
“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun, terdapat kerugian materiil berupa sejumlah ban bekas dan wadah telur yang berada di dalam gudang,” jelas Iptu Rita.
Pihak kepolisian menyebutkan bahwa gudang tersebut sudah lama dalam kondisi kosong. Meskipun sempat disewakan, penyewa terakhir sudah lama tidak menggunakannya hingga bangunan tersebut terbengkalai.
Hingga saat ini, penyebab pasti kebakaran masih dalam proses penelusuran lebih lanjut oleh tim Inafis dan penyidik Polres Bantul guna memastikan apakah ada unsur kelalaian atau hubungan pendek arus listrik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


















































